Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi buru pelaku penganiayaan pria berkebutuhan khusus

Polisi buru pelaku penganiayaan pria berkebutuhan khusus ilustrasi pemukulan. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Pemuda berkebutuhan khusus berinisial AFF menderita sejumlah luka lebam di bagian wajah dan luka bekas sundutan rokok di badannya. Polisi sudah menerima laporan dari keluarga dan mulai menyelidiki kasus tersebut.

Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Suyatno mengatakan, Petugas Sentra Pelayanan (SPK) Polres Metro Jakarta Pusat menerima laporan dari seseorang bernama Herman pada Tanggal 18 Agustus sekitar jam 18.30 WIB. Isi laporan tentang dugaan penganiayaan.

"Kami sudah terima laporan saudara Herman. AFF diduga dianiaya," ujar dia saat dihubungi Liputan6.com, Senin (20/8).

Laporan tersebut sedang diselidiki. Beberapa orang saksi sudah diperiksa. Namun dia tidak menyebutkan detailnya.

"Sudah kami periksa saksi-saksi. Sampai saat ini masih menyelidiki kasus tersebut."

Dia belum berani berspekulasi mengenai pelakunya. "Pelakunya masih di cari. Nanti kalau terungkap akan kami sampaikan. Yang jelas tidak bisa menuduh. Pelakunya masih dilidik," ucap dia.

Reporter: Ady AnugrahadiSumber: Liputan6.com

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Polisi Sudah Periksa Sejumlah Saksi Terkait Penembakan Relawan Prabowo di Sampang
Polisi Sudah Periksa Sejumlah Saksi Terkait Penembakan Relawan Prabowo di Sampang

Polisi telah memeriksa sejumlah saksi terkait kasus penembakan ini.

Baca Selengkapnya
Kasus Dugaan Salah Tangkap dan Penganiayaan di Sukabumi Jadi Atensi Kapolda Jabar, 4 Polisi Diperiksa Propam
Kasus Dugaan Salah Tangkap dan Penganiayaan di Sukabumi Jadi Atensi Kapolda Jabar, 4 Polisi Diperiksa Propam

Kasus salah tangkap dan dugaan penganiayaan yang dilakukan anggota kepolisian di Sukabumi menjadi atensi Kapolda Jabar Irjen Pol Akhmad Wiyagus.

Baca Selengkapnya