Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi Tahan 2 Tersangka Kasus Balita Tanpa Kepala di Samarinda

Polisi Tahan 2 Tersangka Kasus Balita Tanpa Kepala di Samarinda Tersangka kasus balita tanpa kepala di Samarinda. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Polisi menahan dua pengasuh PAUD Jannatul Athfaal di Samarinda, Marlina (26) dan Tri Suprana Yanti (52), setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus penemuan balita tanpa kepala berinisial AYG. Keduanya dinilai lalai.

"Terhitung mulai hari ini, kita lakukan penahanan (di Polresta Samarinda)," kata Kasat Reskrim Polresta Samarinda Kompol Damus Asa dalam keterangan resmi di kantornya, Rabu (22/1).

Damus menerangkan, kedua pengasuh PAUD itu memang sedang tugas jaga di PAUD. "Sesuai SOP di PAUD, kedua tersangka sedang jadwal jaga. Ini terkait kelalaiannya," ujar Damus.

Polisi mengamankan sederetan barang bukti, seperti pakaian korban balita saat hilang, yang identik saat korban ditemukan. Termasuk hasil tes DNA, yang menyatakan balita itu benar anak kandung Bambang Sulistyo (37).

Damus tidak menampik kasus ini menjadi pertanyaan besar publik. Sebab polisi baru menetapkan tersangka, terkait kelalaian pihak PAUD. Apalagi jasad korban ditemukan tidak utuh dalam kondisi tidak berkepala.

Sehingga memang publik bertanya, dan menduga korban meninggal tidak wajar. "Apabila ada informasi temuan baru, kita akan kembangkan. Kita tidak berasumsi pada informasi yang tidak bisa dipertanggungjawabkan," sebut Damus.

"Sesuai fakta dari hasil penyelidikan kami, keterangan saksi juga, bahwa yang bersangkutan (2 tersangka), tidak mengarah ke tindak kriminal penculikan, atau kekerasan. Semua informasi kami respons. Begitu kami telusuri, ternyata tidak benar," sebut Damus.

Damus juga menegaskan, polisi dalam waktu dekat akan meminta dokter forensik bersama-sama kembali menjelaskan soal kondisi jenazah korban. "Tidak adanya autopsi dari awal kasus ini, bukan kendala. Kami sesuai fakta di lapangan," ungkap Damus.

"Kami akan sampaikan ke kedokteran, untuk sama-sama memberikan informasi kepada masyarakat. Agar masyarakat tidak ambigu, tidak bertanya-tanya, kita akan undang dokter forensik rumah sakit," demikian Damus.

Diketahui, Minggu (8/12) lalu, jasad balita tanpa kepala, ditemukan sekira pukul 05.00 WITA di parit oleh warga Jalan P Antasari II RT 30 Samarinda. Warga itu terkejut melihat ke arah parit besar di bawah rumahnya, yang ternyata jasad balita.

Jasad itu pun dibawa ke kamar jenazah RSUD AW Syachranie, dan orang tuanya memastikan, itu jasad korban yang hilang sejak Jumat (22/11) lalu dari PAUD Jannatul Athfaal. Kepastian itu, dilihat dari pakaian yang masih melekat pada jasad balita malang itu. Pada Selasa (21/1) kemarin, 2 pengasuh PAUD ditetapkan tersangka, dan diamankan di Mapolsek Samarinda Ulu. Keduanya dijerat pasal 359 KUHP tentang Kelalaian yang mengakibatkan hilangnya nyawa orang lain.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Aniaya Anak Saudara Umur 4 Tahun dan 1 Tahun, Suami-Istri Jadi Tersangka
Aniaya Anak Saudara Umur 4 Tahun dan 1 Tahun, Suami-Istri Jadi Tersangka

Menurut dia, keluarga korban dua balita ini berada di Solo dan satu lagi di Papua.

Baca Selengkapnya
Polisi Akui Telat Proses Kasus Pencabulan 12 Anak Panti Asuhan di Tangerang, Baru Ditangani Tiga Bulan Setelah Masuk Laporan
Polisi Akui Telat Proses Kasus Pencabulan 12 Anak Panti Asuhan di Tangerang, Baru Ditangani Tiga Bulan Setelah Masuk Laporan

Kasus ini dilaporkan pada Juli lalu, namun baru diproses bulan Oktober ini.

Baca Selengkapnya
Fakta Baru Kasus Pencabulan 12 Anak Yatim di Tangerang, Pemilik Pernah Sodomi Pengasuh Panti Asuhan
Fakta Baru Kasus Pencabulan 12 Anak Yatim di Tangerang, Pemilik Pernah Sodomi Pengasuh Panti Asuhan

Pengasuh yang merupakan korban sodomi melampiaskan hasrat seksual kepada anak-anak penghuni panti.

Baca Selengkapnya
Polda Sumbar Usut Kabar Anak Asal Padang Diduga Jadi Korban TPPO Dijual ke Jakarta
Polda Sumbar Usut Kabar Anak Asal Padang Diduga Jadi Korban TPPO Dijual ke Jakarta

“Saat ini satgas TPPO Polda sumbar sedang melakukan penyelidikan dengan instansi terkait,” kata Kombes Pol Dwi Sulistyawan

Baca Selengkapnya
Dua Balita Anak Sambung Ayah Penyimpan Jasad Bayi Dalam Freezer Diawasi Dinsos Tangerang
Dua Balita Anak Sambung Ayah Penyimpan Jasad Bayi Dalam Freezer Diawasi Dinsos Tangerang

Balita berjenis kelamin perempuan berusia 3 dan balita 4 tahun laki-laki itu saat ini dititipkan di rumah singgah.

Baca Selengkapnya
Ini Hasil Pemeriksaan Psikologi Pemilik dan Pengasuh Panti Asuhan Tersangka Pencabulan Belasan Anak di Tangerang
Ini Hasil Pemeriksaan Psikologi Pemilik dan Pengasuh Panti Asuhan Tersangka Pencabulan Belasan Anak di Tangerang

Kepolisian memberikan pendampingan psikologis terhadap anak Panti Asuhan Darussalam korban pencabulan.

Baca Selengkapnya
Polisi Ini Sampai Tak Kuasa Tahan Tangis saat Evakuasi Bayi yang Disandera Ayah Kandungnya di Sulsel
Polisi Ini Sampai Tak Kuasa Tahan Tangis saat Evakuasi Bayi yang Disandera Ayah Kandungnya di Sulsel

Momen polisi sampai tak bisa tahan tangis saat evakuasi balita yang disiksa ayah kandungnya sendiri di Pinrang, Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya
Keji! Sejoli Remaja 2 Kali Bunuh Bayi Hasil Hubungan Gelap, Terakhir Dimasukkan ke Jok Motor Lalu Dibuang
Keji! Sejoli Remaja 2 Kali Bunuh Bayi Hasil Hubungan Gelap, Terakhir Dimasukkan ke Jok Motor Lalu Dibuang

VAR dan AS membuang bayinya di kawasan perkebunan Kecamatan Pamatang Sidamanik pada Selasa (14/5). Bayi itu ditemukan warga dalam kondisi meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
Polisi Periksa Kejiwaan Pemilik dan Pengasuh Panti Asuhan yang Cabuli Belasan Anak di Tangerang
Polisi Periksa Kejiwaan Pemilik dan Pengasuh Panti Asuhan yang Cabuli Belasan Anak di Tangerang

Pemeriksaan ini bertujuan untuk mengetahui kondisi psikologis tersangka serta menggali motif melakukan tindakan keji tersebut.

Baca Selengkapnya
Pemilik dan Pengasuh Jadi Tersangka Pencabulan Anak di Panti Asuhan Tangerang, Begini Modusnya
Pemilik dan Pengasuh Jadi Tersangka Pencabulan Anak di Panti Asuhan Tangerang, Begini Modusnya

Sementara itu, satu pelaku berinisial YS kini masih berstatus buronan.

Baca Selengkapnya
Dalam Sepekan, Bayi-Bayi Malang Ini Ditemukan Tewas Terbungkus Plastik Diduga Dibuang Orang Tuanya
Dalam Sepekan, Bayi-Bayi Malang Ini Ditemukan Tewas Terbungkus Plastik Diduga Dibuang Orang Tuanya

Hingga kini, dua kasus penemuan mayat bayi masih didalami. Kepolisian akan mencari siapa orang tua yang tega membuang buah hatinya tak berdosa.

Baca Selengkapnya
Kondisi Sehat, Bayi Korban TPPO di Tambora Usia 3 sampai 1 Tahun
Kondisi Sehat, Bayi Korban TPPO di Tambora Usia 3 sampai 1 Tahun

Motif ketiga pelaku memperdagangkan bayi-bayi malang itu hingga kini masih diselidiki.

Baca Selengkapnya