Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polres Karanganyar bongkar kasus curanmor di 17 lokasi

Polres Karanganyar bongkar kasus curanmor di 17 lokasi pelaku pencurian motor di Karanganyar. ©2014 Merdeka.com/Arie Sunaryo

Merdeka.com - Polres Karanganyar, Jawa Tengah membongkar kasus pencurian kendaraan motor (curanmor) di 17 lokasi di Solo dan sekitarnya. Dalam penggerebekan, Satreskrim Polres Karanganyar mengamankan ARH (21) alias Kemplo warga Sampangan, Semanggi, Pasar Kliwon Solo, sebagai pelaku.

Selain ARH, dari hasil pengembangan, polisi juga menangkap seorang penadah SJU (46) warga Mojokerto Jawa Timur, yang selama ini tinggal di Makamhaji, Kartosuro, Sukoharjo. Dari rumah SJU polisi menyita sejumlah barang bukti berupa pretelan sepeda motor, gerinda, gergaji besi, palu dan lain-lain. Sedangkan dari tempat kos ARH di Dagen, Jaten, polisi mengamankan sejumlah kunci T, yang digunakan untuk mencuri sepeda motor.

"Saya baru 2 kali mencuri, sepeda motor Mio sama Revo. Saya jual revo Rp 1,2 juta, kalau Mio 1,4. Jualnya dalam bentuk pretelan, atau dijual per item," ujar ARH kepada wartawan, saat gelar perkara di Mapolres Karanganyar, Jumat (17/10).

Sementara itu SJU mengaku tak mengenal ARH. Ia mendapatkan sejumlah onderdil sepeda motor dari orang lain. Ia mengaku menjalani profesinya itu sejak setahun lalu.

"Saya jual per item sepeda motor. Nomor rangka dan nomor mesin saya ganti atau saya hapus dengan gerinda," katanya.

Kapolres Karanganyar AKBP Martireni Narmadiana mengatakan kasus pencurian sepeda motor tersebut terjadi di 17 lokasi di Solo Raya berhasil dibongkar Satreskrim.

"Kami masih mendalami kasus ini, karena pengakuan pelaku dia melakukan sendirian. Namun kalau melihat barang bukti yang banyak, rasanya tidak mungkin sendiri," ujar Martireni, Jumat (17/10).

Martireni menegaskan, pihaknya akan menjerat ARH dengan pasal 363 tentang pencurian dengan hukuman penjara maksimal 7 tahun, sedangkan AJU sebagai penadah dikenai pasal 480 KUHP dengan hukuman maksimal 4 tahun. (mdk/has)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Truk Berisi Motor Curian, 18 Unit Mau Dikirim ke Lampung
Truk Berisi Motor Curian, 18 Unit Mau Dikirim ke Lampung

Polisi memeriksa delapan unit plat nomor dan STNK. Ternyata, tidak cocok dengan database.

Baca Selengkapnya
10 Anak jadi Geng Pencurian Kendaraan Bermotor di Kalimantan Tengah
10 Anak jadi Geng Pencurian Kendaraan Bermotor di Kalimantan Tengah

Ronny menuturkan, dari tangan para tersangka tersebut penyidik berhasil mengamankan tujuh kendaraan.

Baca Selengkapnya
Aksi Culas Sindikat Curanmor Jual Motor Curian: Beli STNK-BPKB Online sampai Ganti Nomor Rangka
Aksi Culas Sindikat Curanmor Jual Motor Curian: Beli STNK-BPKB Online sampai Ganti Nomor Rangka

Pelaku pun mengaku dapat menjual sepeda motor tersebut dengan harga lebih tinggi di pasaran, dibandingkan dijual tanpa kelengkapan surat-surat.

Baca Selengkapnya
Pak Bhabin Tanya Maling Motor Kenapa Tak Curi Mobil, Jawaban Pelaku Bikin Polisi Ngakak
Pak Bhabin Tanya Maling Motor Kenapa Tak Curi Mobil, Jawaban Pelaku Bikin Polisi Ngakak

Petugas Polres Metro Jakarta Barat (Jakbar) menangkap sebanyak 37 tersangka curanmor selama periode Juli 2023.

Baca Selengkapnya
Polisi Temukan 10 Motor Curian di Rancabungur Bogor, Ini Nomor Rangka dan Mesinnya
Polisi Temukan 10 Motor Curian di Rancabungur Bogor, Ini Nomor Rangka dan Mesinnya

Polsek Dramaga menemukan tempat lokasi penyimpanan sepeda motor yang diduga hasil curian di wilayah Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya
Pembunuh hingga Pengedar Narkoba di Palembang Kompak Buat Komplotan Curanmor, 31 Kali Beraksi Baru Tertangkap
Pembunuh hingga Pengedar Narkoba di Palembang Kompak Buat Komplotan Curanmor, 31 Kali Beraksi Baru Tertangkap

Komplotan pencuri sepeda motor antardaerah terbongkar di Palembang. Anggotanya merupakan residivis kasus curanmor, pembunuhan, hingga peredaran narkoba.

Baca Selengkapnya
Jadi Spesialis Pencurian Motor, Satu Keluarga Diciduk Polsek Kebon Jeruk
Jadi Spesialis Pencurian Motor, Satu Keluarga Diciduk Polsek Kebon Jeruk

Para pelaku menggunakan pistol mainan untuk menakut-nakuti jika kepergok saat beraksi

Baca Selengkapnya
Polisi Sita 17 Motor Bodong di Pati, Rencana Dikirim Kalimantan dan Luar Negeri
Polisi Sita 17 Motor Bodong di Pati, Rencana Dikirim Kalimantan dan Luar Negeri

Kendaraan-kendaraan diambilnya di daerah lain luar Kabupaten Pati dan rencana akan dikirim ke luar pulau.

Baca Selengkapnya
Pasutri Berprofesi Satpam di BSD Ditangkap, Ternyata Terlibat Sindikat Pencurian Ribuan Motor
Pasutri Berprofesi Satpam di BSD Ditangkap, Ternyata Terlibat Sindikat Pencurian Ribuan Motor

pasangan suami istri yang berprofesi sebagai satpam di kawasan BSD, Tangerang ditangkap karena terlibat sindikat curanmor

Baca Selengkapnya
Diduga Libatkan 3 Prajurit TNI, Ratusan Barang Bukti Curanmor di Gudbalkir Pusziad Dipindah ke Polda Metro
Diduga Libatkan 3 Prajurit TNI, Ratusan Barang Bukti Curanmor di Gudbalkir Pusziad Dipindah ke Polda Metro

Dari hasil penyidikan terkuak kalau EL dibantu Kopda AS menjadikan Markas Gudbalkir Pusziad di Buduran sebagai lokasi penampungan kendaraan curian di Sidoarjo.

Baca Selengkapnya
Komplotan Maling Motor di Kebayoran Baru Diciduk, Biasa Beraksi saat Siang Bolong
Komplotan Maling Motor di Kebayoran Baru Diciduk, Biasa Beraksi saat Siang Bolong

Terkait kejadian ini, dua orang inisial U dan A telah ditangkap di Lebak, Banten.

Baca Selengkapnya
Ini Kelompok Curanmor yang Sering Beraksi  di Soekarno-Hatta, Begini Modus Saat Incar Korban
Ini Kelompok Curanmor yang Sering Beraksi di Soekarno-Hatta, Begini Modus Saat Incar Korban

Pengakuan para pelaku sudah beraksi di 30 lokasi berbeda di Kawasan Bandara, Jakarta Barat dan Tangerang

Baca Selengkapnya