Prabowo Puji Kepemimpinan Jokowi Tangani Pandemi: Bukan Saya Menjilat
Merdeka.com - Ketua Umum Partai Gerindra memuji kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat menangani pandemi Covid-19. Prabowo mengungkap, saat itu Jokowi mendapat tekanan bertubi-tubi untuk mengambil kebijakan lockdown total.
Namun, Jokowi menolak melakukan itu. Kata Prabowo, sang kepala negara khawatir jika lockdown dilakukan maka kehidupan rakyat miskin bakal terancam.
Ikuti berita Prabowo Subianto di Liputan6.com
-
Kenapa Prabowo mendukung program Jokowi? 'Saya bekerja, saya lihat dari dekat, saya lihat strategi dan program-program beliau ternyata sama dengan pemikiran-pemikiran saya. Karena itu saya komitmen, saya siap melanjutkan semua program dan strategi beliau,'
-
Bagaimana Prabowo menanggapi? 'Itu hak politik,' kata Prabowo usai menghadiri acara bertajuk 'Trimegah Political and Economic Outlook 2024' di Grand Ballroom, The Ritz-Carlton Pacific Place, Jakarta Selatan, Rabu (31/1).
-
Apa yang dibahas Prabowo dan Jokowi? 'Koordinasi seperti biasa terkait pemerintahan,' kata Dahnil saat dikonfirmasi, Senin (8/7). Dia menjelaskan, koordinasi tugas tersebut mencakup Prabowo sebagai Menteri Pertahanan maupun sebagai Presiden terpilih 2024-2029. 'Baik tugas-tugas saat ini, beliau sebagai Menhan maupun tugas-tugas kepresidenan Pak Prabowo nanti,' jelas dia.
-
Bagaimana Prabowo merespon pernyataan Joe Biden tentang kerja sama? Merespons hal itu, Prabowo mengatakan, dirinya akan berupaya meningkatkan persahabatan dan kerja sama antara Indonesia dan AS.
-
Kenapa Presiden Prabowo Subianto ragu dengan Danantara? 'Prosesnya harus ditempuh dulu, jadi nggak boleh buru-buru kata Bapak Presiden. Jadi ya kita harus tempuh dulu prosesnya dengan hati-hati,' kata Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan , Hasan Nasbi di SICC, Bogor, Jawa Barat, Kamis (7/11).
"Waktu Covid-19 mulai meletus seluruh dunia panik, saya juga saksi Presiden kita diteken oleh WHO, oleh tetangga tetangga kita untuk lockdown total, saya kira bener ya Pak Sandi, diteken untuk lockdown total," kata Prabowo saat pidato di HUT ke-15 Gerindra di Kantor DPP Gerindra Ragunan, Jakarta, Senin (6/2).
"Dan banyak yang menyarankan Pak lockdown pak, lockdown beliau bilang kalau lockdown bagaimana rakyat kita yang paling miskin, bagaimana rakyat kita yang makan dengan upah harian," sambungnya.
Jokowi Seorang Pemimpin Pemberani
Prabowo menyebut, Indonesia tidak bisa melakukan lockdown karena memikirkan kepentingan ekonomi. Prabowo bilang, Jokowi berani mengambil risiko tidak lockdown di tengah hantaman pandemi.
"Kalau lockdown berarti tidak ada orang yang boleh keluar rumah, Indonesia tidak mampu untuk lockdown, beliau ambil risiko itu, itu leadership, itu kepemimpinan yang hebat," tuturnya.
Sebagai seorang Jenderal, Prabowo mengakui Jokowi adalah pemimpin yang bisa mengambil keputusan. Prabowo menyebut, dirinya bisa membedakan mana pemimpin yang bisa ambil keputusan dan tidak.
"Beliau adalah pemimpin yang bisa ambil keputusan, dan keputusannya berani, kadang-kadang melawan tekanan-tekanan dari mana mana, ini harus kita akui dan saya minta kader Gerindra mengerti itu," tegasnya.
"Bukan saya menjilat, tidak. Saya hanya mengatakan yang benar-benar, dan kalau pemimpin kita benar kita harus kita akui benar," pungkasnya.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menurut Prabowo, Indonesia yang berhasil menekan angka inflasi pada saat itu karena kepemimpinan Presiden Joko Widodo.
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto memuji kinerja Jokowi sebagai seorang Presiden. Dia menyebut, Jokowi berhasil memimpin Indonesia.
Baca SelengkapnyaPrabowo menilai, Jokowi merupakan sosok mampu mengambil keputusan secara tegas dan berani, meski seringkali menghadapi pelbagai tantangan.
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto kembali memuji-muji Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Baca Selengkapnya"Saya bangga menjadi bagian dari pemerintah yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo, walaupun saya dua kali bertarung melawan beliau," kata Prabowo.
Baca SelengkapnyaCalon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto menegaskan bahwa Joko Widodo atau Jokowi bekerja keras dalam menjalankan tugas sebagai Presiden Indonesia.
Baca SelengkapnyaKetua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengajak seluruh pengurus partainya di Tangerang Raya untuk mengakui kepemimpinan yang baik dari Presiden Jokowi.
Baca SelengkapnyaCalon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto menilai debat dirinya dengan Jokowi pada dua pilpres sebelumnya berlangsung santun dan tidak menyerang personal.
Baca SelengkapnyaAHY mengatakan Prabowo Subianto berjasa besar saat menjabat menjadi Menteri Pertahanan.
Baca SelengkapnyaSebagai Menteri BUMN, Erick juga turut merasakan bagaimana saat itu keduanya sama-sama berjuang dalam menangani pandemi COVID-19.
Baca SelengkapnyaPrabowo menyinggung dinamika politik dalam beberapa hari terakhir.
Baca SelengkapnyaCapres Prabowo Subianto tidak berani mengklaim didukung langsung Presiden Joko Widodo.
Baca Selengkapnya