Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pura-pura jadi polisi, lulusan SD peras dua mahasiswa Undip

Pura-pura jadi polisi, lulusan SD peras dua mahasiswa Undip Polisi Gadungan (ilustrasi). ©2012 Merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Anggota Polsek Tembalang berhasil meringkus Bangun Supriadi alias Pelen (21 tahun) warga Jalan Maerasari nomor 09 RT 04 RW 02, Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah. Pria lulusan Sekolah Dasar itu ditangkap usai berusaha memeras dua mahasiswa Universitas Diponegoro, dengan berpura-pura menjadi polisi.

Bangun yang juga penjahat kambuhan kasus pencurian menjalankan aksinya dengan berpura-pura sebagai polisi berpakaian preman. Meski menakuti korbannya dengan senjata tajam, dia cuma mendapat selembar Surat Tanda Nomor Kendaraan dan Kartu Tanda Pengenal milik sasarannya.

"Saya baru pertama kali itu, niatnya mau minta uang," kata Bangun saat gelar perkara di Mapolrestabes Semarang, Kamis (30/5).

Bangun menjelaskan, aksi itu dilakukan kepada dua mahasiswa Universitas Diponegoro (Undip), saat mereka melintas di Jalan Banyuputih Raya, Tembalang, pada Jumat (10/5), pukul 23.00 WIB.

"Mereka berboncengan, saya lihat tidak ada pelat nomornya. Lalu saya kejar dan saya suruh berhenti," ujar Bangun.

Kepada dua mahasiswa Undip itu, Bangun mengaku sebagai anggota Polsek Tembalang. Dia lantas meminta kedua mahasiswa itu menunjukkan surat-surat kendaraan, termasuk KTP. Kemudian, Bangun sempat memaksa korban ke Mapolsek Tembalang guna menyelesaikan soal pelat nomor itu. Tetapi, korban menolak dan meminta damai. Bangun tetap memaksa, dan mengancam kedua korban dengan pisau yang sudah disiapkan.

"Kalau damai, saya minta uang Rp 200 ribu. Tapi ndak dikasih. Lalu saya keluarkan pisau, dia malah lari. STNK dan KTP-nya saya bawa," lanjut Bangun yang sudah empat kali masuk bui itu.

Menurut Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Elan Subilan, tim Reskrim Polsek Tembalang akhirnya berhasil menangkap tersangka lengkap dengan barang bukti.

"Akhirnya berhasil ditangkap, barang buktinya lengkap," kata Elan, didampingi Kabid Humas Polrestabes Semarang, Kompol Willer Napitupulu, dan Kapolsek Tembalang Kompol Widada.

Barang bukti yang berhasil disita adalah sebilah pisau berukuran 20 sentimeter, satu lembar STNK sepeda motor Honda Beat merah keluaran 2012 bernomor polisi K 3854 KZ , dan satu lembar KTP atas nama Jumadi, warga Desa Peres RT 04 RW 05, Bologarang, Penawangan, Grobogan. Selain itu, polisi pun menyita sepeda motor milik tersangka, yakni Suzuki Tornado hitam bernomor polisi H 2770 SA.

"Dalam pengembangannya, tersangka ini residivis. Empat kali masuk penjara. Baru keluar Maret 2013. Kasus pencurian di tempat kos, ada telepon seluler, laptop, motor, dan uang," ujar Elan.

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, Bangun kini harus meringkuk di hotel prodeo Mapolsek Tembalang guna proses hukum lebih lanjut. (mdk/tyo)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kelakuan Pemuda Palembang jadi Polisi Gadungan, Pacari Mahasiswi untuk Kuras Hartanya
Kelakuan Pemuda Palembang jadi Polisi Gadungan, Pacari Mahasiswi untuk Kuras Hartanya

Polisi gadungan bawa kabur motor, ponsel hingga uang mahasiswi Palembang

Baca Selengkapnya
Mengejutkan Status Polisi Gadungan, Pakai Helm Wajah Ditutupi Masker Tengkorak
Mengejutkan Status Polisi Gadungan, Pakai Helm Wajah Ditutupi Masker Tengkorak

Seorang polisi gadungan di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara ditangkap oleh polisi.

Baca Selengkapnya
Benar-benar Edan! Pengemudi Online Dibegal Diancam Pakai Celurit, Pas Ditangkap Pelakunya Bocah Baru Lulus SD
Benar-benar Edan! Pengemudi Online Dibegal Diancam Pakai Celurit, Pas Ditangkap Pelakunya Bocah Baru Lulus SD

Parah! Dua pelaku begal di Cikarang Barat mengaku baru lulus SD. Pengakuan keduanya terungkap usai diamankan warga setelah melancarkan aksi perampasan.

Baca Selengkapnya
Begini Akal Bulus Pelaku Ajak 2 Siswi SD Sepulang Sekolah di Tangsel, Diculik Lalu Diperkosa
Begini Akal Bulus Pelaku Ajak 2 Siswi SD Sepulang Sekolah di Tangsel, Diculik Lalu Diperkosa

Pelaku penculikan dan pemerkosaan terhadap dua siswi SD di wilayah Kota Tangerang Selatan, diduga merupakan pelaku yang sama.

Baca Selengkapnya
Geger 2 Siswi SD di Tangsel Diculik & Disetubuhi Pria Saat Pulang Sekolah, Begini Kronologinya Versi UPTD PPA
Geger 2 Siswi SD di Tangsel Diculik & Disetubuhi Pria Saat Pulang Sekolah, Begini Kronologinya Versi UPTD PPA

Pria tak dikenal itu membawa mereka ke suatu tempat dan diancam agar tidak teriak.

Baca Selengkapnya
Fakta Terbaru di Balik Kasus Perundungan di Cilacap, Dapat Sorotan Dunia
Fakta Terbaru di Balik Kasus Perundungan di Cilacap, Dapat Sorotan Dunia

Polisi melakukan penyidikan terhadap kasus tersebut. Hasilnya dua orang siswa ditetapkan sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya
Penipuan Berkedok Loloskan Siswa PPDB 2023, Pelaku Mengaku Sopir Kepala Dinas Pendidikan Surabaya
Penipuan Berkedok Loloskan Siswa PPDB 2023, Pelaku Mengaku Sopir Kepala Dinas Pendidikan Surabaya

Pria ini mengaku sopir Kepala Dispendik dan mengaku bisa meloloskan siswa pada PPDB 2023. Orang tua sudah bayar puluhan juta tapi anaknya lolos PPDB.

Baca Selengkapnya
Pura-Pura Jadi Polisi, Kakak Beradik Kuras Rekening Nasabah Bank hingga Ratusan Juta
Pura-Pura Jadi Polisi, Kakak Beradik Kuras Rekening Nasabah Bank hingga Ratusan Juta

Keduanya mengakses data korban melalui aplikasi undangan yang dikirim melalui WA.

Baca Selengkapnya
Partner In Crime, Calo dan Honorer Dispendukcapil Malang Pungli Warga Urus KTP hingga KK
Partner In Crime, Calo dan Honorer Dispendukcapil Malang Pungli Warga Urus KTP hingga KK

Partner In Crime, Calo dan Honorer Dispendukcapil Malang Pungli Warga Urus KTP hingga KK

Baca Selengkapnya
Mahasiswa di Medan Dirampok dan Dianiaya, Pelaku Mengaku Anggota Polisi
Mahasiswa di Medan Dirampok dan Dianiaya, Pelaku Mengaku Anggota Polisi

Para pelaku juga menuding AK sebagai pengguna narkoba dan akan ditangkap.

Baca Selengkapnya
Bukan Cuma Polsek Setiabudi Diretas, Mahasiswa Ini Juga Pernah Hack Bank hingga Kantor Pinjol
Bukan Cuma Polsek Setiabudi Diretas, Mahasiswa Ini Juga Pernah Hack Bank hingga Kantor Pinjol

Pelaku mampu mengubah alamat sejumlah kantor bank hingga kantor pinjaman online.

Baca Selengkapnya
11 Kali Beraksi, Pembobol Spesialis Sekolah Dasar Diciduk
11 Kali Beraksi, Pembobol Spesialis Sekolah Dasar Diciduk

Modusnya masuk dengan merusak pintu dengan mencongkel jendela ruangan.

Baca Selengkapnya