Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi amankan kawat dan motor hangus dari gudang petasan yang meledak

Polisi amankan kawat dan motor hangus dari gudang petasan yang meledak Lokasi gudang petasan yang meledak di kosambi. ©2017 AFP PHOTO/DEMY SANJAYA

Merdeka.com - Polda Metro Jaya melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) lokasi ledakan gudang kembang api PT Panca Buana Cahaya Sukses di Kosambi, Kabupaten Tangerang. Sejumlah barang bukti diamankan polisi dari lokasi.

"Yang berkaitan daripada kasus ini seperti kawat yang dipakai kembang api, sisa-sisa bahan, kemudian ada beberapa motor yang terbakar, ada 28 motor karyawan yang terbakar, mobil 20," kata Kabid Humas Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono, Jakarta Selatan, Jumat (27/10).

Penyidik dan pihak laboratorium forensik akan memeriksa penyebab secara ilmiah. Polisi juga sudah mengantongi keterangan saksi peristiwa ledakan tersebut.

"Jadi olah TKP dari labfor sedang dilakukan, jadi setelah dilakukan baru kita tahu. Akan kami uji secara ilmiah ya," lanjut Argo.

Dia mengatakan, pemilik gudang Indra Liyono (40) hari ini akan diperiksa di Polda Metro Jaya. Kepolisian juga membentuk tim penyidikan dari Polda dan Polres.

"Pemilik kemarin sedang ke Malaysia. Karena dia mendengar ada kejadian, langsung terbang ke Indonesia dan ke Polsek. Sempat diinterogasi kesana dan saat ini masih dalam perjalanan ke Polda," kata Argo.

Argo menambahkan, Polda Metro Jaya juga telah memeriksa tujuh saksi. Saksi tersebut terdiri dari karyawan dan warga sekitar lokasi.

"Ada tujuh orang saksi yang sudah kami periksa, yang berkaitan dengan kasus tersebut. Mereka yang tahu. Ada dua orang saksi yang saat mereka bekerja samping rumah TKP dia melihat ada suatu kebakaran, itu kami periksa," tuturnya.

"Ada beberapa karyawan yang tak ikut yakni karyawan yang packing ya, yang ngepak-ngepak itu itu kami mintai keterangan. Ada yang di kantor ada yang bagian perizinan, administrasi, kami mintai juga," tambahnya. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Polisi Bantu TNI Patroli di Sekitar Gudang Peluru Kodam Jaya yang Meledak
Polisi Bantu TNI Patroli di Sekitar Gudang Peluru Kodam Jaya yang Meledak

Kepolisian siap membantu TNI untuk mengamankan sisa proyektil peluru yang terlempar akibat ledakan Gudang Kodam Jaya di Gunung Putri, Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya
5 Fakta Ledakan di Detasemen Gegana Brimob Polda Jatim, 10 Polisi Terluka Warga Sempat Ketakutan
5 Fakta Ledakan di Detasemen Gegana Brimob Polda Jatim, 10 Polisi Terluka Warga Sempat Ketakutan

Ledakan diduga berasal dari sisa temuan bahan peledak yang belum dimusnahkan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Update Terkini Ledakan Gedung Amunisi TNI AD hingga Penampakan Granat di Rumah Warga
VIDEO: Update Terkini Ledakan Gedung Amunisi TNI AD hingga Penampakan Granat di Rumah Warga

Gudang munisi nomor 6 itu berisi banyak amunisi kedaluwarsa dan pengembalian dari berbagai satuan dilayani Kodam Jaya di seluruh wilayah Jakarta ini.

Baca Selengkapnya
Kronologi Lengkap Ledakan Gudang Peluru TNI Kodam Jaya yang Gegerkan Masyarakat, Berisi Amunisi Kedaluarsa
Kronologi Lengkap Ledakan Gudang Peluru TNI Kodam Jaya yang Gegerkan Masyarakat, Berisi Amunisi Kedaluarsa

Mulanya muncul asap dan percikan api di gudang nomor enam yang berisi amunisi kedaluwarsa.

Baca Selengkapnya
Gudang BBM PT Waskita Karya di Jambi Kebakaran, Warga Dengar Suara Ledakan
Gudang BBM PT Waskita Karya di Jambi Kebakaran, Warga Dengar Suara Ledakan

Gudang BBM PT Waskita Karya di Jambi Kebakaran pada Rabu siang

Baca Selengkapnya
Pertamina Pastikan Tak Ada Gangguan SPBU di Dekat Lokasi Ledakan Gudang Peluru
Pertamina Pastikan Tak Ada Gangguan SPBU di Dekat Lokasi Ledakan Gudang Peluru

Pertamina Pastikan Tak Ada Gangguan SPBU di Dekat Lokasi Ledakan Gudang Peluru

Baca Selengkapnya
Warga Berbondong-bondong Amankan Barang Berharga Usai Rumah Terdampak Ledakan Gudang Amunisi Milik Kodam Jaya
Warga Berbondong-bondong Amankan Barang Berharga Usai Rumah Terdampak Ledakan Gudang Amunisi Milik Kodam Jaya

Warga sekitar gudang amunisi terlihat bergiliran masuk terbatas untuk mengambil barang berharga mereka dari rumah.

Baca Selengkapnya
Belasan Jam Petugas Berjibaku Padamkan Kebakaran Gudang Ban dan Oli di BSD
Belasan Jam Petugas Berjibaku Padamkan Kebakaran Gudang Ban dan Oli di BSD

Karena api di area belakang gudang masih menyala, pihaknya menyiagakan sejumlah petugas dengan dua mobil pemadam kebakaran

Baca Selengkapnya
TPST Bantargebang Kebakaran, Belasan Mobil Damkar Dikerahkan
TPST Bantargebang Kebakaran, Belasan Mobil Damkar Dikerahkan

Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 14.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Area Ledakan Gudang Peluru Masih Berbahaya, TNI AD Belum Bisa Pastikan Ada Tidaknya Korban Jiwa
Area Ledakan Gudang Peluru Masih Berbahaya, TNI AD Belum Bisa Pastikan Ada Tidaknya Korban Jiwa

TNI terus melakukan evakuasi terhadap masyarakat yang tinggal di sekitaran gudang peluru

Baca Selengkapnya
Pangdam Jaya: Ledakan Terjadi di Gudang Nomor 6 Berisi Amunisi Kedaluwarsa
Pangdam Jaya: Ledakan Terjadi di Gudang Nomor 6 Berisi Amunisi Kedaluwarsa

Gudang terbakar adalah gudang yang menyimpan amunisi yang sudah kadaluarsa.

Baca Selengkapnya
Ledakan Gudang di Markas Gegana Surabaya, Bangunan Rusak hingga Puluhan Polisi Terluka
Ledakan Gudang di Markas Gegana Surabaya, Bangunan Rusak hingga Puluhan Polisi Terluka

Gudang yang meledak itu diketahuinya terletak di dalam kompleks Markas Gegana Satbrimob Polda Jatim.

Baca Selengkapnya