Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PPP sentil Ahok: Rekaman percakapan Maruf & SBY dari siapa?

PPP sentil Ahok: Rekaman percakapan Maruf & SBY dari siapa? Sidang Ahok. ©Pool/Isra Triansyah

Merdeka.com - Wasekjen Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ahmad Baidowi atau akrab disapa Awiek mempertanyakan sumber transkrip rekaman percakapan Ketua MUI Maruf Amin dan Ketum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono yang didapat pihak terdakwa Basuki T Purnama (Ahok). Menurutnya, hanya aparat hukum yang berhak melakukan penyadapan.

"Itu rekaman dari siapa? Kan yang berhak dan berwenang melakukan perekaman dan penyadapan hanya aparat hukum. Apakah timses merekam secara ilegal? atau mendapat bocoran dari yang berwenang? Ini harus clear dalam konteks pendewasaan demokrasi di Indonesia," kata Awiek saat dihubungi merdeka.com, Rabu (1/2).

Awiek menegaskan seharusnya Ahok dan kuasa hukumnya tidak perlu menyerang Maruf secara terbuka terkait keluarnya fatwa penistaan agama oleh MUI dan dugaan telepon dengan SBY di persidangan. Ahok, kata dia, bisa menyampaikan keberatan atas kesaksian palsu dalam sesi pledoi.

"Kalaupun memang mau membantah kiai Maruf bukankah bisa dilakukan dalam pledoi, sehingga tak perlu menyerang secara terbuka di persidangan," tegasnya.

Secara pribadi, anggota Komisi II ini mengaku geram dengan tudingan Maruf telah memberikan kesaksian palsu terkait telepon SBY. Serta dugaan fatwa MUI soal penistaan agama bermuatan politis.

"PPP memahami ketika ada reaksi keras dari warga NU di Indonesia. Saya sendiri sebagai Nahdliyin turut merasakan kekecewaan dan kegeraman dari kawan-kawan," pungkasnya.

Sebelumnya, dalam sidang kasus penistaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) kemarin, salah satu saksi yang dihadirkan jaksa penuntut umum adalah Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Maruf Amin.

Maruf Amin menegaskan ucapan Ahok dalam kunjungan kerja di Kepulauan Seribu beberapa waktu lalu masuk ke dalam penodaan agama. Tim kuasa hukum Ahok pun menyoroti fatwa penistaan agama yang dikeluarkan MUI. Ahok langsung menyatakan keberatan atas apa yang telah disampaikan oleh Ketua MUI Maruf Amin. Salah satunya, Ahok merasa keberatan atas kesaksian Maruf terkait menerima telepon dari Susilo Bambang Yudhoyono alias SBY.

"Saya juga keberatan saksi membantah tanggal 7 Oktober 2016 bertemu pasangan calon nomor urut satu, jelas-jelas saudara saksi menutupi riwayat pernah menjadi Wantimpres Susilo Bambang Yudoyono," ujar Ahok usai mendengarkan kesaksian Ma'ruf di Gedung Kementan, Jakarta Selatan, Selasa (31/1).

Menurut Ahok, Maruf bertemu dengan pasangan calon nomor urut satu, Agus-Sylvi di Kantor PBNU pada tanggal 7 Oktober 2016. Namun, sebelum pertemuan itu, Ahok menduga Maruf sempat menerima telepon dari SBY pada tanggal 6 Oktober 2017.

"Jadi jelas tanggal 7 Oktober saudara saksi, saya berterimakasih ngotot bahwa saudara saksi tidak berbohong, tapi kalau berbohong kami akan proses secara hukum saudara saksi, untuk membuktikan bahwa kami memiliki bukti," tegas Ahok.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: AHY Penasaran Prabowo & SBY Diam diam Ketemu di Cikeas, Ingin Tahu Isi Pembicaraan
VIDEO: AHY Penasaran Prabowo & SBY Diam diam Ketemu di Cikeas, Ingin Tahu Isi Pembicaraan

Prabowo Subianto diam-diam bertemu dengan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, di Cikeas, Bogor

Baca Selengkapnya
Klaim Menang, Calon Wali Kota Pekanbaru Senang dapat Selamat dari SBY
Klaim Menang, Calon Wali Kota Pekanbaru Senang dapat Selamat dari SBY

SBY menyebut kemenangan Agung sebagai sebuah rencana Tuhan yang indah.

Baca Selengkapnya
Prabowo Diam-Diam Bertemu SBY Jumat Malam, Bahas Apa?
Prabowo Diam-Diam Bertemu SBY Jumat Malam, Bahas Apa?

Prabowo Subianto ternyata diam-diam bertemu dengan SBY Jumat malam

Baca Selengkapnya
Ini Bocoran yang Dibahas Mahfud MD saat bertemu Petinggi PPP
Ini Bocoran yang Dibahas Mahfud MD saat bertemu Petinggi PPP

Beberapa kali Mahfud juga telah menemui Mardiono. Pertemuan tersebut merupakan komunikasi politik antara PPP dengan Mahfud.

Baca Selengkapnya
SBY Temui Jokowi di Istana Bogor
SBY Temui Jokowi di Istana Bogor

Salah satu sumber di lingkaran Demokrat membenarkan pertemuan Jokowi dan SBY.

Baca Selengkapnya
Dasco Blak-Blakan Ungkap Isi Pertemuan Prabowo SBY setelah Kunjungi Jokowi
Dasco Blak-Blakan Ungkap Isi Pertemuan Prabowo SBY setelah Kunjungi Jokowi

Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan pertemuan Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)

Baca Selengkapnya
Wasekjen PDIP Blak-blakan Usai Diperiksa KPK Terkait Kasus DJKA Kemenhub
Wasekjen PDIP Blak-blakan Usai Diperiksa KPK Terkait Kasus DJKA Kemenhub

Yoseph Aryo Adhie menyatakan dirinya baru menjalankan tugas warga negara sebagai saksi di KPK.

Baca Selengkapnya
Untuk Pertama Kalinya Gibran Sowan SBY di Cikeas, AHY Mendampingi
Untuk Pertama Kalinya Gibran Sowan SBY di Cikeas, AHY Mendampingi

Gibran mengucapkan terima kasih kepada SBY yang telah menyambut kedatangan ke Cikeas.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Belum Bertemu Anies-Cak Imin di Momen Lebaran, Ini Penjelasan NasDem
Surya Paloh Belum Bertemu Anies-Cak Imin di Momen Lebaran, Ini Penjelasan NasDem

Sebelumnya, Anies mengakui belum bertemu dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

Baca Selengkapnya
Menteri Iftitah Sulaiman: SBY Bakal Bantu Prabowo Tanpa Harus Jabat Posisi Tertentu
Menteri Iftitah Sulaiman: SBY Bakal Bantu Prabowo Tanpa Harus Jabat Posisi Tertentu

Dia memastikan SBY akan membantu Prabowo di pemerintahan, meski tanpa menki posisi atau jabatan tertentu.

Baca Selengkapnya
Sebelum Temui Jokowi, SBY Bertemu JK Bahas Masa Depan Bangsa
Sebelum Temui Jokowi, SBY Bertemu JK Bahas Masa Depan Bangsa

JK mengatakan, pertemuan dengan SBY membahas soal masa depan bangsa Indonesia.

Baca Selengkapnya
SBY Sampaikan Dukungan ke Prabowo, Gerindra Tunggu Demokrat Deklarasi Resmi
SBY Sampaikan Dukungan ke Prabowo, Gerindra Tunggu Demokrat Deklarasi Resmi

Pertemuan berlangsung hangat dan intens. Ini juga merupakan kunjungan balasan dari SBY kepada Prabowo.

Baca Selengkapnya