Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polres Semarang Gagalkan Peredaran Sabu 8 Kg Senilai Rp 11,2 Miliar

Polres Semarang Gagalkan Peredaran Sabu 8 Kg Senilai Rp 11,2 Miliar Polres Semarang gagalkan peredaran sabu 8 kg. ©2019 Merdeka.com/Danny Adriadhi Utama

Merdeka.com - Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Semarang menggagalkan peredaran narkoba jenis sabu seberat seberat 8 kilogram senilai Rp 11,2 Miliar. Tersangka Rudy Rachman (32) warga Banjarmasin, Kalimantan Selatan ditangkap saat mengemas sabu di sebuah apartemen di Semarang MG Suites.

Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Abioso Seno Aji mengatakan tersangka ditangkap saat hendak mengemas sabu-sabu seberat 8 kg itu menjadi paket kecil seberat 100 gram.

"Sabu itu belum tahu mau diedarkan ke mana. Sampai saat ini pelaku tidak kooperatif dalam menjawab pertanyaan penyidik," kata Abioso Seno Aji saat gelar perkara di Polrestabes Semarang, Selasa (9/4).

Dia menambahkan pengakuan tersangka, perbuatan itu atas perintah Mr X. Melalui pesan singkat, tersangka disuruh mengambil barang haram itu, dan diminta membawa tas di sebuah hotel. Sebelum mengambil sabu, tersangka mendapat instruksi membeli tas besar di Paragon Mall. Setelah membeli tas, tersangka diminta untuk meninggalkannya di lobbi Hotel MG Suites.

"Hanya 12 menit, tersangka kembali ke MG Suites untuk mengambil tas dan di dalam tas itu sudah ada narkoba sabu seberat 8 kg. Oleh dia langsung mengemas dalam paket kecil-kecil," ungkapnya.

Terkait peredaran, penyidik belum mengetahui barang narkoba itu akan diedarkan. Namun, dari pemeriksaan sementara, tersangka hanya menunggu perintah dari PAK yang belum pernah sama sekali bertemu. "Dugaan sementara diedarkan ke wilayah Jawa Tengah. Sebab dari jumlah 8 kilogram, bisa dikemas menjadi banyak paket sabu," jelasnya.

Untuk dana operasional selama di Semarang sendiri, dia hanya menerima uang operasional sebesar Rp 25 juta rupiah dari Mr. X.

sabu 8 kg

Polisi pengedar sabu 8 kg ©2019 Merdeka.com/Danny Adriadhi Utama

"Kalau dari pengakuan dia, sabu itu milik Mr X yang di ambilnya di Hotel MG Suites Semarang. Diedarkan di mana saja dan mendapat upah berapa masih kita dalami," katanya.

Abi masih mendalami dan dalam waktu dekat akan melakukan pengungkapan siapa PAK dan DD yang memfasilitasi Rudy Rachman.

"Kita dalami, kita cari tahu, ini masuk jaringan mana, Mr X (PAK dan DD) ini siapa. Karena pelaku ini belum bersikap kooperatif saat diperiksa," ungkapnya.

Meski hanya bertugas sebagai kurir, Rudy Rachman tetap dijatuhi hukuman setimpal sesuai UU RI No. 35/2009 tentang Narkoba. Dari tangan tersangka, petugas menyita barang bukti sabu seberat 8 kilogram yang terbagi dalam 5 paket berisi sabu dengan berat 5 Kg. 30 plastik klip sedang berisi sabu dengan berat 3 Kg yang disimpan di dalam laci sebelah kanan samping tempat tidur, serta empat Kartu Tanda Pengenal (KTP) berbeda. Salah satu di antaranya, e-KTP Bandung atas nama M Malik yang digunakannya untuk masuk ke Semarang.

"Empat Identitas berbeda ini diduga palsu KTP Banjarmasin, Bandung, Denpasar, Yogyakarta. Tersangka dikenakan hukuman mati," tutupnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jaringan Fredy Pratama Kembali Dibongkar Polisi, Puluhan Kilogram Sabu dan Ribuan Ekstasi Disita
Jaringan Fredy Pratama Kembali Dibongkar Polisi, Puluhan Kilogram Sabu dan Ribuan Ekstasi Disita

Ada enam orang ditangkap membawa narkotika dalam jumlah jumbo ini.

Baca Selengkapnya
Polda Metro Jaya Gerebek Gudang Narkoba di Tangerang, 72 Kg Sabu Diamankan
Polda Metro Jaya Gerebek Gudang Narkoba di Tangerang, 72 Kg Sabu Diamankan

Polisi masih mendalami jaringan narkoba tersangka R dan A ini.

Baca Selengkapnya
Polda Metro Gagalkan Transaksi 45 Kg Sabu Senilai Rp45 M di Halaman Parkir RS Fatmawati
Polda Metro Gagalkan Transaksi 45 Kg Sabu Senilai Rp45 M di Halaman Parkir RS Fatmawati

Petugas berhasil mengamankan sebanyak 45 kilogram barang bukti narkotika jenis sabu

Baca Selengkapnya
Simpan Narkoba dalam Gudang di Samping Kantor Kejati Sumsel, Bandar Berhasil Jual 140 Kg Sabu
Simpan Narkoba dalam Gudang di Samping Kantor Kejati Sumsel, Bandar Berhasil Jual 140 Kg Sabu

Sindikat ini telah berhasil menjual 140 kilogram sabu hanya dalam kurun waktu 7 bulan.

Baca Selengkapnya
Polisi Tangkap Kurir Napi Nusakambangan, Sabu Seberat Hampir 10 Kg Disita
Polisi Tangkap Kurir Napi Nusakambangan, Sabu Seberat Hampir 10 Kg Disita

Tim gabungan mendatangi rumah pelaku di Jalan Beringin Raya, Lorong Kayu Ara, Kecamatan Ilir Timur III Palembang

Baca Selengkapnya
Sempat Buang 500 Gram Sabu ke Closet Bandara, 4 Kurir Tak Berkutik saat Petugas Temukan Sisa 1,5 Kg Narkoba di Sepatu
Sempat Buang 500 Gram Sabu ke Closet Bandara, 4 Kurir Tak Berkutik saat Petugas Temukan Sisa 1,5 Kg Narkoba di Sepatu

Pelaku sudah membuang sebungkus sabu dengan berat sekitar 500 gram ke dalam lubang closet pada toilet Bandara Pekanbaru saat akan ditangkap.

Baca Selengkapnya
Sabu dari Malaysia Hendak Diselundupkan ke Semarang, Modus Penyamaran Mirip Gembong Narkoba Fredy Pratama
Sabu dari Malaysia Hendak Diselundupkan ke Semarang, Modus Penyamaran Mirip Gembong Narkoba Fredy Pratama

Diduga praktik penyelundupan ini ada keterkaitannya dengan gembong narkoba Fredy Pratama. karena sama-sama memasukkan sabu ke kemasan teh china.

Baca Selengkapnya
Fantastis, Polisi Bongkar Komplotan Freddy Pratama di Kalsel Sita 70 Kg Sabu
Fantastis, Polisi Bongkar Komplotan Freddy Pratama di Kalsel Sita 70 Kg Sabu

Kapolda Kalsel Irjen Winarto menjelaskan, pengungkapan jaringan Fredy Pratama itu berawal dari adanya penangkapan pelaku berinisial AR

Baca Selengkapnya
Kronologi Penangkapan Kaki Tangan Fredy Pratama Wilayah Jakarta-Bali, Puluhan Paket Sabu Ditemukan di Bawah Jok Mobil
Kronologi Penangkapan Kaki Tangan Fredy Pratama Wilayah Jakarta-Bali, Puluhan Paket Sabu Ditemukan di Bawah Jok Mobil

Penangkapan dilakukan oleh jajaran Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) pada Kamis (3/10).

Baca Selengkapnya
Pengedar 72 Kg Sabu di Tangerang Manfaatkan Momen HUT Bhayangkara Untuk Beraksi
Pengedar 72 Kg Sabu di Tangerang Manfaatkan Momen HUT Bhayangkara Untuk Beraksi

Guna penyelidikan lebih lanjut, kedua pelaku berserta barang bukti akan dibawa ke Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya
Polisi Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Internasional, Modusnya Disembunyikan di Pintu Mobil Ekspedisi
Polisi Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Internasional, Modusnya Disembunyikan di Pintu Mobil Ekspedisi

Terungkapnya kasus ini merupakan hasil kerja sama atau joint investigation yang dilakukan bersama dengan Polres Pelabuhan Tanjung Priok.

Baca Selengkapnya
Melawan, Bandar Coba Tabrak Polisi Pakai Mobil Berujung Didor & Ditangkap, 10 kg Sabu Disita
Melawan, Bandar Coba Tabrak Polisi Pakai Mobil Berujung Didor & Ditangkap, 10 kg Sabu Disita

Dari kasus ini polisi juga mendalami informasi peredaran sabu di salah satu lapas di Sumatera Utara.

Baca Selengkapnya