Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rally Wisata Dukung Recovery Pariwisata Lombok

Rally Wisata Dukung Recovery Pariwisata Lombok Pantai Lombok. shutterstock

Merdeka.com - Dukungan nyata untuk recovery pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB) diperlihatkan Ikatan Motor Indonesia (IMI) NTB. Caranya dengan menggelar Pesona Lombok Rally Wisata Nasional 2018.

"Kegiatan ini dirancang bagi para penggemar otomotif, para traveler dan pencinta alam serta lingkungan wisata. Terutama para wisatawan domestik dan mancanegara yang ingin menikmati keindahan Pulau Lombok dengan berkendara," ujar Ketua IMI NTB M. Nur Haedin, yang juga Pengarah Pesona Lombok Rally Wisata Nasional 2018, Minggu (18/11).

Menurutnya, Rally Wisata ini merupakan suatu aktivitas yang mengasah kemampuan pengendara mobil dengan team, untuk berkompetisi dengan baik dan sportif. Diyakini, skill tersebut nantinya akan berguna dalam dunia kerja, bisnis maupun olahraga.

Orang lain juga bertanya?

"Kami akan mengajak peserta untuk berkompetisi sembari berwisata. Melihat keindahan destinasi unggulan Lombok, sekaligus mengasah wawasan, khususnya tentang pariwisata dan budaya," ungkapnya.

M. Nur Haedin atau yang akrab disapa Edo menambahkan, kegiatan Rally Wisata ini telah dilaksanakan 3 kali di NTB. Yakni tahun 2015, 2016, dan 2017. Sejauh ini, hasil penyelenggaraan lancar dan sukses, serta dengan nilai yang memuaskan.

"Kami bersyukur NTB kembali mendapat kepercayaan sebagai tuan rumah penyelenggaraan Rally Wisata tahun ini," ucapnya.

Rally Wisata akan berlangsung 2 hari, Sabtu dan Minggu, tanggal 24-25 November 2018. Dengan start dan finish di Hotel Montana Senggigi, Lombok, peserta diarahkan melintasi sejumlah destinasi wisata. Yakni wilayah utara Lombok Barat, Kabupaten Lombok Utara, Kota Mataram, dan Lombok Tengah.

Secara rinci, destinasi yang akan dikunjungi peserta antara lain di Kota Mataram seperti Taman Mayura, Museum NTB, Sayang Sayang, Sentra Mutiara Sekarbela, dan Islamic Center. Sedangkan di Lombok Utara, ada Puncak Pusuk, Nipah, dan Teluk Kombal. Selanjutnya, di Lombok Barat ada Senggigi, Gunung Sari, Taman Narmada, Lingsar, dan Suranadi. Kemudian di Lombok Tengah ada Kawasan Mandalika, Kuta.

Dalam kegiatan ini, panitia penyelenggara menargetkan peserta sebanyak 550 orang. Ada beberapa kategori yang bisa diikuti. Yakni Fun Rally Wisata Nasional, Seeded B Kejurnas, Seeded Team Kejurnas/3 mobil, Pemula Kejurnas TIME Rally, serta dari sponsor, klub hobi, wisatawan, komunitas, umum, dan pelaku pariwisata.

Menteri Pariwisata Arief Yahya mengapresiasi gelaran tersebut. Kemenpar sendiri memiliki 3 langkah percepatan yang akan dilakukan dalam program recovery Lombok Bangkit.

Pertama dari sisi manusianya. Caranya dengan melakukan trauma healing kepada masyarakat dan industri. Kemudian, pemulihan destinasi. Dan ketiga pemasaran. Promosi akan tetap dilakukan. Wisata NTB tetap akan dijual.

"Apa pun yang kita lakukan, kita berharap dapat memacu semangat Pemkab NTB dan industri pariwisata Lombok. Serta mempercepat program recovery destinasi pariwisata yang terdampak dan promosi pariwisata tidak terdampak," tandasnya.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pertamina Grand Prix Of Indonesia 2023 Geliatkan Sektor Pariwisata Lombok
Pertamina Grand Prix Of Indonesia 2023 Geliatkan Sektor Pariwisata Lombok

John antusias untuk menonton Pertamina Grand Prix Of Indonesia 2023 yang berlokasi di Mandalika.

Baca Selengkapnya
Jadi Magnet Pariwisata Dunia, Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan untuk 200 Hari Event Otomotif
Jadi Magnet Pariwisata Dunia, Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan untuk 200 Hari Event Otomotif

Jadi Magnet Pariwisata Dunia, Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan untuk 200 Hari Event Otomotif

Baca Selengkapnya
Sandiaga Uno Ungkap Wisata Olahraga Hasilkan Multiplier Effect Luar Biasa
Sandiaga Uno Ungkap Wisata Olahraga Hasilkan Multiplier Effect Luar Biasa

Sandiaga membahas pelaksanaan Riau Bhayangkara Run 2024 sebagai event wisata olahraga.

Baca Selengkapnya
Tenaga Kerja Lokal Ikut Sukseskan Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023
Tenaga Kerja Lokal Ikut Sukseskan Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023

Vega juga menyebut tenaga kerja lokal yang dilibatkan dalam ajang internasional ini membuat penghasilan warga juga meningkat.

Baca Selengkapnya
Serunya Trail Game Lincai dengan Senyum Part 3 di Paser, Diramaikan Ratusan Pengendara Off-road
Serunya Trail Game Lincai dengan Senyum Part 3 di Paser, Diramaikan Ratusan Pengendara Off-road

Kegiatan ini hasil kolaborasi antara Pemdes Tapis dengan Daya Taka Trail Adventure Community (D’TAC) Paser.

Baca Selengkapnya
Jadi Magnet Dunia, Geliat Roda Ekonomi Mandalika Disambut Penuh Syukur oleh Warga
Jadi Magnet Dunia, Geliat Roda Ekonomi Mandalika Disambut Penuh Syukur oleh Warga

Ajang MotoGP menjadi magnet yang membuat penonton dari seluruh dunia datang ke Mandalika sekaligus menghidupkan roda perekonomian masyarakat.

Baca Selengkapnya
Sisi Lain MotoGP Mandalika, ‘Durian Runtuh’ untuk Warga Lokal
Sisi Lain MotoGP Mandalika, ‘Durian Runtuh’ untuk Warga Lokal

Perempuan yang biasa disapa Elis ini mengaku meraup keuntungan sekitar Rp50 juta.

Baca Selengkapnya
Disambut Antusias Warga, Ratusan Pelari Terkesan
Disambut Antusias Warga, Ratusan Pelari Terkesan "Banyuwangi Night Run"

Ajang sport tourism "Banyuwangi Night Run", Sabtu (8/8) malam, meninggalkan kesan tersendiri bagi 700-an peserta yang datang dari berbagai daerah.

Baca Selengkapnya
Berkat Sirkuit Mandalika, Lombok Bisa Kirim 400 Marshal ke Jepang
Berkat Sirkuit Mandalika, Lombok Bisa Kirim 400 Marshal ke Jepang

Hadirnya balapan kelas dunia di Sirkuit Mandalika menciptakan lapangan kerja baru di Lombok.

Baca Selengkapnya
MotoGP Mandalika 2023 Didukung Pertamina, Ini Dia Manfaat Ekonomi Diraih dari Hulu ke Hilir
MotoGP Mandalika 2023 Didukung Pertamina, Ini Dia Manfaat Ekonomi Diraih dari Hulu ke Hilir

Kegiatan ekonomi bukan hanya pada saat balapan berlangsung, namun ketika tahap persiapan pun, aktivitas ekonomi sudah bergerak.

Baca Selengkapnya
Penghafal Quran hingga Alumni Luar Negeri, Anak Muda Banyuwangi jadi LO TdBI
Penghafal Quran hingga Alumni Luar Negeri, Anak Muda Banyuwangi jadi LO TdBI

Balap sepeda TdBI memberikan banyak pengalaman internasional bagi banyak talenta muda Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Perkasanya Pariwista Indonesia di Tengah Krisis Ekonomi Eropa
Perkasanya Pariwista Indonesia di Tengah Krisis Ekonomi Eropa

Keindahan alam ternyata menjadi satu kekuatan Indonesia di tengah krisis ekonomi. Terbukti di kala resesi mengancam, kunjugan wisatawan meningkat.

Baca Selengkapnya