Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polri: Makalah Komjen Listyo Sigit Prabowo Intinya Program Kerja Kapolri

Polri: Makalah Komjen Listyo Sigit Prabowo Intinya Program Kerja Kapolri Listyo Sigit Prabowo. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Tim ahli calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo telah menyerahkan naskah makalah arah serta kebijakan Kapolri ke depan kepada Komisi III DPR. Hal itu menyusul rencana pelaksanaan Fit and Proper Test yang akan dilakukan pada Rabu (20/1) besok.

Nantinya makalah tersebut akan menjadi bahan dan materi yang akan dipresentasikan oleh Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo, selaku calon Kapolri yang telah dipilih Presiden Joko Widodo.

“Tadi pukul 15.00 WIB, materinya sudah diserahkan ke Komisi III DPR, oleh Ketua Tim Naskah Irjen Pol Wahyu Widada (Kapolda Aceh) didampingi Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo,” ujar Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono dalam keterangannya, Selasa (19/1).

Argo menjelaskan bahwa secara umum naskah makalah calon Kapolri yang sudah diserahkan adalah kebijakan atau program kerja ke depan.

“Intinya program kerja Kapolri ke depan. Besok kita dengarkan dan simak bersama saat fit and proper test di DPR,” katanya.

Sebelumnya, makalah calon Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo telah diserahkan ke Komisi III DPR RI. Makalah itu diserahkan lewat Kapolda Aceh Irjen Wahyu Widodo, Kapolda Jatim Irjen Nico Afinta dan Kadiv Propram Polri Irjen Ferdi Sambo.

“Kegiatan hari ini kita adalah menyerahkan naskah fit and proper test yang besok akan dilaksanakan, intinya itu saja. Kami hanya datang ke sini cuma mau menyerahkan itu mewakili calon Kapolri,” kata Irjen Wahyu di Kompleks Parlemen Senayan, Selasa (19/1).

Irjen Wahyu tidak menyampaikan bocoran isi makalah tersebut. Usai menyerahkan makalah, Wahyu langsung meninggalkan Komisi III DPR.

Sementara itu, Anggota Komisi III DPR RI Arsul Sani menyebut makalah Calon Kapolri yang diserahkan berjudul “Transformasi Menuju Polri yang Presisi: Prediktif-Responsibilitas-Transparansi Berkeadilan”

Arsul menyatakan, makalah yang telah diserahkan akan dipelajari oleh tiap anggota Komisi III untuk menjadi bahan pembahasan saat fit and proper test besok.

“Sore dan malam ini kami bisa mendalami, masing-masing fraksi,” ucapnya.

Ketua Komisi III DPR Herman Hery mengatakan makalah ini akan dipelajari anggota Komisi III sebagai bahan uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) yang dimulai besok (20/1).

"Pada pukul 15.00 WIB rencananya tim ahli dari calon Kapolri akan menyerahkan makalah calon Kapolri kepada Komisi III yang mana isinya merupakan arah serta kebijakan Kapolri ke depan. Makalah ini akan dipelajari oleh anggota Komisi III sebagai bahan untuk uji kelayakan dan kepatutan," ujar Herman dalam keterangannya, Selasa (19/1)

Pukul 14.00, pimpinan Komisi III dan Kapoksi akan menggelar rapat untuk persiapan uji kelayakan dan kepatutan calon Kapolri besok.

Lebih lanjut, Herman berharap Komjen Listyo memiliki kebijakan relevan dengan upaya mitigasi dan ancaman terhadap keamanan nasional seiring perkembangan teknologi informasi.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Membaca Makna di Balik Pesan Kapolri Sigit Soal 'Kriteria Pemimpin yang Melanjutkan Estafet'
Membaca Makna di Balik Pesan Kapolri Sigit Soal 'Kriteria Pemimpin yang Melanjutkan Estafet'

Hal itu diungkapkan Kapolri dalam acara acara Perayaan Natal Mabes Polri Tahun 2023 di Auditorium PTIK, Jakarta Selatan

Baca Selengkapnya
Koalisi Indonesia Maju Bentuk Tim Konten Kampanye Prabowo, Ini Empat Isu yang Diangkat
Koalisi Indonesia Maju Bentuk Tim Konten Kampanye Prabowo, Ini Empat Isu yang Diangkat

Konten yang dibuat akan menyesuaikan dengan kondisi kekinian bangsa.

Baca Selengkapnya
Rakornas Gerindra, Prabowo: Kita Konsolidasi Siapkan Langkah dan Tahap Terakhir Kampanye
Rakornas Gerindra, Prabowo: Kita Konsolidasi Siapkan Langkah dan Tahap Terakhir Kampanye

"Dan kita fokus kita turunin ke rakyat semua. Menyiapkan program-program kita, program-program kita roadmap," sambungnya.

Baca Selengkapnya
Kapolri Sudah Kantongi Nama Pengganti Wakapolri, Ini Bocorannya
Kapolri Sudah Kantongi Nama Pengganti Wakapolri, Ini Bocorannya

Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo mengantongi nama Wakil Kepala Kepolisian RI (Wakapolri) untuk menggantikan Komjen Pol Agus Andrianto.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Fokus Kapolri Listyo saat Jokowi Bicara Penting, Bukan Hanya Mendengar
VIDEO: Fokus Kapolri Listyo saat Jokowi Bicara Penting, Bukan Hanya Mendengar

Kapolri Jenderal Listyo Sigit fokus mendengarkan arahan Presiden Jokowi saat Rapim TNI dan Polri.

Baca Selengkapnya
Sidang Kabinet Terakhir di IKN, Jokowi Bahas Transisi Pemerintahan
Sidang Kabinet Terakhir di IKN, Jokowi Bahas Transisi Pemerintahan

Presiden Jokowi nantinya akan memberikan arahan dan para menteri koordinator akan menyampaikan laporan guna memberikan gambaran bagi pemerintahan selanjutnya.

Baca Selengkapnya
Wamen Ini Bongkar Isi Materi Retreat Prabowo di Akmil Magelang, Banyak Bongkar Masalah Internal
Wamen Ini Bongkar Isi Materi Retreat Prabowo di Akmil Magelang, Banyak Bongkar Masalah Internal

Lembaga-lembaga penegak hukum tersebut punya komitmen untuk maju dengan menjaga integritas.

Baca Selengkapnya
Airlangga: KIM dan Prabowo Bahas Strategi dan Tim Pemenangan Pilpres 2024
Airlangga: KIM dan Prabowo Bahas Strategi dan Tim Pemenangan Pilpres 2024

Ketua umum partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) mulai membahas strategi pemenangan Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Ini Isi Materi Pembekalan Hari ke-2 dari Prabowo di Hambalang
Ini Isi Materi Pembekalan Hari ke-2 dari Prabowo di Hambalang

Selain soal pembekalan, para calon wakil menteri hari ini mengaku sudah tahu jika tepat pada 17 Oktober tepat hari Ulang Tahun Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya
Jokowi Anugerahi Tanda kehormatan Nugraha Sakanti ke Tujuh Satker Polri
Jokowi Anugerahi Tanda kehormatan Nugraha Sakanti ke Tujuh Satker Polri

Medali tersebut merupakan bentuk apresiasi Polri kepada Jokowi yang dinilai berperan besar dalam pengembangan organisasi Korps Bhayangkara.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jawaban Tegas Kapolri Listyo Diusulkan Kubu Ganjar Hadir di Sidang MK
VIDEO: Jawaban Tegas Kapolri Listyo Diusulkan Kubu Ganjar Hadir di Sidang MK

Kapolri Listyo menegaskan akan hadir bila diminta Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya
Gala Dinner IAF, Jokowi Perkenalkan Prabowo sebagai Presiden Terpilih Dilantik Bulan Depan
Gala Dinner IAF, Jokowi Perkenalkan Prabowo sebagai Presiden Terpilih Dilantik Bulan Depan

Indonesia akan berkomitmen untuk memperkuat kerja sama dengan kawasan Afrika.

Baca Selengkapnya