Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi Usut Guru SDN Perintahkan 15 Siswa Kunyah Sampah

Polisi Usut Guru SDN Perintahkan 15 Siswa Kunyah Sampah ilustrasi garis polisi. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Kepolisian Resor Buton mendalami laporan orang tua siswa Sekolah Dasar Negeri (SDN) 50 terkait guru berinisial NS yang menyuruh 15 murid mengunyah sampah bungkus oreo. Polisi sudah melayangkan surat panggilan pemeriksaan kepada guru tersebut.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Buton, AKP Aslim mengatakan pihaknya sudah menerima laporan dari orang tua siswa yang tidak terima ata tindakan guru menghukum anaknya dengan mengunyah sampah bungkus oreo. Ia mengatakan pihaknya sudah mengambil keterangan pelapor.

"Pelapor namanya Florentinus. Laporannya sudah masuk kemarin dan kita sudah ambil keterangannya si anak dan bapaknya," ujarnya kepada merdeka.com melalui telepon, Kamis (27/1).

Aslim menjelaskan kejadian dalam video tersebut terjadi pada Jumat, (21/1) lalu. Usai kejadian tersebut, kata Aslim, sekolah telah melakukan mediasi antara guru dengan orang tua murid.

"Hari Senin itu sudah ada pertemuan di sekolah, jadi seluruh orang tua murid sudah bertemu dan saling memaafkan terhadap gurunya. Tapi ada satu orang tua murid yang tidak terima," kata dia.

Ia menambahkan pasca kejadian tersebut, sang guru juga sudah menyesali perbuatannya. Hal tersebut, yang membuat sejumlah orang tua siswa memaafkan meski ada satu orang yang tidak terima.

"Kita hari ini layangkan surat panggilan pemeriksaan saksi-saksi dulu. Nantilah perkembangannya kami sampaikan lagi," ucapnya.

Diberitakan sebelumnya, Kepala Disdik Kabupaten Buton, Harmin mengatakan pihaknya sudah menggelar rapat dengan MW dan kepala SDN 50 untuk mencari tahu terkait video viral tersebut. Hal tersebut dilakukan untuk mendapatkan keseimbangan informasi antara medsos dengan fakta di lapangan.

"Tadi saya coba kumpulkan dan rapat dengan kepala sekolah. Pertama yang saya tanyakan adalah tentang judul sampah itu, karena sampah ini kan orang pasti bermacam-macam pemikirannya misalnya busuk, jorok atau apa semuanya," ujarnya melalui sambungan telepon, Kamis (27/1).

Harmin mendapatkan penjelasan bahwa narasi sampah itu adalah pembungkus oreo. Ia mengaku bungkus oreo tersebut diambil oleh guru dari tong sampah yang ada di teras sekolah.

"Tong sampah ini ada di teras sekolah yang tidak dikena hujan, jadi dia kering. Jadi ini yang saya garis bawahi sampah ini sampah agar orang tidak punya pikiran soal sampah itu sudah busuk atau apa," bebernya.

Harmin juga menanyakan kronologi sehingga terjadinya 15 siswa disuruh mengunyah sampah bungkus oreo tersebut. Dari penjelasan MW, kata Harmin, saat itu yang bersangkutan mengajar di kelas 4 dan disaat bersamaan kelas 3 ribut.

"Dia ini mengajar di kelas 4 yang kebetulan bertetangga dengan kelas 3. Kelas 3 ini kebetulan gurunya datang terlambat karena pada saat itu hujan dan singgah berlindung," tuturnya.

Karena keributan di kelas 3 tersebut, MW mendatangi dan menegur. Usai menegur, MW selanjutnya kembali mengajar di kelas 4.

"Tetapi kelas 3 tetap ribut. Berikutnya datang guru itu, mungkin sudah agak lepas kontrol sehingga mengambil pembungkus oreo dan menyuruh siswa kelas 3 itu untuk mengunyah," ungkapnya.

Harmin menambahkan terkait permasalahan tersebut sebenarnya sudah ada kata damai antara orang tua siswa dengan sang guru. Hanya saja, ada satu orang siswa yang tidak mau memaafkan MW dan membawa kejadian tersebut ke ranah hukum dengan melapor ke polisi.

"Hari Senin itu ada pertemuan dengan orang tua siswa, dan mereka sudah saling memaafkan. Tetapi ini ada satu yang keberatan dan tidak mau memaafkan dan dia yang memviralkan berita (video) tersebut," kata Harmin.

Harmin menegaskan pihaknya sudah memerintahkan MW untuk minta maaf kepada orang tua siswa tersebut. Hanya saja, hingga sampai saat ini orang tua siswa tersebut belum juga memberikan maaf.

"Tindakan kami dari Disdik adalah untuk sementara waktu guru itu belum kami izinkan untuk mengajar. Kita tunggu sampai orang tua itu memaafkan," tegasnya.

Terkait orang tua siswa melapor ke polisi, Harmin mengaku hal tersebut sudah bukan lagi ranahnya. Meski demikian, dirinya tetap menunggu dari kepolisian.

"Saya dengar sudah melapor ke polisi. Jadi kita barangkali tinggal menunggu bagaimana ini kelanjutannya, karena dari pihak kepolisian juga sudah turun di sekolah," ucapnya.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Video Siswa SD Ngamuk Lalu Guru yang Minta Maaf, Ini Penjelasan Bupati Limapuluh Kota
Viral Video Siswa SD Ngamuk Lalu Guru yang Minta Maaf, Ini Penjelasan Bupati Limapuluh Kota

Seorang siswa SD viral di media sosial karena berkata kotor dan mencoba memukul gurunya. Namun, belakangan justru sang guru yang meminta maaf.

Baca Selengkapnya
Viral Guru di SMAN 3 Takalar Diduga Hina Pekerjaan Orang Tua Siswa, Ini Respons Disdik Sulsel
Viral Guru di SMAN 3 Takalar Diduga Hina Pekerjaan Orang Tua Siswa, Ini Respons Disdik Sulsel

Sebuah video menunjukkan seorang guru pria diduga menghina pekerjaan orang tua siswa sebagai petani.

Baca Selengkapnya
Guru Pelaku Pelecehan 15 Siswi di SMK Jakarta Utara Bakal Dipecat
Guru Pelaku Pelecehan 15 Siswi di SMK Jakarta Utara Bakal Dipecat

Instruksi telah disampaikan kepada Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta. Menurutnya, kasus semacam ini tak bisa ditolerir.

Baca Selengkapnya
Viral Guru SD di Sumsel Paksa Siswa Kelas 1 Berinfak, Ini Klarifikasi Sekolah
Viral Guru SD di Sumsel Paksa Siswa Kelas 1 Berinfak, Ini Klarifikasi Sekolah

Kepsek menyampaikan permohonan maaf kepada warga dan Pemerintah Kota Prabumulih atas video yang membuat gaduh tersebut.

Baca Selengkapnya
Gunduli Rambut Siswi, Guru di Lamongan Kena Sanksi Dibebastugaskan Mengajar
Gunduli Rambut Siswi, Guru di Lamongan Kena Sanksi Dibebastugaskan Mengajar

Kesal dengan penampilan sang siswi, guru tersebut lalu memperingatkan mereka dengan hukuman agar memakai ciput.

Baca Selengkapnya
Duduk Perkara Guru di Samosir Potong Rambut Pelajar SMP dengan Model Tak Wajar
Duduk Perkara Guru di Samosir Potong Rambut Pelajar SMP dengan Model Tak Wajar

Guru tersebut mengakui telah memotong rambut JS dengan bentuk tidak wajar dengan dalih mendisiplinkan siswa.

Baca Selengkapnya
Bejat! Guru SD di Sumbar Cabuli 2 Siswinya Saat Jam Pelajaran, di Kelas dan Perpustakaan
Bejat! Guru SD di Sumbar Cabuli 2 Siswinya Saat Jam Pelajaran, di Kelas dan Perpustakaan

Dia mengimingi sejumlah uang untuk murid yang menjadi incarannya.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Tak Pakai Ciput, Rambut Siswi SMPN di Lamongan Digunduli Guru
Gara-Gara Tak Pakai Ciput, Rambut Siswi SMPN di Lamongan Digunduli Guru

Wali murid protes rambut anaknya digunduli guru gara-gara tak pakai ciput.

Baca Selengkapnya
Belasan Siswi SMKN 56 Jakarta jadi Korban Pelecehan Guru Seni
Belasan Siswi SMKN 56 Jakarta jadi Korban Pelecehan Guru Seni

Sebanyak 11 siswi SMKN 56 Jakarta mengaku menjadi korban pelecehan seksual yang diduga dilakukan guru seni budaya di sekolah kejuruan tersebut.

Baca Selengkapnya
Viral Guru Paksa Siswa SD Berinfak, Pj Wali Kota Prabumulih Berang
Viral Guru Paksa Siswa SD Berinfak, Pj Wali Kota Prabumulih Berang

Pj Wali Kota Prabumulih Elman menyesalkan tindakan guru yang ingin mempermalukan siswa yang tidak berinfak.

Baca Selengkapnya
Pengakuan Anggota TNI Cukur Asal-asalan Rambut Pelajar di Purwakarta
Pengakuan Anggota TNI Cukur Asal-asalan Rambut Pelajar di Purwakarta

Menurutnya saat itu orang tua komplain karena anaknya tidak berkata jujur.

Baca Selengkapnya
Tak Terima Ditegur Merokok, Murid Aniaya Guru Hingga Babak Belur
Tak Terima Ditegur Merokok, Murid Aniaya Guru Hingga Babak Belur

Pertikaian antara murid dan guru ini ujungnya berakhir damai, padahal sang guru mengalami luka-luka.

Baca Selengkapnya