Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Prajurit TNI di pulau terluar kini bisa telepon dan internetan

Prajurit TNI di pulau terluar kini bisa telepon dan internetan jokowi naik menara. ©2014 merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Warga dan para prajurit TNI yang bertugas menjaga perbatasan di sebelas pulau terluar Indonesia tak lagi sunyi. Kini mereka tidak hanya bisa menikmati layanan telepon selular (femtocel), tetapi juga internet.

Telkom Indonesia melalui anak perusahaannya Patrakom menyediakan VSAT IP dengan internet akses (wifi), telepon PSTN, video conference, TVRO termasuk TV dan Solar Cell sebagai power supply kelistrikannya.

"Patrakom memiliki kemampuan penuh dalam penyediaan fasilitas telekomunikasi berbasis satelit ke seluruh pelosok negeri. Patrakom dipercaya Telkom untuk melaksanakan proyek penyediaan fasilitas telekomunikasi di sebelas pulau terluar Indonesia sebagai tindak lanjut kerjasama antara PT Telkom dan TNI-AL," ujar Direktur Binsis Patrakom Endi Fitti, lewat siaran pers, Jumat (6/2).

Orang lain juga bertanya?

Ke-11 pulau terluar tersebut yakni Pulau Berhala di Sumatera Utara dan Pulau Rondo di Aceh yang berbatasan dengan Thailand, India, Myanmar dan Malaysia; Pulau Nipah yang berbatasan dengan Singapura ; Pulau Sekatung di Kepulauan Natuna yang berbatasan dengan Malaysia, Vietnam dan Brunai Darusalam; Pulau Miangas dan Pulau Marore di Sulawesi Utara yang berbatasan dengan Filipina; Pulau Bras, Pulau Fani dan Pulau Fanildo di Papua yang berseberangan dengan Papua Nugini; serta Pulau Dana dan Pulau Batek di NTT yang bersinggungan dengan Australia.

Endi mengatakan pembangunan layanan ini karena kesadaran TNI harus mampu terus mengawasi seluruh perbatasan wilayah NKRI termasuk pulau-pulau terluar.

"Mengingat batas wilayah laut tanah air bersinggungan dengan sepuluh negara tetangga sedangkan perbatasan wilayah daratnya berhubungan dengan tiga negara asing namun kurangnnya fasilitas telekomunikasi di wilayah-wilayah tersebut menjadi salah satu penghambat performa TNI-AL dalam menjaga kedaulatan NKRI," kata Endi.

Dalam pembangunan layanan telekomunikasi ini, personel Patrakom juga mengalami sejumlah kendala. Menurut Direktur Network Patrakom Djoko Wartopo, kondisi yang sangat ekstrim dalam perjalanan ke pulau-pulau terluar menjadi tantangan tersendiri, terutama bagi para teknisi.

"Hal ini dikarenakan tidak ada transport regular menuju ke lokasi pulau-pulau terluar melainkan harus menggunakan kapal milik nelayan atau kapal milik TNI AL," ujarnya.

Misalnya saja, ujar dia, dengan kondisi cuaca yang sangat tidak bersahabat, lama perjalanan menuju ke Pulau Miangas adalah empat hari dan empat malam mengarungi lautan.

"Tetapi dengan semangat membara demi terselenggaranya layanan fasilitas telekomunikasi di pulau–pulau terluar masalah tersebut tidak menyurutkan Patrakom untuk melakukan Instalasi dan perawatan di pulau-pulau terluar tersebut,” ujar Djoko.

Hasilnya kini, ujar Djoko, sinyal telepon tidak lagi menjadi barang langka di pulau-pulau terluar namun fasilitas internet nirkabel pun menjadi sarana yang bisa dimanfaatkan oleh prajurit TNI dan warga.

(mdk/ren)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pangkas Kesenjangan Digital, 1.000 Lokasi di Indonesia Timur Bakal Kebagian Internet Berbasis Satelit
Pangkas Kesenjangan Digital, 1.000 Lokasi di Indonesia Timur Bakal Kebagian Internet Berbasis Satelit

Layanan ini diperuntukkan bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), badan usaha, layanan kesehatan, dan pemerintahan.

Baca Selengkapnya
Komitmen Kurangi Kesenjangan Digital, Telkomsat Targetkan Layani 1.000 Lokasi di Indonesia Timur
Komitmen Kurangi Kesenjangan Digital, Telkomsat Targetkan Layani 1.000 Lokasi di Indonesia Timur

Telkomsat dengan fasilitas VSAT Star juga mendukung penyediaan internet berkecepatan tinggi di Kantor Diskominfo Provinsi Papua Pegunungan.

Baca Selengkapnya
Cetak SDM Bidang Telekomunikasi di Papua, Pemerintah Bersama Palapa Timur Telematika Ambil Langkah Begini
Cetak SDM Bidang Telekomunikasi di Papua, Pemerintah Bersama Palapa Timur Telematika Ambil Langkah Begini

Materi yang diberikan dalam pelatihan merupakan teknologi telekomunikasi yang digunakan dalam proyek Palapa Ring Timur.

Baca Selengkapnya
Telkom Group Perkuat Digitalisasi Maritim Melalui Pemanfaatan Satelit Merah Putih 2
Telkom Group Perkuat Digitalisasi Maritim Melalui Pemanfaatan Satelit Merah Putih 2

Telkomsat Jalin Kerja Sama strategis dengan PT Bhinneka Nusantara Mandiri guna mewujudkan komitmen percepatan transformasi digital di sektor maritim.

Baca Selengkapnya
Hari Bhakti Postel ke-79: Mengenang Sejarah dan Peran Telkom dalam Perkembangan Telekomunikasi Indonesia
Hari Bhakti Postel ke-79: Mengenang Sejarah dan Peran Telkom dalam Perkembangan Telekomunikasi Indonesia

Setiap tanggal 27 September, Indonesia memperingati Hari Bhakti Postel.

Baca Selengkapnya
Dukung KTT AIS 2023 Forum, TelkomGroup Siapkan Satellite News Gathering dan Host Broadcaster SEA Today
Dukung KTT AIS 2023 Forum, TelkomGroup Siapkan Satellite News Gathering dan Host Broadcaster SEA Today

TelkomGroup menyediakan dukungan berupa digital connectivity melalui infrastruktur jaringan telekomunikasi terbaik.

Baca Selengkapnya
Perjuangan Bebas Blankspot: Ungkapan Syukur dari Masyarakat Desa yang Kini Terkoneksi
Perjuangan Bebas Blankspot: Ungkapan Syukur dari Masyarakat Desa yang Kini Terkoneksi

Sinyal internet yang kini bisa diakses membawa kebahagiaan tersendiri bagi masyarakat di daerah yang tadinya blankspot.

Baca Selengkapnya
Telkom Beri Bantuan ke 50 SLB di Jawa, Sumatera, dan Kalimantan Dukung Pemerataan Pendidikan Disabilitas
Telkom Beri Bantuan ke 50 SLB di Jawa, Sumatera, dan Kalimantan Dukung Pemerataan Pendidikan Disabilitas

Telkom beri bantuan ke 50 SLB di Jawa, Sumatera, dan Kalimantan

Baca Selengkapnya
Aksi Sosial Telkom Bersama ITS, Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro di Banyuwangi
Aksi Sosial Telkom Bersama ITS, Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro di Banyuwangi

Hal ini menjadi wujud komitmen dalam mendukung penurunan emisi karbon sekaligus tersedianya energi bersih dan terjangkau bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Telkom dan Palo Alto Networks Berkolaborasi untuk Perkuat Keamanan Siber
Telkom dan Palo Alto Networks Berkolaborasi untuk Perkuat Keamanan Siber

Kemitraan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan, serta mengembangkan solusi keamanan siber.

Baca Selengkapnya
79 Tahun Bhakti Postel: Jejak Sejarah Menuju Nusantara Digital
79 Tahun Bhakti Postel: Jejak Sejarah Menuju Nusantara Digital

Perjuangan merebut Jawatan PTT menjadi modal untuk membangun ekonomi digital di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Di Kepri, Sinyal XL Jangkau 40 Pulau Terpencil
Di Kepri, Sinyal XL Jangkau 40 Pulau Terpencil

Sinyal layanan internet PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) tersedia di puluhan pulau terpencil di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Baca Selengkapnya