Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi Tangkap Pencuri Spesialis Pecah Kaca Mobil di Tangerang

Polisi Tangkap Pencuri Spesialis Pecah Kaca Mobil di Tangerang Ilustrasi borgol. ©2015 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Personel Unit Reskrim Polsek Cikupa telah mencokok seorang pria berinisial H (45). Warga Kampung Cibodas, Kelurahan Cibodas, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang itu diringkus karena melakukan pencurian dengan modus pecah kaca mobil yang terjadi pada Jumat (13/8) di depan Masjid Al-Mukhlisin, Desa Bojong, Kecamatan Cikupa.

"Korban atas nama Agam Syahputra warga Kampung Pabuaran, Desa Gembong, Kecamatan Balaraja, Tangerang. Saat peristiwa terjadi, korban sedang melaksanakan Salat Jumat," kata Kapolresta Tangerang Kombes Wahyu Sri Bintoro kepada wartawan, Senin (13/9).

Dia menjelaskan, kejadian itu bermula saat korban sedang melaksanakan Salat Jumat. Saat itu korban memarkirkan mobilnya di depan masjid, setelah melaksanakan salat, korban mendapati kaca depan sebelah kiri sudah pecah.

"Tas milik korban berisi uang tunai Rp8 juta, STNK, SIM, KTP, NPWP, serta beberapa kartu ATM dan buku tabungan milik dan atas nama korban sudah tidak ada," jelasnya.

Kemudian, korban pun mengecek saldo rekening bank miliknya. Ternyata, saldo miliknya itu sudah berkurang sebesar Rp1.750.000.

Lalu, berbekal adanya transaksi perbankan itu. Selanjutnya, polisi mendeteksi pelaku menarik tunai uang tersebut di ATM salah satu minimarket di kawasan Kecamatan Curug.

"Total kerugian yang dialami korban sekitar Rp15 juta," jelas Wahyu.

Selanjutnya, polisi melakukan penyelidikan di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP). Dari sana, petugas pun akhirnya mendapatkan petunjuk yang mengarah kepada pelaku.

Lalu, pada Jumat (10/9) polisi pun mendapatkan keberadaan pelaku yang berada di wilayah Cikupa. Saat ingin ditangkap, pelaku diketahui hendak akan melakukan aksi yang serupa.

"Selanjutnya dilakukan penangkapan dan penggeledahan terhadap diduga pelaku, didapati pelaku membawa 1 buah mata kunci yang dimodifikasi untuk mencongkel dan memecahkan kaca mobil," ungkapnya.

Selanjutnya petugas membawa pelaku beserta barang bukti ke Polsek Cikupa untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Berdasarkan pengakuan H, ia melancarkan aksinya bersama dengan temannya yang kini sudah masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).

"Dari hasil pemeriksaan juga diketahui bahwa pelaku pernah ditangkap di wilayah Tangsel, kasus yang sama," ucapnya.

"Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya, pelaku terancam hukuman penjara 7 tahun karena dijerat Pasal 363 KUHP," tutupnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Miris, Pria di Tambora Nekat Curi Kotak Amal Masjid untuk Makan
Miris, Pria di Tambora Nekat Curi Kotak Amal Masjid untuk Makan

Pelaku mencuri kotak amal masjid saat jemaah sedang salat magrib.

Baca Selengkapnya
Viral, Aksi Pria Mabuk di Tebet Maling Kotak Amal Musala Hingga Bakar Tirai Saf Salat dan Motor Warga
Viral, Aksi Pria Mabuk di Tebet Maling Kotak Amal Musala Hingga Bakar Tirai Saf Salat dan Motor Warga

Aksi maling mencuri kotak amal sampai membakar tirai pembatas salat.

Baca Selengkapnya
Sudah 4 Kali Lakukan Aksi Pencurian Kotak Amal Masjid, Pria Ini Akhirnya Diringkus Polisi
Sudah 4 Kali Lakukan Aksi Pencurian Kotak Amal Masjid, Pria Ini Akhirnya Diringkus Polisi

Bulan suci Ramadan rupanya tak membuat sebagian orang insaf dalam melakukan hal buruk.

Baca Selengkapnya
Parkir di Mall, Tiga Ban Mobil Pengunjung Raib Digondol Pencuri
Parkir di Mall, Tiga Ban Mobil Pengunjung Raib Digondol Pencuri

Viral Tiga Ban Mobil Pengunjung Mall di Jakpus Hilang Saat Parkir

Baca Selengkapnya
Maling Terniat, Pintu Toilet Wanita di Masjid Digondol
Maling Terniat, Pintu Toilet Wanita di Masjid Digondol

Peristiwa itu sudah dilaporkan pihak ke polisi terdekat dan sedang diselidiki.

Baca Selengkapnya
Panik Aksi Ketahuan Warga, Pencuri Spion Mobil Tewas Usai Motor Dikendarai Nabrak Trotoar
Panik Aksi Ketahuan Warga, Pencuri Spion Mobil Tewas Usai Motor Dikendarai Nabrak Trotoar

Satu pelaku berinisial BL (31) tewas di lokasi kejadian.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Bandit Modus Ban Kempes Beraksi di Duren Sawit, Satu Pelaku Ditangkap Usai Korban Teriak
Detik-Detik Bandit Modus Ban Kempes Beraksi di Duren Sawit, Satu Pelaku Ditangkap Usai Korban Teriak

Peristiwanya itu terjadi di Jalan Pahlawan Revolusi Rt 003/002, Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur pada Kamis, 24 Oktober 2024 sekira pukul 15.30 WIB.

Baca Selengkapnya
Viral Aksi Santai Bandit Jalanan Congkel Spion Mobil saat Macet di Tomang Jakbar
Viral Aksi Santai Bandit Jalanan Congkel Spion Mobil saat Macet di Tomang Jakbar

Berdasarkan video amatir yang direkam oleh pengendara mobil lainnya, terlihat seorang pria mengenakan kaos gelap mencuri spion mobil itu secara paksa.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pengakuan Dosa Pengemudi Songong Pegawai Pertamina, Minta Maaf Ludahi Mila
VIDEO: Pengakuan Dosa Pengemudi Songong Pegawai Pertamina, Minta Maaf Ludahi Mila

Video seorang pengemudi mobil bersikap arogan karena tak terima ditegur saat berhenti sembarangan

Baca Selengkapnya
Terekam CCTV, Aksi Pria Nekat Bobol Kotak Amal Masjid Ini Bikin Geram
Terekam CCTV, Aksi Pria Nekat Bobol Kotak Amal Masjid Ini Bikin Geram

Mendapati area masjid yang tengah kosong, pria ini tampak nekat mencuri sebuah kotak amal di masjid.

Baca Selengkapnya
Dipergoki Panjat Rumah yang Ditinggal Tarawih, Maling Panik Sembunyi di Atap Rumah
Dipergoki Panjat Rumah yang Ditinggal Tarawih, Maling Panik Sembunyi di Atap Rumah

Seorang pria diduga maling sembunyi di atap setelah dipergoki memanjat rumah warga di Tamalate, Makassar. Video pengepungannya beredar di media sosial.

Baca Selengkapnya
Viral, Pria Berseragam Safari Cokelat Terekam Curi HP Siswi SMA di Dashboard Motor
Viral, Pria Berseragam Safari Cokelat Terekam Curi HP Siswi SMA di Dashboard Motor

Kapolsek Kota Baru Kompol Pamenan membenarkan kejadian tersebut, namun sampai saat ini korban belum membuat laporan.

Baca Selengkapnya