Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Presiden Zanzibar bertemu Gubernur Bali bahas kerjasama pariwisata

Presiden Zanzibar bertemu Gubernur Bali bahas kerjasama pariwisata Gubernur Bali bertemu Presiden Zanzibar Ali Mohamed Shein. ©2018 Merdeka.com/Kadafi

Merdeka.com - Gubernur Made Mangku Pastika mengatakan, sektor pariwisata adalah potensi unggulan di Bali. Menurutnya, pariwisata menjadi industri utama penggerak ekonomi masyarakat di Bali.

"Setiap tahun kita kedatangan turis hingga 15 juta wisatawan yang terdiri dari hampir enam juta wisatan mancanegara dan sisanya adalah wisatawan domestik," kata Gubernur Bali Made Mangku Pastika bertemu dengan Presiden Zanzibar Ali Mohamed Shein di Hotel Kartika Plaza, Kuta, Badung, Jumat (3/8).

Pastika mengatakan, untuk menunjang pariwisata, Bali juga mempunyai program studi khusus untuk mencetak tenaga kerja mahir di bidang tersebut. Salah satu sekolah terkenal adalah Sekolah Tinggi Pariwisata Bali.

Orang lain juga bertanya?

"Kami beruntung karena menjadi industri utama, banyak hotel dan restoran tersebar di pulau ini, sehingga para siswa kami tidak kesulitan untuk mempraktekkan ilmu yang mereka dapat di sekolah," imbuhnya.

Sementara secara geografis, Pastika menambahkan jika luas Bali hanya 0,29 persen dari luas wilayah Indonesia. Keadaaan geografis Bali terdiri dari laut dan gunung menjadikan pulau ini mempunyai bentang alam indah dan menambah daya tarik wisata. Selain itu, Bali juga sering menjadi tempat untuk acara-acara internasional.

"Oktober nanti kami akan menyelenggarakan even internasional IMF-World Bank Forum yang akan dihadiri oleh para menteri keuangan dan Gubernur Bank Central dari 189 negara. Saya kira Menteri Keuangan anda juga akan datang ke pertemuan tersebut," kata Pastika kepada Presiden Ali Mohamed Shein yang pada kesempatan itu turut juga didampingi oleh para menteri dan pejabat tinggi negara.

gubernur bali bertemu presiden zanzibar ali mohamed shein

Selain sektor pariwisata, sektor perikanan juga berkembang di sini. Menurutnya komoditi utama di sektor perikanan adalah tuna.

"Kami salah satu pengekspor terbesar tuna ke jepang, meskipun rata-rata konsumsi masyarakat akan ikan tersebut tidak begitu tinggi di sini. Namun kami tetap menganjurkan masyarakat untuk mengonsumsi ikan," ujar Pastika.

Sementara itu, Presiden Ali Mohamed Shein menyatakan, jika kedatangannya beserta rombongan ke Indonesia adalah untuk membicarakan kemungkinan kerja sama antar kedua negara.

Sebelumnya, Ia telah bertemu dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla di Jakarta dan telah membicarakan beberapa kemungkinan kerja sama yang akan terjalin seperti pertanian, perikanan, dan pengembangan sumber daya manusia. Selain itu, fokus kerjasama lainnya yang dibicarakan adalah di bidang pariwisata.

"Salah satunya kami ingin memperkuat hubungan dengan Indonesia terkait masalah konektivitas penerbangan langsung dari Indonesia ke Tanzania," ujarnya.

Sementara khusus untuk Bali, ia berharap bisa menjalin hubungan di bidang pariwisata juga, mengingat keduanya memilki keadaan wilayah yang hampir mirip.

"Bentang alam wilayah kami juga terdiri dari laut dan gunung, sehingga kami ingin menggali potensi tersebut untuk pariwisata kami," jelasnya.

Bahkan menurutnya negaranya telah meraih predikat best diving di dunia setiap tahun. "Untuk itu kami ingin belajar mengelola pariwisata kepada anda Pak Gubernur, terutama tentang promosi pariwisata," imbuhnya.

Sementara karena negara kepulauan, Zanzibar juga mempunyai industri perikanan mirip seperti Bali. Hanya saja, Zanzibar saat ini masih konsen mengekspor produk ikan olahan. Ia juga berharap, diskusi peningkatan kerja sama dengan Indonesia khususnya bisa segera diimplementasikan menjadi sebuah program bersama.

Selain itu, ia uga mengapresiasi Pemerintah Indonesia yang dapat mengelola negara dengan baik, serta Bali yang juga mampu mengelola pariwisata hingga menjadi terkenal di dunia. Dalam kesempatan itu, Presiden Shein juga mengundang Gubernur Pastika beserta jajarannya untuk mengunjungi Zanzibar.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Keseruan Jokowi Nyanyi Lagu Slank 'Ku Tak Bisa' di SMKN 3 Sukawati Bali
Potret Keseruan Jokowi Nyanyi Lagu Slank 'Ku Tak Bisa' di SMKN 3 Sukawati Bali

Ada momen menarik saat Jokowi berkunjung ke SMKN 3 Sukawati, Bali

Baca Selengkapnya
Bertemu Xanana Gusmao, Pemprov Bali Tawarkan Kerja Sama Bidang Pendidikan & Kesehatan
Bertemu Xanana Gusmao, Pemprov Bali Tawarkan Kerja Sama Bidang Pendidikan & Kesehatan

Indonesia dan Timor Leste memiliki kedekatan hubungan budaya dan historis secara emosional.

Baca Selengkapnya
Optimalkan Potensi Pariwisata, Menaker Resmikan Gedung Workshop Pelatihan di Surakarta
Optimalkan Potensi Pariwisata, Menaker Resmikan Gedung Workshop Pelatihan di Surakarta

Gedung ini diresmikan untuk menyiapkan SDM yang terampil di bidangnya.

Baca Selengkapnya
Capres Prabowo akan Kaji Pembangunan Bandara di Bali Utara
Capres Prabowo akan Kaji Pembangunan Bandara di Bali Utara

Prabowo mengajak tokoh-tokoh Bali berkumpul tanpa memandang partai, organisasi mana dan institusi untuk merumsukan pembangunan Bali ke depan.

Baca Selengkapnya
Datangkan Turis Berkualitas, Gahawisri Dukung Ketertiban Industri Pariwisata Bali
Datangkan Turis Berkualitas, Gahawisri Dukung Ketertiban Industri Pariwisata Bali

Pariwisata Bali bukan soal jumlah kunjungan wisatawan tapi juga kualitas, kenyamanan.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Uno: Afrika Adalah Benua For The Future, Punya Pasar Besar dan Sumber Daya Melimpah
Sandiaga Uno: Afrika Adalah Benua For The Future, Punya Pasar Besar dan Sumber Daya Melimpah

Kemenparekraf telah menjajaki kerja sama pariwisata dan ekonomi kreatif dengan beberapa negara di Afrika, seperti Mesir, Maroko, Afrika Selatan, Sudan dll.

Baca Selengkapnya
Sumbang Devisa ke Negara, YMB Siap Cetak SDM Pariwisata RI Berstandar Internasional
Sumbang Devisa ke Negara, YMB Siap Cetak SDM Pariwisata RI Berstandar Internasional

Ketersediaan tenaga kerja yang memiliki kompetensi dan berwawasan internasional masih perlu dikembangkan.

Baca Selengkapnya
Gibran: Kasus Overtourism di Bali Perlu Ditangani Serius
Gibran: Kasus Overtourism di Bali Perlu Ditangani Serius

Gibran juga sempat menyinggung rencana pembangunan Bandara di Bali Utara.

Baca Selengkapnya
Gubernur Bali Wayan Koster Bertemu Heru Budi, Bahas Apa?
Gubernur Bali Wayan Koster Bertemu Heru Budi, Bahas Apa?

Koster dan Heru Budi meneken perjanjian kerja sama pengembangan provinsi daerah dan peningkatan pelayanan publik.

Baca Selengkapnya
Jokowi Kunker ke Bali, Tinjau SMK sampai Buka World Hydropower Congress 2023
Jokowi Kunker ke Bali, Tinjau SMK sampai Buka World Hydropower Congress 2023

Kegiatan Presiden Jokowi selama kunjungan kerja ke Bali

Baca Selengkapnya
Ganjar Datang Setelah Jokowi Pulang
Ganjar Datang Setelah Jokowi Pulang

Meski di pekan ini sama-sama mengunjungi Pulau Bali. Presiden Jokowi dan Ganjar tak sempat bertemu.

Baca Selengkapnya
BKSAP DPR dan Deputi PM Papua Nugini Bertemu Bahas Investasi-Hilirisasi
BKSAP DPR dan Deputi PM Papua Nugini Bertemu Bahas Investasi-Hilirisasi

Menurut Putu, terbentuknya kerja sama Indonesia dengan Papua Nugini merupakan hal yang positif.

Baca Selengkapnya