Pulang Kampung ke Solo, Jokowi Disambut Puluhan Karangan Bunga Ucapan Selamat
Merdeka.com - Puluhan karangan bunga ucapan selamat terlihat di sekitar kediaman pribadi Capres nomor urut 01 Joko Widodo alias Jokowi. Rangkaian bunga dari para relawan dan sejumlah perusahaan tersebut berjajar di depan gedung Grha Saba, yang ada di Jalan Letjen Suprapto No.80-B, Sumber, Banjarsari.
Pantauan merdeka.com, karangan bunga tersebut terlihat sejak sepekan lalu. Dan jumlahnya semakin banyak saat Presiden Republik Indonesia itu pulang ke Solo pada Selasa kemarin. Sebagian besar relawan memberikan ucapan selamat dan sekaligus kembali dukungan kepada Jokowi untuk memimpin Indonesia selama lima tahun ke depan.
Hariyanto, kakak kandung Iriana Jokowi mengatakan, keluarga besar Jokowi mempersilakan bagi siapa pun yang akan mengirimkan ucapan selamat. Menurutnya ucapan tersebut dikirim oleh para relawan sejak beberapa hari lalu.
-
Apa hadiah yang diberikan Jokowi? Hadiahnya, sebuah sepeda pemberian presiden.
-
Siapa Ajudan Presiden Jokowi? Kapten Infanteri Mat Sony Misturi saat ini tengah menjabat sebagai ajudan Presiden Joko Widodo.
-
Siapa saja yang mendampingi Jokowi? Jokowi tampak didampingi Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.
-
Di mana rumah masa kecil Pak Jokowi berada? Presiden Joko Widodo menghabiskan masa kecilnya di beberapa rumah yang ia tempati bersama keluarganya. Salah satunya rumah masa kecilnya yang berada di Dusun Gumukrejo, Desa Giriroto, Kecamatan Ngemplak, Boyolali.
-
Siapa pemilik rumah masa kecil Pak Jokowi? Rumah sederhana itu milik Wiroredjo dan Sani, yang tak lain merupakan kakek dan nenek Presiden Jokowi.
-
Siapa yang menyambut Jokowi di Solo? Masyarakat Kota Solo tumpah ruah ke jalan untuk menyambut kepulangan Jokowi.
"Ada banyak karangan bunga, dan terus bertambah banyak pada Selasa malam saat Pak Jokowi pulang ke Solo," ujar Hariyanto, Rabu (1/5).
Menurut dia, keluarga Jokowi tidak melarang kepada relawan atau simpatisan yang mengirimkan karangan bunga di rumah Jokowi.
"Relawan atau simpatisan yang mau mengirim bunga biasanya pada menghubungi dulu. Kemudian bunga itu ditempatkan di sekitar Gedung Graha Saba," tuturnya.
Hingga Rabu sore, Hariyanto memperkirakan ada sekitar 60 karangan bunga yang berjajar di depan Grha Saba. Untuk karangan bunga yang sudah rusak langsung disingkirkan agar tidak mengganggu arus lalu lintas.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Spanduk, baliho hingga bendera mulai dipasang sejak beberapa hari yang lalu.
Baca SelengkapnyaRatusan spanduk tersebar di sejumlah titik untuk menyambut Jokowi dan Iriana pulang kampung ke Solo
Baca SelengkapnyaPemerintah Kota Solo menyiapkan sambutan kepulangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke kediaman pribadi Sumber Solo usai pensiun, Minggu 20 Oktober 2024.
Baca SelengkapnyaArumi Bachsin dan Emil Dardak menyambut kedatangan Jokowi di Bandara Adi Soemarmo Solo dengan penuh penghormatan dan antusiasme yang tinggi.
Baca SelengkapnyaJokowi mengirimkan bunga anggrek berwarna ungu ke kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di HUT ke-77
Baca SelengkapnyaKepulangan Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) dan Iriana ke kampung halaman Solo, mendapatkan sambutan luar biasa dari masyarakat maupun relawan.
Baca SelengkapnyaWarga dan relawan yang memadati jalan meneriakkan yel-yel 'selamat datang Jokowi'.
Baca SelengkapnyaJokowi bertolak menuju Bandara Halim Perdanakusuma dengan diantar langsung Presiden Prabowo. Keduanya menaiki mobil Maung Garuda putih berpelat 'Indonesia 1'.
Baca SelengkapnyaMegawati merayakan bertambah usia yang ke-77 pada hari ini.
Baca SelengkapnyaPara relawan mengantar kepulangan Jokowi sebagai bentuk apresiasi dan penghormatan atas jasa dan kontribusinya sebagai presiden.
Baca SelengkapnyaJokowi meninggalkan Istana Merdeka Jakarta sekitar pukul 14.15 WIB.
Baca SelengkapnyaKepulangan Jokowi ke Solo ini menjadi momen yang dinantikan banyak orang, terlihat dari besarnya kerumunan yang hadir untuk menyambut mantan Wali Kota Solo itu
Baca Selengkapnya