Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi klaim kirim surat panggilan kedua Rizieq disaksikan RT & RW

Polisi klaim kirim surat panggilan kedua Rizieq disaksikan RT & RW Ilustrasi Gedung Mabes Polri. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Kepolisian menegaskan sudah melayangkan surat pemanggilan kedua terhadap pimpinan FPI Habib Rizieq Shihab. Hal tersebut sekaligus mematahkan pernyataan pengacara Rizieq, Kapitra Ampera yang menyebut pihaknya belum menerima surat pemanggilan kedua.

Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Setyo Wasisto menegaskan surat pemanggilan dikirim penyidik ke kediaman Rizieq dengan disaksikan pihak RT dan RW setempat.

"Saya baru dengar, sebenernya ada dua versi. Satu versi sebenarnya panggilan (kedua) sudah di layangkan. Tapi pengacaranya rizieq belum terima, jadi perlu di cek dulu. Tetapi sebetulnya panggilan itu sudah dikirim ke alamat yang dipanggil (Rizieq Syihab)," ungkap Setyo saat dihubungi merdeka.com, Rabu (17/5).

"Tapi kalo yang bersangkutan tidak ada maka diterima oleh orang yang menjaga rumah tersebut, disaksikan RT RW di daerah orang tersebut," tambahnya.

Setyo menilai jika Rizieq terus mangkir dari pemeriksaan maka hal itu akan merugikan dirinya sendiri. Seharusnya, Rizieq memberikan klarifikasi jika merasa tidak bersalah atas kasus tersebut.

"Ya itu tentunya rugi sendiri, karna rizieq tidak bisa mengklarifikasi, ya kalau dia dateng kan dia bisa menjelaskan, dia bisa menolak. Ya tapi kalo dia tidak datang tidak bisa mengklarifikasi itu semua."

Sebelumnya, Juru bicara FPI, Slamet Ma'arif mengatakan jika Rizieq tak pernah menerima surat pemanggilan.

"Pertama yang terima surat panggilan siapa? Pertama, beliau kan dari tanggal 25 (April) ada di luar negeri. Yang nerima surat panggilan siapa, nggak ada kan. Beliau sama keluarganya ada di luar negeri. Tolong tanya ke polisi siapa yang nerima surat," tegas Slamet saat dihubungi merdeka.com, Jumat (12/5).

Selain itu, Slamet menegaskan pihaknya telah berkoordinasi dengan kepolisian. Sebab, Slamet mengaku kalau Rizieq sedang ada urusan.

"Beliau masih di luar negeri, urusannya belum kelar. Pengacara beliau, Pak Kapitra selalu berkoordinasi dengan pihak kepolisian," katanya. (mdk/rhm)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Polda Panggil lagi Aiman untuk Klarifikasi Kasus Dugaan Polisi Tidak Netral
Polda Panggil lagi Aiman untuk Klarifikasi Kasus Dugaan Polisi Tidak Netral

Pemanggilan tersebut dijadwalkan pada Selasa (5/12) lusa pukul 09.00 WIB di Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Keras Menag Yaqut Tantang Balik Pansus Haji DPR Usai Dicap Mangkir 2 Kali Panggilan
VIDEO: Keras Menag Yaqut Tantang Balik Pansus Haji DPR Usai Dicap Mangkir 2 Kali Panggilan

Menteri Agama Yaqut justru mempertanyakan alasan Pansus Pengawasan Haji yang menudingnya sudah dua kali tidak memenuhi panggilan

Baca Selengkapnya
VIDEO: TKN Prabowo Akui Gibran Bersikeras Hadiri Panggilan Ulang Bawaslu
VIDEO: TKN Prabowo Akui Gibran Bersikeras Hadiri Panggilan Ulang Bawaslu

Habiburrahman mengatakan Gibran akan memenuhi surat panggilan tersebut.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Terseret Kasus Pemerasan, Ketua KPK Firli Bahuri Bantah Mangkir Panggilan Polda Metro Jaya
VIDEO: Terseret Kasus Pemerasan, Ketua KPK Firli Bahuri Bantah Mangkir Panggilan Polda Metro Jaya

Ketua KPK Firli Bahuri mengaku tidak pernah mangkir dari panggilan Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya
Firli Bahuri Didesak Ditahan, Komisi III DPR Minta Polda Metro Jaya Segera Bertindak
Firli Bahuri Didesak Ditahan, Komisi III DPR Minta Polda Metro Jaya Segera Bertindak

Kasus Firli yang menjadi perhatian masyarakat membuat Polda Metro Jaya harus segera mengambil tindakan.

Baca Selengkapnya