Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ragam Modus Penyelundupan 75 Kg Sabu, di Simpan Dalam Ban & Dilarutkan ke Kain Gorden

Ragam Modus Penyelundupan 75 Kg Sabu, di Simpan Dalam Ban & Dilarutkan ke Kain Gorden narkoba. shutterstock

Merdeka.com - Direktorat Tindak Pidana Narkotika (Dittipidnarkoba) Bareskrim Polri mengungkap peredaran gelap narkotika golongan I berjenis Sabu-Sabu, ekstasi, dan antidepresan Ketamin. Ada tujuh kasus terungkap di sepanjang bulan April hingga Mei 2023.

Sebanyak 75kg sabu, 53.000 butir ekstasi, dan1.911 gram netto Antidepresan Ketamin disita tujuh kasus yang diungkap dari sejumlah daerah, seperti Batam, Medan, dan Jakarta.

Wakil Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri, Kombes Jayadi mengungkapkan dari tujuh pengungkapan tersebut ada 16 orang ditetapkan sebagai tersangka dan mereka bukan dari jaringan yang sama.

"Pengungkapan ini dilakukan akhir April hingga Mei hari ini dengan total 7 kasus, 16 tersangka yang berhasil kami ungkap. Barang bukti sekitar 75kg sabu-sabu, ekstasi 53.000 butir, ketamin 1911 gram," terang Wakil Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Kombes Jayadi di Mabes Polri Jakarta, Senin (29/5)

Jayadi menjelaskan, barang-barang itu disembunyikan dengan berbagai cara agar tidak mudah terdeteksi. Pada pengungkapan pertama, sabu sebesar 35kg yang diselundupkan ke dalam ban kendaraan yang hendak dikirim ke Pelabuhan Palembang.

"Jajaran kita kolaborasi berhasil mengungkap 35 kg sabu di Kota Batam dengan modus operandi dengan memasukkan narkotika sabu ke ban kendaraan yang akan dikirim ke Pelabuhan Palembang, lalu berhasil kita amankan. Akan tetapi tersangka sudah tidak berada di tempat dan berhasil diamankan tiga tersangka di Medan," sambungnya.

Pada kasus kedua ditetapkan lima tersangka yang terbukti menyelundupkan narkotika jenis sabu ke Indonesia yang dilarutkan ke dalam kain gorden.

"Kasus kedua berhasil melakukan penangkapan dari beberapa tersangka sebanyak lima tersangka dengan modus operandi mengirimkan narkotika jenis sabu yang dilarutkan dalam kain gorden. Ternyata di dalamnya ada larutan yang mengandung narkotika jenis sabu. Lalu dari lima tersangka yang diamankan, kita dapatkan Sabu 12 kg bruto," tukasnya.

Pada pengungkapan lainnya, kepolisian mengamankan narkotika jenis sabu sebanyak 28kg dari total empat kasus yang tersisa.

Sedangkan pada pengungkapan kasus ketiga, disita Antidpresan Ketamin sebanyak 1.911 gram.

"Kasus ketiga berkat kerja sama kolaborasi informasi pengiriman dari Italia yaitu ketamin. Ketamin bukan kategori narkotika tetapi sediaan farmasi. Dalam kasus ini kami menangkap 1 orang dan barang bukti 1,9 gram Ketamin," ujarnya

Sedangkan pada kasus terakhir, ditemukan 13 butir ekstasi di sebuah hotel daerah Pekanbaru.

"Juga barang bukti 7 kg sabu-sabu dan 13 ribu butir Ekstasi dari dua tersangka," katanya.

Dari ketujuh kasus penggelapan narkotika sabu sebesar 75kg, para pelaku ditetapkan Pasal 111, 112, 114 UU nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika. Sementara untuk kasus obat Antidepresan Ketamin dijatuhi Undang-Undang Kesehatan nomor 36 tahun 2009.

"Atas pengungkapan itu, petugas berhasil menyelamatkan 315.203 dari narkotika. Di mana semua ini berkat hasil kolaborasi antara Bea Cukai Batam, Jakarta, dan Medan. Dan terakhir kerja sama dengan rekan rekan kami di Cirebon," tutupnya.

Reporter Magang: Alya Nurfakhira Zahra

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Buntut Penggerebekan Kampung Muara Baru, Polisi Tetapkan 7 Tersangka Kasus Narkotika
Buntut Penggerebekan Kampung Muara Baru, Polisi Tetapkan 7 Tersangka Kasus Narkotika

Tujuh orang tersangka berinisial SL,AM, DH dan DP, AI dan IY, serta FH

Baca Selengkapnya
Razia Gabungan Polri-Bea Cukai, Sita 29 Kg Sabu dan 32 Ribu Miras
Razia Gabungan Polri-Bea Cukai, Sita 29 Kg Sabu dan 32 Ribu Miras

Razia di tempat hiburan malam kian digalakkan karena di situlah peredaran barang-barang terlarang bersarang.

Baca Selengkapnya
Jaringan Fredy Pratama Kembali Dibongkar Polisi, Puluhan Kilogram Sabu dan Ribuan Ekstasi Disita
Jaringan Fredy Pratama Kembali Dibongkar Polisi, Puluhan Kilogram Sabu dan Ribuan Ekstasi Disita

Ada enam orang ditangkap membawa narkotika dalam jumlah jumbo ini.

Baca Selengkapnya
Polda Jateng Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Fredi Pratama, Barang Dimasukkan ke Kardus Muatan Teh
Polda Jateng Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Fredi Pratama, Barang Dimasukkan ke Kardus Muatan Teh

Praktik ini terungkap setelah polisi lebih dulu menerima informasi ada peredaran narkoba melintas di wilayah gerbang tol Sragen.

Baca Selengkapnya
Polisi Gerebek Kampung Bahari, Sita Seperangkat Alat Isap Sabu & 31 Orang Ditangkap
Polisi Gerebek Kampung Bahari, Sita Seperangkat Alat Isap Sabu & 31 Orang Ditangkap

Gidion mengatakan, pihaknya turut menemukan barang bukti berupa narkoba jenis sabu dengan berat yang bervariatif

Baca Selengkapnya
Bareskrim Gagalkan Peredaran 157 Kg Sabu Jaringan Internasional
Bareskrim Gagalkan Peredaran 157 Kg Sabu Jaringan Internasional

Kasus peredaran gelap narkotika di dua wilayah dengan total barang bukti sebanyak 157 kilogram sabu-sabu.

Baca Selengkapnya
Polisi Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Internasional, Modusnya Disembunyikan di Pintu Mobil Ekspedisi
Polisi Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Internasional, Modusnya Disembunyikan di Pintu Mobil Ekspedisi

Terungkapnya kasus ini merupakan hasil kerja sama atau joint investigation yang dilakukan bersama dengan Polres Pelabuhan Tanjung Priok.

Baca Selengkapnya
Bareskrim Bongkar Empat Kasus Narkoba, Delapan Tersangka Ditangkap dan Puluhan Kilogram Sabu Disita
Bareskrim Bongkar Empat Kasus Narkoba, Delapan Tersangka Ditangkap dan Puluhan Kilogram Sabu Disita

Puluhan kilogram sabu, ganja, ekstasi dan kokain disita polisi dari pengungkapan kasus tersebut.

Baca Selengkapnya
Fantastis, Polisi Bongkar Komplotan Freddy Pratama di Kalsel Sita 70 Kg Sabu
Fantastis, Polisi Bongkar Komplotan Freddy Pratama di Kalsel Sita 70 Kg Sabu

Kapolda Kalsel Irjen Winarto menjelaskan, pengungkapan jaringan Fredy Pratama itu berawal dari adanya penangkapan pelaku berinisial AR

Baca Selengkapnya
Polisi Gerebek Lapak Bedeng untuk Konsumsi Sabu di Palmerah, Biaya Sewa Rp10 Ribu
Polisi Gerebek Lapak Bedeng untuk Konsumsi Sabu di Palmerah, Biaya Sewa Rp10 Ribu

Ketujuh pelaku mengaku lokasi bedeng itu merupakan lahan sewaan yang kerap kali digunakan untuk mengkonsumsi narkoba.

Baca Selengkapnya
Kontrakan di Cilincing Disulap Jadi Gudang Sabu, 2 Orang Ditangkap
Kontrakan di Cilincing Disulap Jadi Gudang Sabu, 2 Orang Ditangkap

terdapat barang bukti sabu seberat sekitar 5 kilogram dan 20 ribu butir pil ekstasi

Baca Selengkapnya
Brimob Polda Sumut Turun Tangan Tangkap 5 Orang Terkait Kasus Narkoba, Ini Peran Para Pelaku
Brimob Polda Sumut Turun Tangan Tangkap 5 Orang Terkait Kasus Narkoba, Ini Peran Para Pelaku

Polisi masih mendalami apakah kelima orang itu berada dalam jaringan kelompok narkoba yang sama.

Baca Selengkapnya