Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Protes operasional Batik Solo Trans, ratusan sopir angkot mogok

Protes operasional Batik Solo Trans, ratusan sopir angkot mogok Demo sopir angkot di Solo. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Sejak pagi, ratusan angkutan kota (angkot) di Kota Solo, melakukan aksi mogok jalan. Mereka memarkir mobil angkot berwarna kuning di sepanjang jalan Adi Sucipto menuju Gedung DPRD, Rabu (30/3). Aksi tersebut sebagai bentuk protes rencana Pemerintah Kota (pemkot) Solo yang akan mengoperasikan sejumlah koridor jalur bus BST (Batik Solo Trans).

Pengoperasian sejumlah koridor tersebut dikhawatirkan memangkas atau menghilangkan jalur angkot yang selama ini sudah ada. Tak hanya itu pengoperasian sejumlah koridor juga mengakibatkan penghasilan sopir angkot turun drastis.

"Sekarang ini cari uang Rp 20.000 saja susah. Sepi penumpang, semua pada beralih naik BST. Ini nanti rencananya akan dibuka koridor baru. Jalur kami jangan ditumpuki, kami mau makan apa?" ujar Yanto, salah satu peserta aksi, asal Kampung Mutihan, Solo.

Sebelum ada BST Yanto mengaku bisa mendapatkan penghasilan bersih Rp 30.000-40.000 per hari. Namun setelah ada BST pria yang menjadi sopir angkot sejak 1980 itu hanya bisa mendapatkan penghasilan Rp 20.000 per hari. Padahal dia harus menghidupi dan membiayai sekolah 3 anaknya.

Joko Waluyo (52) pengemudi angkot lainnya juga merasakan hal sama. Dia keberatan jika angkot tersingkir atau bahkan dihapus dari Solo. Pasalnya masih banyak penumpang yang tidak terjangkau oleh layanan BST.

"Saya itu narik jalur 01, Pasar Klewer - Pabelan. Penumpang saya kebanyakan mahasiswa, pedagang dan pelajar. Sekolah mereka tidak dilewati BST, kalau dihapus mau naik apa. Saya juga mau kerja apa ?," katanya.

Sementara itu sejumlah penumpang di Desa Sawahan, Ngemplak, Boyolali yang dilalui angkot Solo merasa kebingungan lantaran parea sopir mogok kerja. "Saya mau ke Pasar Klewer, tapi sampai saat ini tidak ada angkot yang lewat. Terus ini mau naik apa ? Saya bingung," ucap Suwarti, warga Sawahan.

Pantauan di gedung DPRD, perwakilan pengemudi angkot ditemui pimpinan dewan di ruang rapat belakang. Selain anggota dewan, nampak sejumlah pejabat dari Dinas Perhubungan Kota Solo. Sementara ratusan pengemudi lainnya, memilih menunggu di halaman gedung dewan.

"Pokoknya hari ini harus tuntas, harus ada keputusan. Kami sopir angkot ini mau diapakan, kami butuh makan, jangan dihanguskan," pungkas Hartoyo, pengemudi angkot asal Silir, Semanggi. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Angkutan Umum di Garut Gelar Aksi Mogok, Ini Tuntutannya
Angkutan Umum di Garut Gelar Aksi Mogok, Ini Tuntutannya

Aksi yang dilakukan oleh para awak angkutan dilakukan karena sejumlah persoalan yang terjadi di lapangan.

Baca Selengkapnya
Potret Sopir Truk di Bekasi Pilih Tidur Gara-Gara Terjebak Macet 6 Jam karena Demo Buruh
Potret Sopir Truk di Bekasi Pilih Tidur Gara-Gara Terjebak Macet 6 Jam karena Demo Buruh

Sudah lebih dari enam jam lalu lintas di jalan arteri Kabupaten Bekasi tidak bisa dilalui kendaraan roda empat.

Baca Selengkapnya
FOTO: Bondong-Bondong Datangi Balai Kota, Ratusan Sopir Angkutan Umum Demo Suarakan Ketidakadilan Manajemen Transjakarta dan Dishub
FOTO: Bondong-Bondong Datangi Balai Kota, Ratusan Sopir Angkutan Umum Demo Suarakan Ketidakadilan Manajemen Transjakarta dan Dishub

Ratusan angkutan umum bus kecil bekas Mikrolet, APB, dan Jaklingko Mikrotrans memadati jalan di depan Balai Kota Jakarta.

Baca Selengkapnya
FOTO: Derita Warga Parung Panjang Imbas Protes Supir Truk: Jalanan Lumpuh dan Macet Berkilo-kilometer
FOTO: Derita Warga Parung Panjang Imbas Protes Supir Truk: Jalanan Lumpuh dan Macet Berkilo-kilometer

Sejumlah warga, khususnya pengguna sepeda motor, terpaksa selap-selip di antara truk-truk besar untuk menembus kemacetan.

Baca Selengkapnya
Sopir TransJakarta Ngamuk ke Puluhan Pemotor Lawan Arah di Busway: Sampai Malam Saya Tungguin!
Sopir TransJakarta Ngamuk ke Puluhan Pemotor Lawan Arah di Busway: Sampai Malam Saya Tungguin!

Sopir TransJakarta Ngamuk ke Puluhan Pemotor Lawan Arah di Busway: Sampai Malam Saya Tungguin!

Baca Selengkapnya
KRL Jogja-Solo Sempat Alami Gangguan saat Beroperasi di Malam Hari, Begini Kelanjutannya
KRL Jogja-Solo Sempat Alami Gangguan saat Beroperasi di Malam Hari, Begini Kelanjutannya

Beberapa hari lalu, KRL Jogja-Solo mengalami gangguan dan mati mesin saat beroperasi. Sempat mati, begini kelanjutan nasib penumpang KRL Jogja-Solo.

Baca Selengkapnya
Akhir Kecelakaan Angkot Tabrak Pemotor sampai Terlindas di Pasar Rebo
Akhir Kecelakaan Angkot Tabrak Pemotor sampai Terlindas di Pasar Rebo

Kondisi korban hanya mengalami luka ringan dan telah menjalani proses rawat jalan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Terjebak Macet Parah Imbas Demo Buruh 1 Mei, Sejumlah Warga Pilih Turun dari Kendaraan dan Jalan Kaki
FOTO: Terjebak Macet Parah Imbas Demo Buruh 1 Mei, Sejumlah Warga Pilih Turun dari Kendaraan dan Jalan Kaki

Kemacetan parah terjadi ketika ribuan buruh menggelar aksi unjuk rasa memperingati May Day atau Hari Buruh Sedunia di sejumlah titik di Jakarta.

Baca Selengkapnya
Polemik Angkot Vs Biskita, Begini Solusi Tri Adhianto Atasi Masalah Transportasi di Bekasi
Polemik Angkot Vs Biskita, Begini Solusi Tri Adhianto Atasi Masalah Transportasi di Bekasi

Ratusan sopir angkot menggeruduk Gedung DPRD Kota Bekasi, pada Rabu (2/10).

Baca Selengkapnya
Polisi di Garut Dianiaya Sopir Angkot, Begini Kronologinya
Polisi di Garut Dianiaya Sopir Angkot, Begini Kronologinya

Polisi tersebut diketahui pada awalnya hanya hendak melerai karena ada senggolan kendaraan.

Baca Selengkapnya
Kronologi Sopir Truk di Cipondoh Tangerang Ugal-ugalan hingga Tabrak Puluhan Kendaraan
Kronologi Sopir Truk di Cipondoh Tangerang Ugal-ugalan hingga Tabrak Puluhan Kendaraan

Aksi ugal-ugalan sopir truk kontainer di Jalan Raya Veteran, Kota Tangerang, menyebabkan puluhan pengendara menjadi korban kecelakaan lalu lintas.

Baca Selengkapnya
Ada Demo Buruh, Tol Cipularang Menuju Bandung Macet Parah
Ada Demo Buruh, Tol Cipularang Menuju Bandung Macet Parah

Kemacetan parah terjadi di ruas Jalan Tol Cipularang, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya