Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rekrutmen Polri 2023 Ditutup, 154.007 Orang Mendaftar

Rekrutmen Polri 2023 Ditutup, 154.007 Orang Mendaftar Ilustrasi Polisi. ©2023 Merdeka.com/Iqbal Nugroho

Merdeka.com - Rekrutmen anggota Polri tahun anggaran 2023 resmi ditutup pada Senin (17/4). Tercatat, ada sebanyak 154.007 orang yang mendaftar untuk bisa menjadi anggota Korps Bhayangkara.

Diketahui, rekrutmen anggota Polri dibuka Staf Sumber Daya Manusia (SSDM) Polri secara online pada 4 April 2023 lalu. Mereka yang lolos verifikasi mencapai 116.737 orang dengan rincian 101.586 pria dan15.151 wanita.

Asisten Kapolri Bidang SDM (As SDM) Irjen Dedi Prasetyo mengatakan, 116.737 pendaftar calon taruna/i Akpol, Bintara dan Tamtama yang sudah lolos proses verifikasi dapat melaksanakan tes selanjutnya

"Untuk pendaftar calon taruna/i Akpol yang lolos verifikasi kata Dedi sebanyak 5.905 orang dengan rincian 5.405 pria dan 500 wanita. Sementara untuk mereka yang lolos verifikasi calon Bintara Polisi Tugas Umum (PTU) sebanyak 94.097 orang dengan rincian 79.672 pria dan 14.425 wanita," katanya dalam keterangannya, Rabu (19/4).

Sedangkan untuk calon Bintara Brigade Mobile (Brimob) sebanyak 8.308 orang. Untuk tahun ini, tidak membuka untuk calon siswa wanita.

"Begitu juga dengan Tamtama Brimob. Mereka yang lolos verifikasi sebanyak 6.974 orang. Sementara untuk Tamtama Ditpolair sebanyak 374 orang yang lolos dalam pendaftaran kemarin," ujarnya.

Mantan Kadiv Humas Polri ini menyebut, untuk penerimaan calon Bintara Polair yang lolos ada 621 orang dan untuk Bintara Kompetensi Khusus Tenaga Kesehatan (Bakomsus Nakes) sebanyak 458 orang dengan rincian 232 pria dan 226 wanita.

Dedi berharap, dalam penerimaan anggota Polri tahun ini bisa memberikan kontribusi yang positif yakni untuk meningkatkan kepercayaan publik terhadap kepolisian.

Jenderal bintang dua ini menegaskan, SSDM Polri melaksanakan prinsip Betah (Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis).

Dengan prinsip tersebut dalam rekrutmen ini, disebutnyaa SSDM Polri melibatkan pengawasan internal yakni dari Itwasum dan Divisi Propam.

Sementara itu, dari pihak eksternal yaitu Kompolnas, Kemendikbud, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) serta media online nasional.

Dedi menjelaskan, SSDM Polri juga meluncurkan hotline pengaduan masyarakat (Dumas) terkait proses rekrutmen anggota Polri. Masyarakat yang mengalami, melihat, mendengar dan mengetahui adanya dugaan penyimpangan dalam proses penerimaan calon anggota polisi bisa mengadu ke nomor ponsel 085773760016, yang tersambung langsung dengan aplikasi WhatsApp SSDM Polri.

"Penerimaan terpadu sebagai momentum dan operasi khusus SDM Polri dalam pertarungan meningkatkan public trust," pungkasnya.

Dalam rekrutmen anggota Polri, lanjut Dedi, SSDM Polri juga menerapkan standar kualitas yang sangat tinggi. Sehingga, nantinya mereka calon taruna Akpol, Bintara dan Tamtama menjadi SDM unggul.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Daftar Anggota Polri dan Kejagung Lolos Seleksi Administrasi Capim KPK
Daftar Anggota Polri dan Kejagung Lolos Seleksi Administrasi Capim KPK

Pansel KPK telah mengumumkan 236 pendaftar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi awal.

Baca Selengkapnya
4 Jenderal Polri Ikut Daftar Capim KPK, Ini Daftarnya
4 Jenderal Polri Ikut Daftar Capim KPK, Ini Daftarnya

Pendaftaran Calon Pimpinan dan Calon Dewan pengawas (Dewas) KPK ditutup pada 15 Juli.

Baca Selengkapnya
30 Orang Tak Lolos Seleksi Administrasi, Calon Anggota Kompolnas Tersisa 107
30 Orang Tak Lolos Seleksi Administrasi, Calon Anggota Kompolnas Tersisa 107

Ke-30 orang tidak dinyatakan lolos seleksi administrasi karena tidak memenuhi syarat yang sudah mutlak tertuang dalam pendaftaran awal.

Baca Selengkapnya
Pendaftaran CPNS 2024 Resmi Dibuka, Ini 5 Kementerian/Lembaga Paling Banyak Diminati
Pendaftaran CPNS 2024 Resmi Dibuka, Ini 5 Kementerian/Lembaga Paling Banyak Diminati

Berdasarkan data BKN, hingga 27 Agustus 2024 terdaftar 727.465 pelamar dengan 113.785 di antaranya telah menyelesaikan proses pendaftaran.

Baca Selengkapnya
Tangis Haru Mewarnai Pengumuman Kelulusan 325 Calon Taruna Taruni Akpol Polri 2024
Tangis Haru Mewarnai Pengumuman Kelulusan 325 Calon Taruna Taruni Akpol Polri 2024

Panitia melakukan perangkingan dengan menggabungkan catar reguler, rekrutmen proaktif dan kuota.

Baca Selengkapnya
Pendaftaran Capim dan Dewas KPK Ditutup, Pansel Terima 525 Orang
Pendaftaran Capim dan Dewas KPK Ditutup, Pansel Terima 525 Orang

Arif merinci, 525 pendaftar terdiri dari 318 orang yang mendaftar sebagai capim KPK dan 207 orang yang mendaftar sebagai calon anggota Dewas KPK.

Baca Selengkapnya
Hari Ini Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK Ditutup, Pelamar CASN Tembus 1,1 Juta Orang
Hari Ini Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK Ditutup, Pelamar CASN Tembus 1,1 Juta Orang

Dalam publikasi per tanggal 9 Oktober, sudah ada 1.134.112 orang mendaftar sebagai CASN.

Baca Selengkapnya
Cek Segera, Pengumuman Seleksi dan Formasi Lowongan CPNS 2023 Dibuka Hari Ini
Cek Segera, Pengumuman Seleksi dan Formasi Lowongan CPNS 2023 Dibuka Hari Ini

Total formasi 572.496 formasi CASN 2023 terdiri dari 28.903 formasi CPNS dan 543.593 formasi PPPK.

Baca Selengkapnya
Hari Terakhir Pendaftaran, 170 Orang Daftar Capim KPK dan Dewas 130
Hari Terakhir Pendaftaran, 170 Orang Daftar Capim KPK dan Dewas 130

Ivan menyebut, angka tersebut masih berpotensi bertambah. Sebab penutupan baru dilakukan pada malam nanti pukul 23.59 WIB.

Baca Selengkapnya
1.493 Peserta Seleksi Penerimaan Calon Praja IPDN Tahun 2024 Lolos Tes Kesehatan
1.493 Peserta Seleksi Penerimaan Calon Praja IPDN Tahun 2024 Lolos Tes Kesehatan

Untuk informasi hasil pemeriksaan Kesehatan selengkapnya bisa dilihat di website IPDN https://spcp.ipdn.ac.id/2024/

Baca Selengkapnya
Penting! Pendafftaran CPNS dan PPPK Ditutup Hari Ini Jam 23.59 WIB, Cek Syarat hingga Dokumen yang Dibutuhkan
Penting! Pendafftaran CPNS dan PPPK Ditutup Hari Ini Jam 23.59 WIB, Cek Syarat hingga Dokumen yang Dibutuhkan

Kalau ingin berkesempatan lolos, carilah formasi yang sepi peminat, supaya berpeluang menjadi CPNS.

Baca Selengkapnya
Pansel KPK Diminta Tak Gentar Coret Pendaftar Tak Patuh LHKPN
Pansel KPK Diminta Tak Gentar Coret Pendaftar Tak Patuh LHKPN

Pansel KPK memiliki tugas dalam mencari 10 orang yang nantinya akan memimpin KPK dan akan mengawasi KPK.

Baca Selengkapnya