Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Psikiater Sebut Masyarakat Mulai Malas Terapkan Protokol Kesehatan

Psikiater Sebut Masyarakat Mulai Malas Terapkan Protokol Kesehatan 2.000 Orang Tak Pakai Masker di Jakpus Dikenakan Sanksi. ©2020 Merdeka.com/Antara

Merdeka.com - Psikiater dari RS Cipto Mangunkusumo, Natalia Widiasih Raharjanti, mengungkapkan muncul fenomena pandemic fatigue di tengah pandemi Covid-19. Pandemic fatigue merupakan kondisi orang-orang malas menerapkan protokol kesehatan dan kurang berhati-hati dalam physical distancing atau menjaga jarak.

Menurut Natalia, ada beberapa hal yang menyebabkan munculnya pandemic fatigue. Pertama, masyarakat mulai lelah dengan situasi pandemi Covid-19 yang mengharuskannya berada di dalam rumah. Selain itu, dipengaruhi faktor ekonomi yang menurun akibat pandemi Covid-19.

"Semua sudah mati gaya, bingung mau ngapain lagi. Di situ yang membuat orang bilang lelah dan akhirnya jatuh ke kondisi fatigue," jelasnya dalam diskusi virtual yang disiarkan melalui YouTube BNPB, Senin (11/1).

Orang lain juga bertanya?

Kepala Sub Bidang Sosialisasi Perubahan Perilaku Satgas Covid-19, Dwi Listyawardani, mengatakan setiap orang bisa lelah menghadapi pandemi Covid-19 yang berjalan lebih dari 10 bulan ini. Namun, upaya masyarakat menerapkan protokol kesehatan menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun tidak sebanding dengan perjuangan tenaga kesehatan di rumah sakit.

"Apalagi tenaga kesehatan dari hari ke hari harus menggunakan alat pelindung diri (APD). Kalau dibandingkan dengan tenaga kesehatan, masyarakat sebetulnya tuntutan kita jauh lebih ringan," ujarnya.

Dwi menyadari, cukup berat bagi masyarakat menghadapi pandemi Covid-19 yang belum juga berakhir. Saat keluarga mengalami keterbatasan ekonomi, pemerintah mengimbau tetap berada di rumah untuk memutus mata rantai penularan Covid-19.

"Itu juga akhirnya menimbulkan kelelahan," kata dia.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Setelah Liburan kok Malah Sakit? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Setelah Liburan kok Malah Sakit? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Banyak orang justru sakit usai liburan. Ini Penyebab terjadinya hal tersebut serta cara mengatasinya.

Baca Selengkapnya
Penyebab Malaise dan Gejalanya, Kondisi Tubuh yang Lelah dan Tidak Nyaman
Penyebab Malaise dan Gejalanya, Kondisi Tubuh yang Lelah dan Tidak Nyaman

Malaise dapat disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk stres, kurang tidur, pola makan yang buruk, atau penyakit yang mendasarinya.

Baca Selengkapnya
Pesan Ahli Kesehatan untuk Pemudik: Pastikan Tidak Terkena Penyakit Menular
Pesan Ahli Kesehatan untuk Pemudik: Pastikan Tidak Terkena Penyakit Menular

Sebelum berkumpul dengan rekan kerja di kantor, pastikan dalam kondisi prima.

Baca Selengkapnya
Waspada Cuaca Dingin Bikin Mood Turun, Ini yang Harus Dilakukan!
Waspada Cuaca Dingin Bikin Mood Turun, Ini yang Harus Dilakukan!

Ada beberapa faktor yang bikin mood seseorang jadi turun ketika cuaca dingin datang. Ini penjelasannya.

Baca Selengkapnya
Bagaimana Cara Mengatasi dan Melawan Kesepian di Musim Liburan
Bagaimana Cara Mengatasi dan Melawan Kesepian di Musim Liburan

Pada musim liburan seperti sekarang banyak orang yang merasakan kesepian. Berikut cara untuk mengatasi dan melawan perasaan tersebut.

Baca Selengkapnya
Bukan karena Malas, Ternyata 3 Alasan Ini Bikin Gen Z Sulit Dapat Pekerjaan
Bukan karena Malas, Ternyata 3 Alasan Ini Bikin Gen Z Sulit Dapat Pekerjaan

Sebanyak 60 persen perusahaan merasa kurang cocok bekerja dengan generasi Z.

Baca Selengkapnya
9 Alasan Kenapa Kamu Gampang Merasa Malas dan Tidak Semangat
9 Alasan Kenapa Kamu Gampang Merasa Malas dan Tidak Semangat

Ternyata ada beberapa hal yang bisa jadi alasan munculnya dua perasaan tersebut, loh. Yuk, simak penjelasannya!

Baca Selengkapnya
Waspada 3 Kondisi yang Buat Mudah Sakit di Musim Hujan
Waspada 3 Kondisi yang Buat Mudah Sakit di Musim Hujan

Pemerhati kesehatan dokter Reisa Broto Asmoro mengungkapkan alasan musim hujan membuat tubuh semakin rentan sakit.

Baca Selengkapnya
6 Penyebab Sulit Konsentrasi, Salah Satunya Kurang Olahraga
6 Penyebab Sulit Konsentrasi, Salah Satunya Kurang Olahraga

Sulitnya mempertahankan konsentrasi bisa menjadi tantangan yang menghampiri banyak individu.

Baca Selengkapnya
Terjebak dalam Mood Pasca-Liburan? Temukan Penyebab Psikologis yang Memburukkannya!
Terjebak dalam Mood Pasca-Liburan? Temukan Penyebab Psikologis yang Memburukkannya!

Banyak orang mengalami sakit atau motivasi yang menurun usai liburan. Kondisi ini bisa terjadi akibat faktor psikologis yang terjadi.

Baca Selengkapnya
Bahaya Malas Gerak yang Sering Diabaikan, Bisa Tingkatkan Risiko Stroke dan Jantung
Bahaya Malas Gerak yang Sering Diabaikan, Bisa Tingkatkan Risiko Stroke dan Jantung

Dengan memahami bahaya dari gaya hidup sedentari, kita dapat mengambil langkah untuk mengubah kebiasaan kita dan memilih jalan menuju kesehatan yang lebih baik.

Baca Selengkapnya
6 Cara Membangkitkan Semangat Kerja Setelah Libur Panjang, Efektif
6 Cara Membangkitkan Semangat Kerja Setelah Libur Panjang, Efektif

Rasa malas beraktivitas sering kali muncul setelah libur panjang.

Baca Selengkapnya