Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Puluhan 'Kartini' pingsan saat ikut pemecahan rekor MURI di Kediri

Puluhan 'Kartini' pingsan saat ikut pemecahan rekor MURI di Kediri Festival Kartini di Kediri. ©2016 Merdeka.com/imam mubarok

Merdeka.com - Sebanyak 11.029 perempuan warga Kota Kediri berkumpul di GOR Joyoboyo memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI), sebagai Kartini terbanyak se-Indonesia, Senin (25/4).

Pemecahan rekor yang dikomando Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olah Raga ini, melibatkan seluruh PNS perempuan Kota Kediri, pelajar perempuan dan masyarakat Kota Kediri yang turut ambil bagian secara langsung.

"Kegiatan untuk membangkitkan semangat Kartini dalam memperjuangkan emansipasi wanita. Dan Alhamdulillah rekor Kartini terbanyak se-Indonesia dapat kita pecahkan yakni mencapai 11.029 peserta," kata Kepala Disbudparpora Kota Kediri Nur Muhyar kepada merdeka.com.

Pemecahan rekor Muri dimulai sekitar pukul 13.00 WIB setelah jam kantor pelayanan dan para siswi mengikuti pelajaran di sekolah.

"Mereka yang kita libatkan yang memakai kebaya tetap melaksanakan tugasnya masing-masing baik PNS maupun pelajar. Rutinitas pekerjaan tetap jalan dan tanpa mengurangi pekerjaan sebagai PNS dan belajar sebagai kewajiban siswa," ungkap Nur Muhyar.

"Tujuannya bukan untuk fashion semata. Tetapi lebih pada upaya menghargai dan mengingat kembali betapa beratnya perjuangan perempuan di masa Raden Ajeng Kartini," pungkasnya.

Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar juga menyampaikan, pemecahan rekor ini sekaligus dalam rangka memperingati hari lahirnya Kartini, juga sebagai bentuk penghormatan atas wujud perjuangan kaum perempuan, simbol persamaan gender dan emansipasi wanita.

"Tujuannya bukan untuk fashion semata. Tetapi lebih pada upaya menghargai dan mengingat kembali betapa beratnya perjuangan perempuan di masa Raden Ajeng Kartini. Selain itu juga mengembangkan ekonomi kreatif karena bahan-bahan yang digunakan peserta ini yakni kain tenun ikat dan batik berasasl dari Kota Kediri," tegasnya.

Menurut Sri Widayati, Manager Ekskutif MURI, rekor yang diperoleh Kota Kediri ini mengalahkan rekor sebelumnya yakni di Kabupaten Mentawai dengan jumlah 8.295 peserta beberapa waktu yang lalu.

Pemecahan Rekor MURI sebagai Kartini terbanyak se-Indonesia ini sangat berbeda dengan daerah-daerah lain. Selain berkebaya dan berjarit para perempuan ini juga bersanggul. "Mereka juga berjalan di atas catwalk layaknya pragawati," tukas Sri Widayati.

Sementara itu dari pengamatan merdeka.com, pemecahan rekor MURI ini juga banyak terjadi insiden, karena begitu banyaknya peserta yang berkumpul di GOR Joyoboyo Kota Kediri banyak di antara peserta yang pingsan.

Rata–rata mereka mengalami dehidrasi dan lemas karena menahan lapar. Tim Dinas Kesehatan banyak melakukan pertolongan kepada peserta yang dibantu oleh petugas Satpol PP Kota Kediri. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kronologi Puluhan Warga di Lumajang Diduga Keracunan Ketan Koro Usai Pengajian
Kronologi Puluhan Warga di Lumajang Diduga Keracunan Ketan Koro Usai Pengajian

Puluhan warga ini mengalami gejala mual dan muntah. Kondisi ini diperparah dengan badan yang lemas dan hanya bisa berbaring.

Baca Selengkapnya
Geladi Pengamanan Jelang Kunjungan Jokowi di Tasik, Puluhan TNI hingga Polisi Keracunan Makanan Sampai Muntah-Muntah
Geladi Pengamanan Jelang Kunjungan Jokowi di Tasik, Puluhan TNI hingga Polisi Keracunan Makanan Sampai Muntah-Muntah

Petugas kesehatan sudah mengamankan sampel makanan nasi kuning utuh dan muntahan pasien.

Baca Selengkapnya
Megawati Cerita Pengalaman Puan saat ke IKN: Aduh Ma Air Susah, Mandi Cuma Lap-Lap Saja
Megawati Cerita Pengalaman Puan saat ke IKN: Aduh Ma Air Susah, Mandi Cuma Lap-Lap Saja

Megawati mendapatkan cerita dari anaknya Puan Maharani saat mengikuti upacara HUT ke-79 RI di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya
Ibu-Ibu PKK di Semarang Keracunan Usai Makan Katering, Alami Muntah Hingga Demam
Ibu-Ibu PKK di Semarang Keracunan Usai Makan Katering, Alami Muntah Hingga Demam

Polisi masih mendalami peristiwa keracunan ini termasuk memanggil pengelola catering.

Baca Selengkapnya
Puluhan Warga Tasik Keracunan Nasi Kotak
Puluhan Warga Tasik Keracunan Nasi Kotak

Berdasarkan keterangan yang diterimanya dari pasien yang mendapatkan perawatan, seluruhnya mengaku menyantap nasi kotak.

Baca Selengkapnya
7 Cara Mencegah Pingsan saat Upacara Bendera, Cukupi Kebutuhan Cairan Tubuh
7 Cara Mencegah Pingsan saat Upacara Bendera, Cukupi Kebutuhan Cairan Tubuh

Pingsan saat upacara bendera adalah masalah yang sering terjadi, terutama ketika upacara berlangsung dalam waktu yang lama di bawah terik matahari.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Hal Sepele, Lomba Panjat Pinang di Daerah Ini Telan Korban Jiwa
Gara-Gara Hal Sepele, Lomba Panjat Pinang di Daerah Ini Telan Korban Jiwa

Atas kejadian itu polisi memeriksa sejumlah saksi.

Baca Selengkapnya
Korban Keracunan Makanan di Desa Sekarwangi Sukabumi Bertambah jadi 132 Orang
Korban Keracunan Makanan di Desa Sekarwangi Sukabumi Bertambah jadi 132 Orang

Para korban diduga mengalami keracunan usai menyantap nasi bungkus yang dibagikan pada acara syukuran.

Baca Selengkapnya
Potret Miris Kekeringan di Jawa Tengah, Nenek Asal Pati Harus Jalan Kaki 2 Kilometer Pikul Puluhan Liter Air
Potret Miris Kekeringan di Jawa Tengah, Nenek Asal Pati Harus Jalan Kaki 2 Kilometer Pikul Puluhan Liter Air

Warga di berbagai daerah terpaksa mencari air di dalam hutan yang jaraknya mencapai satu kilometer dari desa mereka.

Baca Selengkapnya
Pura-Pura Pingsan, Tim Gerak Jalan SD Ini Bikin Anggota TNI Panik
Pura-Pura Pingsan, Tim Gerak Jalan SD Ini Bikin Anggota TNI Panik

peserta yang tumbang tak hanya satu orang, melainkan satu pleton. Sontak seluruh penonton dan juri yang hadir ikut panik.

Baca Selengkapnya
Viral Remaja Putri Jatuh saat Panjat Pinang di Perkantoran Ogan Ilir
Viral Remaja Putri Jatuh saat Panjat Pinang di Perkantoran Ogan Ilir

Korban seorang remaja putri berusia sekitar 16 tahun yang mengikuti lomba panjat pinang untuk wanita.

Baca Selengkapnya
Penampakan Paskibraka Hampir Pingsan Tetap Berusaha Berdiri, Sampai Dipegangi Temannya
Penampakan Paskibraka Hampir Pingsan Tetap Berusaha Berdiri, Sampai Dipegangi Temannya

Anggota Paskibraka ini kedapatan hampir pingsan. Sampai-sampai teman-teman di sisinya memegangi belakangnya agar tak jatuh.

Baca Selengkapnya