Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Positif Covid-19 di Sumsel Melonjak, Wisma Atlet Jakabaring akan Dijadikan RS Darurat

Positif Covid-19 di Sumsel Melonjak, Wisma Atlet Jakabaring akan Dijadikan RS Darurat Ilustrasi virus corona. ©Reuters

Merdeka.com - Wisma Atlet di kawasan Jakabaring Sport City (JSC) Palembang segera menjadi Rumah Sakit Darurat Covid-19. Hal ini imbas terus meningkatnya kasus terkonfirmasi positif virus Corona di Sumatera Selatan.

Kepala Dinas Kesehatan Sumsel Lesty Nuraini mengungkapkan, RS Darurat Covid-19 sangat memungkinkan didirikan di Wisma Atlet ketimbang rumah sehat seperti semula. Pelayanan RS Darurat lebih efektif karena menggandeng atau dikelola RS yang ada sekalipun.

"Masih kita kaji apakah rumah sehat atau RS Darurat, tapi cenderungnya RS Darurat," ungkap Lesty, Jumat (1/1).

Orang lain juga bertanya?

Dia mengatakan, fungsional Wisma Atlet JSC Palembang telah disetujui Gubernur Sumsel Herman Deru menimbang lebih optimal dan kapasitasnya mencapai 1.000 pasien. Terlebih, tempat itu pernah digunakan sebagai rumah sehat selama Maret-Agustus 2020.

"Kami tinggal perhitungkan anggarannya, mudah-mudahan segera direalisasikan," ujarnya.

Dia menjelaskan, hingga saat ini RS rujukan pasien Covid-19 di Sumsel terbilang masih aman. Kapasitas kamar berjumlah 1.380 unit dan tingkat okupansi 70-80 persen.

Hanya saja, lonjakan kasus positif terus terjadi sejak beberapa bulan terakhir dan rata-rata terdapat 110 tambahan pasien per hari. Hal itu mendorong antisipasi agar tidak kewalahan sewaktu-waktu keadaan darurat.

"Tadinya penanganan Covid-19 diharapkan tuntas di RS tingkat kabupaten dan kota, tapi ruang isolasi tidak ada tambahan sementara kasus positif terus meningkat," kata dia.

Hingga 31 Desember, kasus positif Covid-19 di Sumsel berjumlah 11.826 orang. Sebanyak 9.567 pasien di antaranya sembuh dan 611 meninggal dunia 611 orang. Dari kasus yang tersisa, 1.648 pasien masih aktif, 579 pasien dirawat di RS dan 1.069 orang menjalani isolasi mandiri.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Lama Tak Dipakai, Wisma Atlet Kemayoran Bakal Dipakai untuk Aktivitas Komersil dan Perumahan ASN
Lama Tak Dipakai, Wisma Atlet Kemayoran Bakal Dipakai untuk Aktivitas Komersil dan Perumahan ASN

Pemerintah membahas pemanfaatan Wisma Atlet di Kemayoran, Jakarta Utara, setelah selesai digunakan sebagai rumah sakit darurat saat pandemi COVID-19.

Baca Selengkapnya
Aturan Sedang Disiapkan Jokowi, Wisma Atlet Kemayoran Bakal Jadi Hunian PNS dan Aktivitias Komersial
Aturan Sedang Disiapkan Jokowi, Wisma Atlet Kemayoran Bakal Jadi Hunian PNS dan Aktivitias Komersial

Penyusunan Inpres tersebut sedang dikaji oleh Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg).

Baca Selengkapnya
Menengok Kondisi Terbaru Wisma Atlet, Tempat Isolasi Pasien Covid-19 yang Kini jadi Semak Belukar
Menengok Kondisi Terbaru Wisma Atlet, Tempat Isolasi Pasien Covid-19 yang Kini jadi Semak Belukar

Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran Jakarta resmi ditutup pada Jumat, 31 Maret 2023

Baca Selengkapnya
Jokowi Sebut RS Hermina di IKN Dibangun 10 Bulan: Interiornya Seperti Hotel Bintang 5
Jokowi Sebut RS Hermina di IKN Dibangun 10 Bulan: Interiornya Seperti Hotel Bintang 5

RS Hermina Nusantara sudah beroperasional dan memiliki 3 pasien yang sedang menjalani perawatan.

Baca Selengkapnya
Status Tanggap Darurat Diaktifkan Pascagempa, Sumedang Dihadapkan Potensi Banjir dan Longsor
Status Tanggap Darurat Diaktifkan Pascagempa, Sumedang Dihadapkan Potensi Banjir dan Longsor

Ratusan pasien terpaksa dievakuasi untuk memastikan bangunan rumah sakit aman dihuni pasca gempa.

Baca Selengkapnya
Tower Satu RSU Haji Medan Rampung Dibangun, Warga Sumut Tak Perlu Berobat ke Luar Negeri
Tower Satu RSU Haji Medan Rampung Dibangun, Warga Sumut Tak Perlu Berobat ke Luar Negeri

Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, mengatakan warga Sumatera Utara tak perlu lagi berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya
Diresmikan Jokowi, RSUP Dr. Sardjito Dibangun Hutama Karya Senilai Rp267 Miliar Dirancang dengan Teknologi Canggih
Diresmikan Jokowi, RSUP Dr. Sardjito Dibangun Hutama Karya Senilai Rp267 Miliar Dirancang dengan Teknologi Canggih

Proyek senilai Rp267 miliar ini dapat diselesaikan 3 bulan lebih cepat dari target awal yakni November tahun 2024 dengan dukungan penggunaan teknologi.

Baca Selengkapnya
Rusun Tempat Tinggal PNS di IKN Nusantara Ternyata Tak Gratis, Ada Biaya Sewa
Rusun Tempat Tinggal PNS di IKN Nusantara Ternyata Tak Gratis, Ada Biaya Sewa

Belum ada patokan harga resmi untuk sewa rusun ASN di IKN. Itu nantinya akan ditentukan oleh Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg).

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Sumsel Naik Drastis usai Libur Nataru, 1 Orang Meninggal
Kasus Covid-19 di Sumsel Naik Drastis usai Libur Nataru, 1 Orang Meninggal

Kemenkes RI sudah mengirimkan vaksin Inavac ke Dinkes Sumsel.

Baca Selengkapnya
Jokowi Harap Rumah Sakit Islam Surabaya A. Yani Cetak Tenaga Kesehatan Terampil dan Profesional
Jokowi Harap Rumah Sakit Islam Surabaya A. Yani Cetak Tenaga Kesehatan Terampil dan Profesional

Pesan itu disampaikan Jokowi saat meresmikan Tower Rumah Sakit (RS) Islam Surabaya A. Yani, Kota Surabaya, Jawa Timur, Minggu (22/10).

Baca Selengkapnya
Rumah Sakit Vertikal Kementerian Kesehatan Mulai Dibangun di IKN
Rumah Sakit Vertikal Kementerian Kesehatan Mulai Dibangun di IKN

RS ini akan dikembangkan sebagai pusat pelayanan rujukan bertaraf internasional.

Baca Selengkapnya
Jadi Calon Bupati Terkaya di Indonesia, Aep Syaepuloh Janji Bangun RSUD Keempat di Karawang
Jadi Calon Bupati Terkaya di Indonesia, Aep Syaepuloh Janji Bangun RSUD Keempat di Karawang

Calon bupati Karawang, yang merupakan petahana Aep Syaepuloh akan menambah rumah sakit umum daerah di kecamatan memudahkan masyarakat mendapatkan fasilitas.

Baca Selengkapnya