Prabowo-Sandi Nobar Hitung Cepat Pilpres 2019 di Kertanegara
Merdeka.com - Setelah menggunakan hak pilihnya di Pilpres 2019, Calon Wakil Presiden Nomor Urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno menunggu Prabowo Subianto di media center yang berjarak sekitar 300 meter dari TPS. Rencananya pasangan capres-cawapres ini akan menggelar nonton bareng (nobar) hitung cepat Pilpres di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara.
"Rencananya nanti kita akan bersama Pak Prabowo. Pak Prabowo masih di Hambalang. Selesai menunaikan hak pilihnya, Pak Prabowo akan menuju Kertanegara," jelasnya, Rabu (17/4).
Sandi mengaku telah berkomunikasi dengan Prabowo. Setelah berangkat menuju Jakarta, Prabowo akan segera menginformasikan.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa yang dilakukan Prabowo usai berpidato? Capres Prabowo Subianto menghadiri acara Jaringan Islam Indonesia di Palembang, Selasa (9/1). Usai berpidato, Prabowo menyempatkan diri menggendong dan mencium dua anak kecil.
-
Apa yang sedang dilakukan Prabowo dengan calon menteri? 'Ada yang sudah mengusulkan dan sedang diprofiling disimulasikan ya nanti pada waktunya akan disampaikan kembali kepada ketua umum yang bersangkutan,' kata Dasco, saat diwawancari di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Sabtu (14/9).
-
Apa yang dilakukan Prabowo di stadion Pakansari? Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto menghadiri lomba memasak yang digelar Partai Golkar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (6/1).
-
Siapa yang menjenguk Prabowo Subianto? Ada tamu istimewa yang lantas memberi perhatian kepada sang jenderal Kopassus. Ada Presiden Jokowi hingga belum lama ini Titiek Soeharto.
-
Bagaimana Prabowo mempersiapkan diri? Persiapan Pak Prabowo pagi olahraga dan menjaga suara ya,' kata Habiburrokhman kepada awak media di Jakarta, Minggu (7/1).
"Sudah ada komunikasi. Beliau masih di Hambalang dan segera akan mengabarkan begitu bergerak," ujarnya.
Nobar hitung cepat juga akan dilakukan bersama pengurus parpol koalisi yaitu PAN, Demokrat, dan PKS. Termasuk juga para relawan. Mereka akan mulai berkumpul pada pukul 13.00 WIB.
"Tentunya (yang hadir) pimpinan dari partai koalisi dan relawan-relawan juga akan hadir. Mungkin juga tokoh masyarakat," sebut Sandi.
Dia berharap seluruh tahapan proses kontestasi politik lima tahunan ini berjalan lancar dan juga pasangan nomor urut 02 bisa memenangkan Pilpres 2019.
"Saya sangat bahagia di penghujung proses Pilpres 2019 ini kita hanya bicara masalah yang mempersatukan kita yaitu ekonomi. Ekonomi yang diinginkan oleh masyarakat untuk dikelola lebih baik, lapangan kerja yang dibuka dan biaya hidup penghidupan sehari-hari dari masyarakat ini yang menjadi diskursus," jelasnya.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Nonton bareng Quick Count itu akan digelar Tim Kampanye Pemenangan Prabowo-Gibran di Istora Senayan.
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto berkumpul bersama elite Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran di kediaman Kertanegara IV.
Baca SelengkapnyaMuzani mengatakan, pihaknya berkumpul sekaligus buka puasa bersama dan ramah tamah.
Baca SelengkapnyaPerbedaan tersebut disebabkan keduanya mempunyai alamat tinggal yang berbeda, sesuai dengan alamat kependudukan KTP.
Baca SelengkapnyaMegawati bersama keluarga bakal mencoblos di TPS dekat rumah, kawasan Kebagusan
Baca SelengkapnyaCawapres Gibran Rakabuming Raka dikabarkan mencoblos di TPS 34, Kelurahan Manahan, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaMeski lokasi TPS terpantau becek akibat guyuran hujan lebat, warga tetap antusias untuk menggunakan hak pilihnya.
Baca SelengkapnyaSetelah mencoblos, Prabowo bakal berkumpul di kediaman Kertanegara IV, Jakarta Selatan untuk memantau penghitungan suara.
Baca SelengkapnyaDebat akan diselenggarakan pukul 19.00 Wib, di JCC Senayan. Cawapres akan didampingi para capres.
Baca SelengkapnyaTPN Ganjar-Mahfu mengajak masyarakat mengawal penghitungan suara di seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) se-Indonesia.
Baca SelengkapnyaPrabowo datang dikawal ajudanya yang salah satunya adalah Mayor TNI Teddy Indra Wijaya.
Baca SelengkapnyaKetika berenang, Mantan Danjen Kopassus itu sembari mendengarkan lagu ‘Di Bawah Sinar Bulan Purnama’
Baca Selengkapnya