Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PT KAI Palembang Pasang Tarif Rapid Test Rp85 Ribu untuk Penumpang

PT KAI Palembang Pasang Tarif Rapid Test Rp85 Ribu untuk Penumpang Rapid test Covid-19. ©2020 Merdeka.com/Iqbal Nugroho

Merdeka.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divisi Regional III Palembang melayani rapid test bagi penumpang kereta api jarak jauh dengan harga murah. Tujuannya memberikan rasa aman sekaligus mengurangi beban keuangan penumpang saat menggunakan jasa transportasi itu.

Manager Humas PT KAI Divre III Palembang Aida Suryanti mengungkapkan, sejak kembali beroperasi mulai 24 September 2020, pihaknya menerapkan protokol kesehatan secara ketat termasuk mewajibkan penumpang menjalani rapid test untuk perjalanan kereta jarak jauh KA Bukit Serelo rute Kertapati-Lubuklinggau. Hal ini menyesuaikan dengan adaptasi baru selama masa pandemi Covid-19.

"Tujuan kami adalah perjalanan gang sehat, aman, dan menyenangkan. Prosesnya sedikit rumit tapi dijamin selamat dan tetap sehat," ungkap Aida, Kamis (22/10).

Orang lain juga bertanya?

Dikatakan, penumpang masuk stasiun dan gerbong harus diukur suhu tubuh, wajib memakai masker, mengenakan pelindung wajah dan bukti rapid test. Untuk rapid test, pihaknya bekerja sama dengan PT RNI memberikan pelayanan dengan tarif murah, yakni Rp85 ribu.

Rapid test dilayani di enam stasiun keberangkatan, yakni Kertapati, Prabumulih, Muara Enim, Lahat, Tebing Tinggi dan Lubuklinggau. Tarif murah itu bertujuan mengurangi beban biaya penumpang karena ada pengeluaran tambahan selain tiket.

"Penerapan protokol kesehatan yang ketat juga harus memudahkan penumpang," kata dia.

Dikatakannya, masyarakat yang menggunakan jasa kereta api sejak kembali beroperasi mulai meningkat 25 persen dari awal masa pengoperasian. Sementara tempat duduk dilakukan pembatasan, hanya 371 tempat duduk sekali keberangkatan.

"Kami rutin menyemprot desinfektan gerbong, cuci tangan portable, dan hand sanitizer," pungkasnya.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ingat, Penumpang Kereta Api yang Turun Melebihi Stasiun Tujuan Harus Bayar 2 Kali Lipat dari Harga Tiket
Ingat, Penumpang Kereta Api yang Turun Melebihi Stasiun Tujuan Harus Bayar 2 Kali Lipat dari Harga Tiket

KAI menjelaskan bahwa kebijakan ini diberlakukan untuk menjaga kenyamanan bersama serta menegakkan tata tertib di dalam kereta api.

Baca Selengkapnya
Ada Promo Harga Tiket Kereta Api, Kelas Eksekutif Dibanderol Hanya Rp78.000
Ada Promo Harga Tiket Kereta Api, Kelas Eksekutif Dibanderol Hanya Rp78.000

Promo tiket kereta api bisa dibeli melalui aplikasi KAI Access.

Baca Selengkapnya
Mulai Hari Ini, KAI Sanksi Penumpang Tak Turun di Stasiun Tujuan
Mulai Hari Ini, KAI Sanksi Penumpang Tak Turun di Stasiun Tujuan

Penumpang bisa sampai kena blacklist bila tak turun di stasiun tujuan.

Baca Selengkapnya
Diskon Besar-besaran, Tiket Kereta Api Luxury Hanya Rp499.000 dan Kelas Eksekutif Rp129.000
Diskon Besar-besaran, Tiket Kereta Api Luxury Hanya Rp499.000 dan Kelas Eksekutif Rp129.000

Pada event tersebut, KAI menjual tiket dengan diskon hingga 70 persen seperti tiket Kereta Luxury untuk semua tujuan dibanderol hanya Rp499.000.

Baca Selengkapnya
Mau Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis? Daftarnya Pakai Link Ini
Mau Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis? Daftarnya Pakai Link Ini

Uji coba KCJB untuk masyarakat umum berlangsung selama 15 hari, terhitung tanggal 15 hingga 30 September.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Tarif Kereta Cepat Jakarta-Bandung Kisaran Rp250.000 Sampai Rp350.000
Jokowi: Tarif Kereta Cepat Jakarta-Bandung Kisaran Rp250.000 Sampai Rp350.000

Jokowi mengatakan, pemerintah akan segera memutuskan tarif pastinya.

Baca Selengkapnya
KAI Beri Promo 21 Persen saat HUT ke-79 RI, Catat 30 Perjalanan Kereta yang Didiskon
KAI Beri Promo 21 Persen saat HUT ke-79 RI, Catat 30 Perjalanan Kereta yang Didiskon

PT Kereta Api Indonesia (Persero) memberikan diskon harga tiket sebesar 21 persen atau masyarakat hanya membayar 79 persen, dalam rangka memperingati HUT RI.

Baca Selengkapnya
Ternyata KAI Punya Layanan Diskon Bagi Kriteria Pelanggan Seperti Ini
Ternyata KAI Punya Layanan Diskon Bagi Kriteria Pelanggan Seperti Ini

Pemberian hak reduksi atau diskon harga tiket kereta api bagi pelanggan tertentu.

Baca Selengkapnya
KCIC Usul Harga Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung Rp250.000
KCIC Usul Harga Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung Rp250.000

Presiden Jokowi melakukan uji coba operasional Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Rabu (13/9).

Baca Selengkapnya
Kereta Cepat Ditargetkan Beroperasi 1 Oktober 2023, Jokowi: Tak Ada Subsidi Harga Tiket
Kereta Cepat Ditargetkan Beroperasi 1 Oktober 2023, Jokowi: Tak Ada Subsidi Harga Tiket

Presiden Jokowi melakukan uji coba operasional Kereta Cepat Jakarta-Bandung.

Baca Selengkapnya
LRT Jabodebek Dapat Subsidi Hampir Rp120 Miliar, Segini Tarif Terbarunya
LRT Jabodebek Dapat Subsidi Hampir Rp120 Miliar, Segini Tarif Terbarunya

Pemberian PSO agar tarif transportasi umum bisa lebih terjangkau.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ragam Reaksi Antusiasme Warga Mencoba Kereta Cepat Jakarta Bandung dari Stasiun Halim hingga Tegalluar
FOTO: Ragam Reaksi Antusiasme Warga Mencoba Kereta Cepat Jakarta Bandung dari Stasiun Halim hingga Tegalluar

PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) menjalankan uji coba operasional kereta cepat secara gratis bagi masyarakat umum.

Baca Selengkapnya