Polda NTB Siapkan 13 Titik Penyekatan Dukung World Superbike di Mandalika
Merdeka.com - Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat menyiapkan 13 titik penyekatan kendaraan di perhelatan World Superbike 2021 Mandalika yang digelar pada 19-21 November 2021 di Sirkuit Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah.
Direktur Lalu Lintas Polda NTB Kombes Pol Djoni Widodo mengatakan persiapan ini bagian dari upaya kepolisian mendukung kelancaran acara balap motor bertaraf internasional tersebut.
"Kita sudah siapkan 13 titik penyekatan. Jadi yang mau masuk tapi tidak punya tiket, akan kita arahkan untuk putar balik," kata Djoni dilansir Antara, Senin (18/10).
-
Kenapa Bank Mandiri promosikan tiket MotoGP Mandalika? 'Dukungan tersebut meliputi push notification langsung kepada 25 juta pengguna aplikasi Livin’ by Mandiri, pemanfaatan aset Mandiri, serta promosi intensif melalui media dan media sosial Mandiri,' bebernya.
-
Dimana lokasi MotoGP Indonesia 2024? Gelaran bergengsi MotoGP Indonesia 2024 akan resmi berlangsung di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat pada akhir September 2024 ini. Persiapan pun dilakukan oleh berbagai pihak demi mendukung kelancaran acara tersebut, salah satunya Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas).
-
Apa yang BPH Migas pastikan terkait MotoGP? 'Kami melakukan pemantauan kesiapan beberapa Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Lombok, khususnya yang lokasinya dekat dengan lokasi pelaksanaan event internasional MotoGP Indonesia 2024 akhir September 2024. Pasokan BBM subsidi maupun non subsidi dalam keadaan aman,' kata Anggota Komite BPH Migas Saleh Abdurrahman disela-sela peninjauan ke sejumlah SPBU di Lombok, Selasa (10/9/2024).
-
Dimana MotoGP Mandalika 2023 diadakan? Pertamina Grand Prix of Indonesia (Indonesian GP) 2023 telah resmi dimulai di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Jumat (13/10).
-
Kapan MotoGP Mandalika pertama kali digelar? Ajang serupa juga dihelat 29 September 2024. Ajang MotoGP jadi magnet. Penonton dari penjuru dunia tumplek blek, datang langsung ke Mandalika. Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) mencatat, ajang itu dihadiri langsung oleh 102.801 penonton pada 2022. Tahun berikutnya disaksikan langsung oleh 102.929 orang, melebihi target 80.000 penonton. Tahun ini, target 110 ribu penonton hadir langsung.
-
Kapan MotoGP Mandalika 2023 dimulai? Pertamina Grand Prix of Indonesia (Indonesian GP) 2023 telah resmi dimulai di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Jumat (13/10).
Sebanyak 13 titik penyekatan ini, jelasnya, disiapkan dalam bentuk pos. Lokasinya berada di sejumlah areal yang berada di sekitar maupun jalur menuju kawasan Sirkuit Mandalika.
Keberadaan dari pos penyekatan ini, antara lain di Jalan Raya Kuta, Jalan Pariwisata Pantai Kuta, Jalan Raya Sengkol, Jalan Mandalika Putri Nyale, dan Jalan Bypass BIL-Mandalika.
Target anggota yang berjaga di pos penyekatan, katanya, mencegah adanya kendaraan yang parkir sembarangan di luar areal parkir yang telah tersedia.
"Jadi kendaraan pribadi yang parkir sembarangan akan diderek," ujarnya.
Begitu juga dengan mengantisipasi kecelakaan lalu lintas. Polda NTB menekankan anggotanya yang bertugas di pos penyekatan untuk beri atensi kerawanan tersebut.
"Ada sejumlah pos penyekatan untuk mengatur pergerakan orang. Lokasinya berada di simpul parkir kendaraan dengan kawasan sirkuit. Kepolisian membagi areal tersebut kedalam sejumlah zonasi, yakni zona barat, zona tengah, dan zona timur," paparnya.
Pengaturan area parkir ini sebagai langkah rekayasa lalu lintas. Perpindahan penonton dialihkan dari kendaraan pribadi atau angkutan umum antarsimpul menggunakan shuttle bus. Shuttle bus ini menghubungkan parkir sentral antarzonasi.
"Mulai areal parkir itu nanti ada penyekatannya. Di setiap zona ada penyekatannya. Nanti penonton yang mempunyai tiket akan diberi gelang. Kemudian mereka masuk area sirkuit dengan bus yang sudah disediakan," ucap dia.
Namun, katanya, ada pengecualian untuk masyarakat setempat. Dalam perhelatan nanti, mereka diperbolehkan berada di lokasi, tetapi syaratnya mereka menunjukkan KTP.
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Contraflow ini akan diberlakukan jika terjadi penumpukan atau kemacetan menuju Sirkuit Mandalika
Baca SelengkapnyaSalah satu ikon terpopuler di sana adalah Destinasi Pariwisata Super Prioritas Mandalika.
Baca SelengkapnyaJadi Magnet Pariwisata Dunia, Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan untuk 200 Hari Event Otomotif
Baca SelengkapnyaKenaikan arus kendaraan khususnya pada roda dua menunjukkan antusias masyarakat dalam mendukung keberhasilan MotoGP Mandalika.
Baca SelengkapnyaWamen BUMN sebut ITDC melalui MotoGP 2023 ingin membuat Mandalika sebagai destinasi sport tourism berkelas dunia.
Baca SelengkapnyaPersonel tersebut terdiri dari Korlantas dan personel gabungan dari 10 Ditlantas polda-polda disebut dengan Ditlantas Nusantara.
Baca SelengkapnyaUntuk rute parade yang akan dijalani para pembalap MotoGP inicdengan mengelilingi Kota Mataram.
Baca SelengkapnyaSuplai energi ini ditujukan bagi mobilitas logistik, mobilitas masyarakat yang datang ke Lombok.
Baca SelengkapnyaAjang MotoGP menjadi magnet yang membuat penonton dari seluruh dunia datang ke Mandalika sekaligus menghidupkan roda perekonomian masyarakat.
Baca SelengkapnyaDalam operasi ini terdapat Satgas Pengawalan, Pengamanan Rute Perjalanan dan Parkir atau Walrolakir.
Baca SelengkapnyaBPH Migas memastikan kesiapan pasokan dan distribusi Bahan Bakar Minyak (BBM) untuk mendukung terselenggaranya ajang internasional MotoGP.
Baca SelengkapnyaHadirnya balapan kelas dunia di Sirkuit Mandalika menciptakan lapangan kerja baru di Lombok.
Baca Selengkapnya