Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi sebut WN Bulgaria pelaku skimming ditangkap 2 satpam

Polisi sebut WN Bulgaria pelaku skimming ditangkap 2 satpam Polisi rilis pelaku skimming. ©2018 Merdeka.com/Ronald

Merdeka.com - Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Pol Nico Afinta menjelaskan, penangkapan satu orang pelaku diduga skimming yang merupakan berkewarganegaraan Bulgaria Baltov Kaloyan Vasilev atas laporan dari petugas satpam. Saat itu satpam berinisial MDS dan ARS melaporkan ke Polda Metro Jaya.

Nico menjelaskan, awalnya kedua satpam itu melihat gerak-gerik mencurigakan pada pelaku di dalam ATM di Jalan Juanda, Jakarta Pusat. Kedua satpam itu lalu menghampiri pelaku skimming tersebut.

"Pada saat tersangka dihampiri oleh security pelaku justru berusaha melarikan diri dan dikejar hingga ke Kali Ciliwung yang ada di Jalan Juanda, Jakarta Pusat," kata Nico di Mapolda Metro Jaya, Senin (19/3).

Namun, sebelum berhasil ditangkap pelaku membuang sesuatu dari tangannya di sekitar lokasi penangkapan. "Pelaku ini membuang sesuatu dari tangannya dan untuk petugas satpam ini melihatnya," ujarnya.

Dari penangkapan itu, petugas langsung menghubungi Polda Metro Jaya dan setiba lokasi langsung mencari barang yang dibuangnya.

"Tim Resmob Polda Metro Jaya menyisir Kali Ciliwung di Jalan Juanda dan menemukan satu buah ATM yang berwarna biru dan diduga hasil skimming," ujarnya.

Tak berhenti di situ, petugas berhasil menemukan satu buah kartu akses ke sebuah hotel di Jakarta Pusat.

"Tim kemudian membawa tersangka ke hotel dan berkoordinasi dengan hotel untuk penggeledahan. Di sana (hotel) tim menemukan sejumlah barang bukti terkait kejahatan skimming berupa satu buah laptop, dua buah deep skimmer, kartu yang sudah diisi data nasabah sebanyak 198 buah, uang sebesar Rp 50 juta dan stiker sebanyak 10 lembar di sebuah hotel. Pelaku kemudian dibawa ke Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan," jelas Nico.

Di tempat yang sama, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono menyampaikan apresiasi terhadap dua petugas satpam tersebut. Menurut Argo, Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis akan memberikan penghargaan kepada dua orang tersebut.

"Kemudian atensi bapak Kapolda berkaitan kasus ini, bapak Kapolda akan memberikan reward, penghargaan kepada satpam karena keberanian menangkap pelakunya, setelah dikembangkan baru dibawa ke Polda Metro Jaya. Pada kesempatan berikutnya akan memberikan penghargaan kepada satpam tersebut," ujar Argo.

Seluruh ATM jadi sasaran

Maraknya pelaku skimming ini membuat masyarakat resah. Saat ini, sudah ada beberapa orang yang diamankan oleh Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, yang merupakan Warga Negara Asing.

Nico Afinta menjelaskan, para pelaku tak menargetkan lokasi yang akan dipasang alat skimming. Semua ATM menurut Nico menjadi sasaran para pelaku slimming ini.

"(Tempat spesifikasi) Enggak ada, jadi semua alat ATM bisa dipasangi skimming," kata Nico.

Namun, kata Nico, pelaku selalu mencari tempat yang cukup dibilang jauh dari pantauan petugas.

"Untuk keamanan mereka akan melihat tempatnya, waktunya, kemudian penjaganya. Semakin ramai tempatnya, semakin ramai penjaganya mereka akan menjauh dari situ, tapi kalau tempatnya sepi penjaganya kurang itu mereka akan berniat memasang alat itu, itu baru niat masang ya," ujarnya.

Setelah memasang alat skimming itu, lanjut Nico, pelaku langsung bergerak cepat untuk mengcopy data-data para korban. Oleh sebab itu, Nico berharap agar masyarakat lebih peka atas kejahatan ini.

"Kalau misalkan dia merubah datanya, pinnya berubah pada saat diambil dengan pada saat dipindahkan juga tidak bisa. Jadi kalau kita punya ATM pada saat alat itu terpasang kemudian hari ini kita semua mengganti segera nomor pin, data tersebut dipindahkan ke kartu mereka yang baru itu nggak bisa," ujarnya.

(mdk/rzk)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Aksi Heroik Satpam Komplek Gagalkan Aksi Curanmor jadi Sorotan, Netizen 'Seharusnya jadi Polisi Bukan Satpam'
Aksi Heroik Satpam Komplek Gagalkan Aksi Curanmor jadi Sorotan, Netizen 'Seharusnya jadi Polisi Bukan Satpam'

Layak diapresiasi, begini aksi heroik Satpam komplek gagalkan aksi curanmor karena paham motor pemiliknya.

Baca Selengkapnya
Terlilit Utang, Dua Polisi Rampok Mobil Pengisian ATM di Sumbar
Terlilit Utang, Dua Polisi Rampok Mobil Pengisian ATM di Sumbar

Mobil pengisian ATM iyu dirampok di atas fly over Jalan By Pass, Kecamatan Batang Anai, Kabupaten Padang Pariaman, Selasa (27/8).

Baca Selengkapnya
Gerebek Perampok Hingga Kena Tembak, 2 Polisi Dapat Hadiah Umrah
Gerebek Perampok Hingga Kena Tembak, 2 Polisi Dapat Hadiah Umrah

Penggerebekan perampok tersebut berjalan dramatis. Pelaku sempat melakukan perlawanan, menembak kedua petugas.

Baca Selengkapnya
Rampas Tas dan Perhiasan Belasan Turis Asing di Kuta,  Dua Penjambet Ditembak
Rampas Tas dan Perhiasan Belasan Turis Asing di Kuta, Dua Penjambet Ditembak

Polisi menangkap dua komplotan jambret yang menyasar para turis atau Warga Negara Asing (WNA) di wilayah Kuta, Kabupaten Badung, Bali.

Baca Selengkapnya
Duh! 2 Polisi di Makassar Kedapatan Beli Narkoba dari Pengedar, Ini Kronologinya
Duh! 2 Polisi di Makassar Kedapatan Beli Narkoba dari Pengedar, Ini Kronologinya

Informasi diterima merdeka.com, kedua personel Polres Pelabuhan Makassar tersebut ditangkap tim Paminal Propam Polda Sulsel pada Senin (31/8).

Baca Selengkapnya
Ganjal ATM, Dua Pelaku Berhasil Gasak Rp300 Juta
Ganjal ATM, Dua Pelaku Berhasil Gasak Rp300 Juta

Korban pertama mengalami kerugian sebesar Rp277 juta, dan korban kedua sebesar Rp3 juta.

Baca Selengkapnya
Polisi di Bulukumba Edarkan Narkoba, Terungkap dari Penangkapan Dua Warga
Polisi di Bulukumba Edarkan Narkoba, Terungkap dari Penangkapan Dua Warga

Seorang personel Kepolisian Sektor Kajang, Bulukumba, Bripka F ditangkap. Dia ketahuan menjual narkoba kepada dua orang warga.

Baca Selengkapnya
2 Pegawai Honorer Kepergok Konsumsi Sabu, Alat Isap Ditemukan di Area Pendopo Lumajang
2 Pegawai Honorer Kepergok Konsumsi Sabu, Alat Isap Ditemukan di Area Pendopo Lumajang

Bahkan, MS tinggal di area pendopo yang disediakan kamar mess untuk pegawai.

Baca Selengkapnya
Polisi Ciduk 3 Orang Pembobol ATM Jakut-Bekasi, Kerugian Capai Ratusan Juta
Polisi Ciduk 3 Orang Pembobol ATM Jakut-Bekasi, Kerugian Capai Ratusan Juta

sasaran tersangka hanya mesin ATM yang berada di sekitar Jakarta Utara dan Kota Bekasi

Baca Selengkapnya
Kapolri Beri Hadiah Sekolah Inspektur Polisi buat Bripka Rico yang Tangkap Pelaku Curanmor saat Lepas Dinas
Kapolri Beri Hadiah Sekolah Inspektur Polisi buat Bripka Rico yang Tangkap Pelaku Curanmor saat Lepas Dinas

Aksi curanmor ini terjadi di Jalan Baru Panggungan Kec Gunung Sugih Kab Lampung Tengah Prov Lampung pada hari Kamis (26/9).

Baca Selengkapnya
Polisi Gadungan Pemalak Toko Obat dan Minuman di Jaktim Diciduk Petugas
Polisi Gadungan Pemalak Toko Obat dan Minuman di Jaktim Diciduk Petugas

Polisi gadungan tersebut kerap mendatangi sejumlah toko obat di wilayah Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya
Bukannya Melindungi Masyarakat, Dua Polisi di Garut Malah Jadi Otak Penculikan dan Pencurian
Bukannya Melindungi Masyarakat, Dua Polisi di Garut Malah Jadi Otak Penculikan dan Pencurian

Kepolisian Resor Garut menangkap enam pelaku pencurian dan penculikan terhadap salah seorang warga

Baca Selengkapnya