Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Puluhan alumni HMI laporkan Saut Situmorang ke Polres Sumenep

Puluhan alumni HMI laporkan Saut Situmorang ke Polres Sumenep Ilustrasi aktivis HMI. ©2016 merdeka.com/darmadi sasongko

Merdeka.com - Puluhan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di Kabupaten Sumenep, melaporkan Saut Situmorang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua KPK ke Polsek setempat. Berkas laporan yang diajukan para alumni HMI di Sumenep itu diterima oleh petugas SPK polres setempat, Ipda Nurkholis.

"Ketika mahasiswa, kami pernah mengikuti Latihan Kader (LK) I HMI. Kami sebagai warga Indonesia pernah ikut LK I telah dicemarkan oleh pernyataan Saut dalam sebuah acara di televisi swasta nasional," kata juru bicara pelapor, Syafrawi di Sumenep, Jawa Timur (12/5).

Dalam berkas yang diserahkan kepada petugas SPK Polres Sumenep itu, Syafrawi dan 11 alumni lainnya melaporkan dugaan terjadinya tindak pidana fitnah, penghinaan, pencemaran nama baik, perbuatan tidak menyenangkan, dan penyebaran kebencian yang dilakukan Saut.

Orang lain juga bertanya?

"Pernyataan Saut dalam sebuah acara di televisi swasta nasional itu, tidak hanya menyudutkan HMI secara kelembagaan, akan tetapi juga telah mengganggu, menyebar kebencian, dan menyerang kehormatan kami sebagai alumni LK I HMI," paparnya.

Sebelumnya, dalam acara Benang Merah di salah satu stasiun televisi swasta bertajuk Harga Sebuah Perkara pada 5 Mei 2016, Saut menyinggung sejumlah kader HMI terbukti korupsi saat menjadi pejabat negara.

"Lihat saja tokoh-tokoh politik, itu orang-orang pintar semuanya, cerdas. Saya selalu bilang, kalau dia HMI minimal dia ikut LK 1, saat mahasiswa itu pintar, tapi begitu menjabat dia jadi curang, jahat, greedy (serakah)," beber Saut dalam acara tersebut.

Syafrawi menjelaskan, para pejabat yang terseret kasus korupsi dan ternyata alumni HMI itu tidak terkait langsung dengan LK I.

"Di LK I, sama sekali tidak ada materi yang menyuruh atau mengajarkan pesertanya untuk berbuat kotor maupun korupsi. Artinya, pejabat korupsi itu memang tak ada hubungannya dengan LK I," tukasnya.

Syafrawi berharap semua elemen masyarakat di Indonesia bersikap bijaksana, dan selanjutnya tidak mengaitkan laporan dilakukan para alumni HMI dengan KPK secara kelembagaan.

"Kami melaporkan Saut dalam kapasitas pribadi yang telah melontarkan pernyataan tidak pantas terhadap LK I HMI dan HMI. Kami juga berharap Polri dan jajarannya segera memproses laporan kami dan para alumni HMI di daerah lainnya," pinta Syafrawi.

Selain itu, para aktivis dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) tersebut juga melakukan demonstrasi menuntut Wakil Ketua KPK Saut Situmorang mundur dari jabatannya.

"Sebagai pejabat publik, pernyataan Saut yang menyinggung kader dan alumni HMI merupakan sesuatu yang sangat tidak pantas. Kami minta Saud mundur dari jabatannya, karena pola pikirnya tendensius," ujar orator aksi, Habibullah kepada Antara.

Dalam aksinya di depan Taman Adipura Sumenep itu, massa dari HMI membawa sejumlah poster, di antaranya bertuliskan: "Saya HMI, Saya Ikut LK I, Saya Bukan Koruptor".

Sementara orator aksi lainnya, Urip Ubaidillah menilai pernyataan Saut tentang pejabat korupsi dan LK I telah mencemarkan nama baik dan menyudutkan HMI.

"Seorang pejabat publik sangat tidak pantas menganjurkan orang berbuat baik dengan cara menyudutkan orang maupun lembaga lain. HMI itu lahir, ada, dan akan terus ada untuk melahirkan alumni yang berkontribusi bagi Islam dan NKRI. Kalau pun ada alumni yang tidak baik, itu oknum," tutup Urip.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Saut Situmorang Jadi Saksi Ahli Kasus Pemerasan di Polda Metro: Kita Minta KPK Kembali ke Jalan yang Benar
Saut Situmorang Jadi Saksi Ahli Kasus Pemerasan di Polda Metro: Kita Minta KPK Kembali ke Jalan yang Benar

Saut yakin bahwa kasus ini akan diselesaikan secara tuntas. Mengingat taruhannya adalah nama baik kinerja pemberantasan korupsi.

Baca Selengkapnya
Mahasiswa di Bali Tuntut Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari Mundur
Mahasiswa di Bali Tuntut Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari Mundur

Mahasiswa di Bali Tuntut Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari Mundur

Baca Selengkapnya
Jadi Saksi Ahli Kasus Dugaan Pemerasan, Saut Situmorang akan Kuliti UU dan Peraturan KPK
Jadi Saksi Ahli Kasus Dugaan Pemerasan, Saut Situmorang akan Kuliti UU dan Peraturan KPK

Saut jadi saksi dalam kasus dugaan pemerasan yang dilakukan oleh Pimpinan KPK.

Baca Selengkapnya
Usut Kasus Pemerasan SYL, Polisi Periksa Eks Wakil Ketua KPK Mochammad Jasin
Usut Kasus Pemerasan SYL, Polisi Periksa Eks Wakil Ketua KPK Mochammad Jasin

M. Jasin belum bersedia memberikan statement apapun saat dihampiri awak media yang melayangkan sejumlah pertanyaan.

Baca Selengkapnya
HMI Soroti Netralitas Polisi di Pilkada Banten 2024
HMI Soroti Netralitas Polisi di Pilkada Banten 2024

Aksi tersebut digelar di depan Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri), Jakarta, Selasa, (19/11).

Baca Selengkapnya
Eks Pimpinan KPK Desak Polisi Tetapkan Firli Bahuri Tersangka: Kalau Enggak, Sia-Sia ke Sini
Eks Pimpinan KPK Desak Polisi Tetapkan Firli Bahuri Tersangka: Kalau Enggak, Sia-Sia ke Sini

Di sisi lain, Saut juga mendesak agar Dewas KPK turut menyelidiki terkait dugaan pelanggaran etik yang dilakukan Firli akibat bertemu SYL.

Baca Selengkapnya
PDIP Ogah Bahas Harun Masiku: Serahkan Seluruhnya pada Proses Hukum
PDIP Ogah Bahas Harun Masiku: Serahkan Seluruhnya pada Proses Hukum

PDIP menyerahkan penanganan kasus kadernya yang menjadi buronan KPK, Harun Masiku pada proses hukum.

Baca Selengkapnya
Saut Situmorang Beberkan Sederet Pelanggaran Etik Firli di KPK ke Bareskrim
Saut Situmorang Beberkan Sederet Pelanggaran Etik Firli di KPK ke Bareskrim

Saut mengaku diminta penyidik untuk menjelaskan perbuatan Firli Bahuri yang bertentangan dengan nilai integritas KPK.

Baca Selengkapnya
Dewan Kehormatan Minta Ketum PWI Tuntaskan Sanksi Kasus UKW BUMN
Dewan Kehormatan Minta Ketum PWI Tuntaskan Sanksi Kasus UKW BUMN

DK PWI sebelumnya telah menjatuhkan sanksi Peringatan Keras empat orang Pengurus Harian.

Baca Selengkapnya
Tak Hanya Agus Rahardjo, Mantan Menteri Ini Juga Ungkap Dimarahi Jokowi gara-gara Setya Novanto
Tak Hanya Agus Rahardjo, Mantan Menteri Ini Juga Ungkap Dimarahi Jokowi gara-gara Setya Novanto

Mantan Menteri ESDM, Sudirman Said mengungkap pernah ditegur Presiden Jokowi karena melaporkan Setya Novanto ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD).

Baca Selengkapnya
Cari Keberadaan Harun Masiku, KPK Periksa Mantan Komisioner KPU
Cari Keberadaan Harun Masiku, KPK Periksa Mantan Komisioner KPU

Pemeriksaan terhadap Wahyu mendalami soal pengetahuan korupsi PAW yang menjerat Harun Masiku.

Baca Selengkapnya
Abraham Samad Dkk Temui Pimpinan KPK, Ini yang Dibahas
Abraham Samad Dkk Temui Pimpinan KPK, Ini yang Dibahas

Mantan Ketua KPK Abraham Samad mendesak agar sejumlah kasus yang berhubungan dengan keluarga mantan Jokowi agar dapat segera diusut.

Baca Selengkapnya