Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi bekuk perekam aksi sweeping restoran Social Kitchen

Polisi bekuk perekam aksi sweeping restoran Social Kitchen Ilustrasi Bentrokan. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Kepolisian hingga kini terus mengusut kasus aksi sweeping oleh ormas Laskar Umat Islam Surakarta (LUIS) yang berujung perusakan dan penganiayaan beberapa waktu lalu. Kini, pelaku perekam aksi tersebut dibekuk polisi.

"Telah ditangkap terduga pelaku, nama Ranu Muda Adi Nugroho (36) bekerja sebagai guru, ditangkap di rumahnya di Ngasinan, Desa Kuwarasan, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo," ujar Karopenmas Mabes Polri Brigjen Rikwanto kepada wartawan di kantornya, Jumat (23/12).

Dari pelaku, lanjut Rikwanto, polisi menyita beberapa barang bukti di antaranya kamera digital, laptop, telepon seluler, tas ransel dan pakaian yang digunakan Ranu saat sweeping di Social Kitchen yakni baju warna hitam, celana panjang, sepatu, sebo dan topi.

Orang lain juga bertanya?

"Keterlibatannya, yang bersangkutan ikut merencanakan aksi sweeping, datang ke TKP bersama rombongan (LUIS), mendokumentasikan aksi rekan-rekannya yang sweeping dan merusak untuk dimasukkan ke Tabloid Panji Mas, tabloid internal mereka," ungkap mantan Kabid Humas Polda Metro Jaya ini.

Sebelumnya, 7 pelaku lainnya sudah dibekuk terlebih dahulu oleh penyidik. Mereka antara lain, Ketua LUIS, Edi Lukito ditangkap di Kelurahan Sumber, Banjarsari, Surakarta. Selanjutnya Joko Sutarto selaku advokat LUIS ditangkap di rumahnya di Kusumodilagan, Pasarkliwon, Surakarta.

Humas LUIS, Endro Sudarsono, ditangkap di rumahnya, Ngruki Cemani, Grogol, Sukoharjo, Jateng.

Selanjutnya Sekretaris LUIS, Yusuf Suparno ditangkap di rumahnya di Pringgolayan, Serengan, Surakarta. Kemudian polisi juga menangkap pelatih idhad LUIS, Salman Alfarisi.

Selanjutnya ditangkap dua anggota ormas LUIS yakni Margiyanto alias Abu Rehan dan Yudi Wibowo alias Abu Irhab.

Dengan demikian, ada delapan orang anggota ormas tersebut yang telah ditangkap polisi.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Remaja Palak Penjaga Warung Kelontong di Bandung, Ancam Pakai Senjata Tajam
Viral Remaja Palak Penjaga Warung Kelontong di Bandung, Ancam Pakai Senjata Tajam

Terlihat pelaku mengancam dan meminta HP serta uang dari pemilik warung.

Baca Selengkapnya
Jadi Korban Jambret, Kakek Penjual Es Krim Keliling Ini Kehilangan Uang Jualan Rp5 Juta
Jadi Korban Jambret, Kakek Penjual Es Krim Keliling Ini Kehilangan Uang Jualan Rp5 Juta

Hari malang tak ada di kalender. Ungkapan ini seolah menggambarkan nasib seorang penjual es krim di Bekasi ini.

Baca Selengkapnya
Sindikat Rampok Bobol Toko Kue di Jaktim, Hasil Curiannya Dijual Lagi di Media Sosial
Sindikat Rampok Bobol Toko Kue di Jaktim, Hasil Curiannya Dijual Lagi di Media Sosial

Ade mengatakan kelima orang pelaku telah melakukan perencanaan untuk membobol toko yang pada saat itu masih dalam keadaan tutup.

Baca Selengkapnya
Duet Pengemudi Ojol-Buruh Harian Lepas Bobol SMKN 9 Bekasi, Bawa Kabur Elektronik Capai Rp150 Juta
Duet Pengemudi Ojol-Buruh Harian Lepas Bobol SMKN 9 Bekasi, Bawa Kabur Elektronik Capai Rp150 Juta

Pengemudi Ojol dan buruh harian lepas ditangkap polisi usai mencuri ratusan barang elektronik di SMKN 9 Kota Bekasi

Baca Selengkapnya
Rumah Wartawan di Bandung Dibobol Maling, Motor, Uang Hingga Perhiasan Raib
Rumah Wartawan di Bandung Dibobol Maling, Motor, Uang Hingga Perhiasan Raib

Polisi sudah melakukan olah TKP untuk menyelidiki penyebab peristiwa itu.

Baca Selengkapnya
Viral Aksi Pria Tutupi CCTV Sebelum Lakukan Pencurian, Sejumlah Barang Raib
Viral Aksi Pria Tutupi CCTV Sebelum Lakukan Pencurian, Sejumlah Barang Raib

Sebelum melakukan aksinya, si maling tampak mengubah arah CCTV yang berada di sekitar toko tersebut.

Baca Selengkapnya