Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ratusan Warga Antar Pemakaman Wawan, Napiter Meninggal di Nusakambangan

Ratusan Warga Antar Pemakaman Wawan, Napiter Meninggal di Nusakambangan Pemakaman Napi Wawan Prasetyawan. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Ratusan kerabat, tetangga hingga sahabat, mengiringi pemakaman Wawan Prasetyawan alias Abu Umar bin Sakiman (26) narapidana kasus terorisme yang meninggal dunia di Nusakambangan, Minggu (16/12) malam. Jenazah Wawan tiba di rumah duka, Senin (17/12) siang setelah melalui perjalanan darat dari RS Cilacap.

Setelah disemayamkan dan disalatkan, pukul 11.00 WIB jenazah dikebumikan di tempat pemakaman umum Dukuh Yapak Kembang, Desa Troketon, Kecamatan Pedan, Klaten yang berjarak sekitar 200 meter. Para pelayat turut mengucap kalimat takbir selama perjalanan menuju tempat pemakaman.

Riana (28), warga setempat mengatakan,sebelum ditangkap tim Densus 88 Mabes Polri Desember 2016, Wawan dikenal mempunyai kepribadian yang baik di kampungnya. Selain rajin beribadah ke masjid, Wawan juga suka membantu tetangga seperti memperbaiki radio, televisi dan gangguan listrik.

"Setahu saya mas Wawan itu orangnya baik, suka bantu-bantu warga memperbaiki TV rusak, radio, listrik mati. Dia juga ngajar TPA (Taman Pendidikan Alquran)," ujar Riana.

pemakaman napi wawan prasetyawan

Kepala Desa Troketon Sunaryo (56) menambahkan, di masyarakat Wawan dikenal sebagai warga yang ramah. Menurutnya, tak ada yang aneh dalam diri Wawan, sehingga warga banyak yang terkejut saat dia ditangkap Densus 88. Ia mengaku menerima kabar meninggalnya Wawan melalui pesan WA pada Minggu malam. Ia kemudian mendatangi rumah keluarga Wawan bersama RT, RW untuk menyampaikan kabar duka tersebut.

"Mas Wawan orangnya biasa-biasa saya, ya guyon, jagongan, tidak melibatkan ada kelainan. Tertutup ya tidak, pas ke kantor saya cari surat juga biasa. Guyonan seperti biasa," katanya.

Sunaryo bersyukur pemakaman Wawan berjalan lancar. Tak ada penolakan warga, meskipun Wawan dicap sebagai seorang yang terlibat dalam tindak terorisme. Keluarga, kata dia, juga tak mempermasalahkan penyebab meninggalnya Wawan.

"Keluarga tidak mempermasalahkan penyebab kematian Wawan. Tadi pak RT, pak RW sudah melihat jenazah Wawan, utuh tidak ada lebam atau bekas luka. Memang informasinya yang saya dengar paru-paru basah," pungkas Sunaryo.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Profil Sertu Wawan Christiyanto Babinsa TNI Bentak & Usir Debt Collector, dari Tugas di Papua hingga Afrika
Profil Sertu Wawan Christiyanto Babinsa TNI Bentak & Usir Debt Collector, dari Tugas di Papua hingga Afrika

Sertu Wawan Christiyanto, Babinsa 2 Kelurahan Tanah Baru, Koramil 02/Beji Kodim 0508 Depok, panen pujian dan dukungan di media sosial.

Baca Selengkapnya
Iwan Sutrisman Dibunuh Prajurit TNI AL Mayatnya Dibuang, Jasad Mr X Ditemukan Polisi Akhir 2022 ini Ramai Jadi Sorotan
Iwan Sutrisman Dibunuh Prajurit TNI AL Mayatnya Dibuang, Jasad Mr X Ditemukan Polisi Akhir 2022 ini Ramai Jadi Sorotan

Belakangan, salah satu temuan jasad oleh pihak kepolisian akhir tahun 2022 silam ramai disorot.

Baca Selengkapnya
Kronologi 33 Prajurit TNI Serang Warga di Deli Serdang dan Tewaskan 1 Orang, Pangdam Sampai Turun Tangan
Kronologi 33 Prajurit TNI Serang Warga di Deli Serdang dan Tewaskan 1 Orang, Pangdam Sampai Turun Tangan

Hingga kini belum diketahui secara pasti motif penyerangan tersebut.

Baca Selengkapnya
Kronologi Penemuan Mayat Ajudan Wakapolres Sorong, Gantung Diri di Dapur Rumah Dinas
Kronologi Penemuan Mayat Ajudan Wakapolres Sorong, Gantung Diri di Dapur Rumah Dinas

RN sudah tidak bernyawa dengan kondisi seutas tali tambang melilit di bagian leher korban

Baca Selengkapnya
Polisi yang Tewas Bunuh Diri di Mampang Dikenal Religius dan Dekat dengan Tetangga
Polisi yang Tewas Bunuh Diri di Mampang Dikenal Religius dan Dekat dengan Tetangga

Tetangga mengungkap kepribadian korban yang dikenal sangat baik dan religius

Baca Selengkapnya
Peristiwa Meninggalnya Marhan Harahap Bikin Paspampres Buka Suara, Letkol TNI Langsung Datangi Keluarga
Peristiwa Meninggalnya Marhan Harahap Bikin Paspampres Buka Suara, Letkol TNI Langsung Datangi Keluarga

Letkol TNI datangi rumah Marhan, warga Labuanbatu yang meninggal dunia usai ditahan petugas keamanan saat kunjungan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Innalillahi Wainnailahi Rojiun, Jenderal Polri Eks Ajudan Wapres Berduka
Innalillahi Wainnailahi Rojiun, Jenderal Polri Eks Ajudan Wapres Berduka

Kabar duka datang dari Instansi Kepolisian Republik Indonesia.

Baca Selengkapnya
Tangis Haru Keluarga Sambut Kedatangan Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior
Tangis Haru Keluarga Sambut Kedatangan Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior

Jenazah Putu Satria Ananta Rustika, taruna di STIP tiba di Pulau Bali

Baca Selengkapnya