Prajurit terbaik TNI bakal sikat pengusik penyidik KPK
Merdeka.com - Kasus penyiraman air keras ke Novel Baswedan jadi bukti penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) perlu pengawalan ekstra ketat. Sejumlah pihak menyarankan pola pengamanan segera diubah.
Mantan pimpinan KPK Busyro Muqoddas dan Bambang Widjojanto meminta penjagaan dilakukan terhadap penyelidik, penyidik, dan jaksa penuntut umum. Rumah penyidik harus dijaga aparat kepolisian. Bahkan kendaraan yang digunakan disesuaikan, jangan naik motor lagi.
Penjagaan oleh anggota Tentara Nasional Indonesia dinilai perlu dilakukan. Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan personel jika diminta untuk mengawal penyidik KPK selama 24 jam.
-
Bagaimana KPK mengungkap kasus suap di Basarnas? Pengungkapan kasus ini bermula dari operasi tangkap tangan pada Selasa 25 Juli 2023 sekitar jam 14.00 WIB di jalan raya Mabes Hankam Cilangkap, Jakarta Timur dan di Jatiraden, Jatisampurna, Kota Bekasi. Dalam OTT, KPK amankan 11 orang dan menyita goodie bag berisi uang Rp999,7 Juta.
-
Bagaimana aparat keamanan merespon serangan KKB? 'Tindakan tegas aparat gabungan melakukan pengamanan wilayah di Kampung Yigi, merupakan upaya menjaga stabilitas keamanan dalam rangka kelancaran percepatan pembangunan di wilayah Papua,' kata Penkogabwilhan III, Letjen TNI Richard Tampubolon.
-
Apa kasus yang sedang dihadapi KPK? Pemeriksaan atas dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN Bupati Sidoarji Ahmad Muhdlor Ali diperiksa KPK terkait kasus dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN di lingkungan BPPD Pemkab Sidoarjo.
-
Bagaimana Dewas KPK menjatuhkan sanksi kepada Karutan? Fauzi dijatuhi sanksi berupa pernyataan permintaan maaf. Selain itu, dia direkomendasikan ke pejabat pembina kepegawaian untuk mendapatkan sanksi disiplin.
-
Apa yang diselidiki KPK? Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menyelidiki dugaan kasus korupsi pengadaan lahan proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).
-
Bagaimana modus dugaan korupsi gas air mata? 'Dugaan persekongkolan tender yang mengarah kepada merk tertentu. Itu satu hal,' ucap Agus juga mendesak agar KPK mengusut dugaan kasus korupsi pada pelontar gas air mata tersebut.
"Ini (permintaan pengawalan) sudah dikoordinasikan, tinggal pelaksanaannya saja," kata Gatot di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (12/4).
Gatot tidak menyebutkan prajurit yang disiapkannya itu merupakan pasukan khusus yang dimiliki TNI. "Saya berikan prajurit yang terbaik. Saya tak sebutkan siapa orangnya. Kita pengawalan secara tidak terlihat. Jumlahnya tergantung permintaan dan kebutuhan," ujar Gatot.
Mantan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) ini pun mengutuk keras tindakan orang tak dikenal yang melakukan penyiraman air keras ke wajah penyidik KPK, Novel Baswedan pada Selasa (11/4). Novel Baswedan disiram air keras usai salat subuh di masjid di dekat kediamannya Kepala Gading, Selasa (11/4) pagi.
Ketua RT 03 RW 10 Perumahan Bank Bumi Daya, Kelapa Gading, Wisnu Broto, mengungkapkan saat tangani kasus simulator SIM yang menyeret jenderal polisi, Novel dikawal anggota TNI AL.
"Saat menangani kasus simulator SIM lalu Pak Novel mendapat pengawalan khusus dari TNI AL, sampai salat ke masjid dekat rumah saja dikawal sama anggota," ujarnya kepada merdeka.com di lokasi pada Selasa (11/4).
Dia mengaku lupa waktu persisnya saat rumah Novel dijaga ketat oleh anggota TNI AL. "Kira-kira sekitar tahun 2016 lalu, anggota yang berjaga di depan rumahnya dari dua sampai empat orang, berganti-ganti setiap hari anggotanya," ungkapnya.
Kepala Bagian Mitra Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Kombes Pol Awi Setiyono menegaskan, polisi kini disiagakan menjaga keluarga Novel. Saat ditanya jumlah personel yang menjaga keamanan di rumah Novel, Awi tidak menyebutkan.
"Keluarga masih di rumah, cuma kita lakukan pengamanan secukupnya. Ada yang Pam terbuka pakai seragam," katanya.
Selain personel Mabes Polri, polisi wilayah setempat juga dikerahkan menjaga keamanan rumah dan keluarga novel. "Ada dari Polsek maupun Polres Jakarta Utara, di back up Polda Metro yang berpakaian preman juga ada," tandasnya.
(mdk/did)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pensiunan Jenderal TNI Ini Jelaskan Aturan Peradilan Militer buntut kasus Kepala Basarnas
Baca SelengkapnyaMabes TNI memastikan tetap mengirim personel pengamanan dari Puspom TNI kepada KPK
Baca SelengkapnyaAlexander mengatakan, saat melakukan tangkap tangan, tim dari KPK sudah mendapatkan setidaknya dua alat bukti.
Baca SelengkapnyaGaduh Kabasarnas Tersangka Suap, Ini Aturan Hukum KPK Sebenarnya Bisa Tangani Korupsi di TNI
Baca SelengkapnyaPanglima TNI Bantah Intimidasi KPK: Kalau Saya Kirim Batalyon Suruh Geruduk Itu Intervensi
Baca SelengkapnyaNovel lantas menyindir Ketua KPK Firli Bahuri yang meresmikan sekaligus main badminton di Manado.
Baca SelengkapnyaMahfud yakin TNI akan mengganjar hukuman tegas untuk prajurit yang bersalah.
Baca SelengkapnyaKalau kasus KPK menyangkut militer seharusnya diserahkan dan kerjasama dengan pihak Puspom TNI.
Baca SelengkapnyaSehingga, Agung menegaskan tidak perlu bagi KPK memandang dalam operasi senyap atau OTT takut informasinya bocor.
Baca SelengkapnyaKepala Basarnas Marsekal Madya Henri Alfandi diduga terima suap Rp88,3 miliar.
Baca SelengkapnyaPimpinan dan penyidik KPK mendapatkan teror usai mengungkap kasus suap di Basarnas. Apa saja teror yang datang?
Baca SelengkapnyaPerkara yang melibatkan kedua anggota TNI aktif tersebut telah diserahkan KPK ke Puspom TNI.
Baca Selengkapnya