Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PT Pusri ogah disalahkan terkait asap yang menutupi gerhana

PT Pusri ogah disalahkan terkait asap yang menutupi gerhana Gerhana matahari tertutup asap pabrik di Palembang. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Tudingan warga dan turis yang kesal tak bisa menyaksikan secara maksimal gerhana matahari total (GMT) karena tertutup kepulan asap PT Pupuk Sriwijaya (Pusri) Palembang, dibantah keras pihak manajemen. Perusahaan itu berdalih tak mengeluarkan asap apalagi sampai mengganggu penampakan fenomena langka tersebut.

Manajer Humas PT Pusri Palembang Sulfa Ganie mengungkapkan, asap tersebut bukan dari perusahaannya. Jika pun ada asap dari pabrik PT Pusri, itu merupakan uap steam yang tidak mengganggu penglihatan GMT.

"Hari ini tetap beroperasi, tapi perusahaan kami tidak mengeluarkan asap. Mana mungkin sampai mengganggu orang lihat GMT," ungkap Sulfa saat dihubungi merdeka.com, Rabu (9/3).

Menurut dia, PT Pusri sudah mengantongi berbagai izin baik kelaikan lingkungan maupun perizinan lain dari instansi terkait.

"Coba tanya BLH (Badan Lingkungan Hidup), mereka bilang Pusri memang tidak ada asap," kata dia.

Seharusnya, kata dia, pemerintah tidak menggelar nonton GMT di Jembatan Ampera. Sebab, di kawasan tersebut memang banyak terdapat awan karena berada di perairan.

"Coba jangan di sana (Jembatan Ampera), cari sudut lain. Saya lihat di Sei Lais, di sana GMT-nya bagus, kelihatan semua, tidak ada yang menutupi," kata dia.

Dia menambahkan, tudingan turis asing tersebut tidak bakal berpengaruh terhadap produktivitas PT Pusri sebagai perusahaan penyuplai pupuk nasional.

"Tidak rugi sama sekali, produksi jalan terus," tutupnya.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Conveyor Gallery Terbakar, PT Pusri Pastikan Penyaluran Pupuk Aman
Conveyor Gallery Terbakar, PT Pusri Pastikan Penyaluran Pupuk Aman

Sejauh ini tidak dilaporkan korban jiwa maupun luka. Begitu juga dengan kerusakan dan total kerugian.

Baca Selengkapnya
Kronologi Kebocoran Pipa Gas Pertamina di Setia Budi Jaksel, Berawal Salah Paham Petugas Galian Saluran Air
Kronologi Kebocoran Pipa Gas Pertamina di Setia Budi Jaksel, Berawal Salah Paham Petugas Galian Saluran Air

Akibat kejadian kebocoran pipa gas, PGN mengalami kerugian gas dan kerusakan aset.

Baca Selengkapnya
Emisi Gas Gunung Ruang Tidak Sebabkan Hujan Asam, Ini Penjelasan BRIN
Emisi Gas Gunung Ruang Tidak Sebabkan Hujan Asam, Ini Penjelasan BRIN

Erupsi Gunung Ruang menyemburkan lava pijar dan melepaskan SO2.

Baca Selengkapnya
Viral Gas SO2 Gunung Ruang Menyebar hingga Pulau Jawa, Begini Faktanya
Viral Gas SO2 Gunung Ruang Menyebar hingga Pulau Jawa, Begini Faktanya

Beredar di media sosial TikTok sebuah video yang memberikan informasi terkait dampak erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya
Warga Tutup Akses ke TPAS Pasirbajing yang Kebakaran, Sampah di Perkotaan Garut Menumpuk
Warga Tutup Akses ke TPAS Pasirbajing yang Kebakaran, Sampah di Perkotaan Garut Menumpuk

TPAS Pasirbajing, Garut, terbakar sejak beberapa hari terakhir. Warga pun memblokade lokasi itu sehingga pengangkutan sampah dari perkotaan pun terlambat.

Baca Selengkapnya
Kebakaran di Smelter Gresik, MIND ID: Masih Tahap Uji Coba, dan Semua Digaransi Kontraktor
Kebakaran di Smelter Gresik, MIND ID: Masih Tahap Uji Coba, dan Semua Digaransi Kontraktor

Proses komisioning ini bertujuan untuk menguji seluruh sistem dan memastikan semua komponen berfungsi dengan baik.

Baca Selengkapnya
FOTO: Potret Permukiman di Sumsel Dikepung Asap Tebal Karhutla, Warga Pakai Pelindung Seadanya
FOTO: Potret Permukiman di Sumsel Dikepung Asap Tebal Karhutla, Warga Pakai Pelindung Seadanya

Asap tebal karhutla ini membuat warga keculitan bernapas dan menyebabkan mata perih.

Baca Selengkapnya
Pertamina Patra Niaga: Tak Ada BBM Tumpah ke Pemukiman Warga Akibat Kebocoran Pipa Tuban
Pertamina Patra Niaga: Tak Ada BBM Tumpah ke Pemukiman Warga Akibat Kebocoran Pipa Tuban

Pertamina Patra Niaga memastikan penyaluran BBM ke Surabaya sudah berjalan lagi sejak pagi tadi.

Baca Selengkapnya
Pertamina Jamin Kebakaran Kilang Balikpapan Tak Berdampak ke Warga
Pertamina Jamin Kebakaran Kilang Balikpapan Tak Berdampak ke Warga

Akses jalan menuju lokasi ditutup petugas ketika sejumlah jurnalis di Kota Minyak itu akan meliput peristiwa kebakaran.

Baca Selengkapnya
Pertamina: Tak Ada Kebocoran Tangki SPBU yang Mencemari Air Pemukiman
Pertamina: Tak Ada Kebocoran Tangki SPBU yang Mencemari Air Pemukiman

Penegasan ini sebagai respons atas tercemarnya air warga di pemukiman yang tidak jauh dari lokasi SPBU.

Baca Selengkapnya
Buntut Air Tercemar Bensin di Bogor, SPBU 34.163.17 Berhenti Operasi Sementara
Buntut Air Tercemar Bensin di Bogor, SPBU 34.163.17 Berhenti Operasi Sementara

Ramai di media sosial, air di pemukiman warga diduga tercemar bensin.

Baca Selengkapnya
Rara 'Pawang Hujan' Dipulangkan dari Aceh, Ternyata Ini Penyebabnya
Rara 'Pawang Hujan' Dipulangkan dari Aceh, Ternyata Ini Penyebabnya

Masyarakat Aceh sebelumnya dihebohkan dengan viralnya video di sosial media yang menampakkan sosok Mbak Rara pawang hujan beraksi di Stadion Harapan Bangsa.

Baca Selengkapnya