Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ribuan Penonton Hadir, Polisi Bubarkan Turnamen Voli di Tasik

Ribuan Penonton Hadir, Polisi Bubarkan Turnamen Voli di Tasik Ilustrasi Polisi. ©2015 merdeka.com/imam mubarok

Merdeka.com - Sebuah turnamen voli yang digelar di Desa Cibongas, Kecamatan Pancatengah, Kabupaten Tasikmalaya terpaksa dibubarkan aparat kepolisian. Pembubaran dilakukan karena kegiatan tersebut menimbulkan kerumunan sebab dihadiri ribuan warga yang menonton dan mengabaikan protokol kesehatan.

"Pertandingan bola voli terpaksa kami bubarkan karena melanggar protokol kesehatan. Terjadi kerumunan massa penonton ada yang enggak pakai masker," kata Kapolres Tasikmalaya, AKBP Hendria Lesmana, Kamis (19/11).

Selain dibubarkan, ungkap Kapolres, ia pun meminta panitia menunda sisa pertandingan sampai pandemi Covid-19 usai. Hal tersebut menurutnya harus dilakukan agar tidak muncul klaster baru dalam penyebaran virus corona.

Orang lain juga bertanya?

Sebelum dibubarkan secara paksa, diakui Kapolres, pihaknya sempat memberikan imbauan agar pelaksanaannya senantiasa menerapkan protokol kesehatan. "Namun ternyata masih ada yang tidak menaati, maka kami ambil tindakan tegas membubarkan." ungkapnya.

Kabupaten Tasikmalaya, saat ini diketahui termasuk zona merah penyebaran Covid-19 di Jawa Barat. Padahal jumlah kasus terkonfirmasi positif secara kumulatif di angka 332 kasus, tidak sebesar wilayah lain di sekitarnya.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan dan Pengendalian Penduduk Kabupaten Tasikmalaya, Atang Sumardi menyebut bahwa perubahan status penyebaran virus corona di wilayahnya bukan dilihat dari peningkatan jumlah kasus yang terkonfirmasi positif. Menurutnya ada pertimbangan lain yang digunakan.

"Misalnya, banyak warga kabupaten yang terkonfirmasi tapi posisinya berada di daerah lain," sebut Atang.

Data warga Kabupaten Tasikmalaya yang terpapar di luar, disebutnya memang datanya langsung masuk ke pusat. Walau begitu, data itu tidak masuk ke kondisi di Kabupaten Tasikmalaya.

Hingga Kamis (19/11), berdasarkan data yang tampil dalam laman resmi Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tasikmalaya, total kasus terkonfirmasi positif berjumlah 332 orang. Dari jumlah itu, 47 orang masih menjalani perawatan, 280 orang sembuh, dan lima orang meninggal dunia.

Atang mengklaim, walau Kabupaten Tasikmalaya berstatus zona merah, kasus terkonfirmasi Covid-19 di wilayahnya masih cenderung terkendali. Namun, ia mengimbau masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19 yang lebih luas.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Polisi Bubarkan Paksa Turnamen Voli di Pasuruan, Begini Duduk Perkaranya
Viral Polisi Bubarkan Paksa Turnamen Voli di Pasuruan, Begini Duduk Perkaranya

Video pembubaran acara turnamen bola voli oleh seorang polisi tidak berseragam viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Cegah Tawuran, Peserta Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan Diimbau Tak Bawa Petasan & Senjata Tajam
Cegah Tawuran, Peserta Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan Diimbau Tak Bawa Petasan & Senjata Tajam

Bagi masyarakat yang nobar diimbau untuk tidak membawa petasan

Baca Selengkapnya
Pastikan Pilkada Pelalawan Tidak Terganggu, Ratusan Personel Polri Diterjunkan Amankan Konser
Pastikan Pilkada Pelalawan Tidak Terganggu, Ratusan Personel Polri Diterjunkan Amankan Konser

Ratusan personel Polri disebar untuk mengamankan konser.

Baca Selengkapnya
Kapolri Terbitkan Aturan Penundaan Proses Hukum Peserta Pemilu, Bagaimana Nasib Kasus Aiman Witjaksono?
Kapolri Terbitkan Aturan Penundaan Proses Hukum Peserta Pemilu, Bagaimana Nasib Kasus Aiman Witjaksono?

Aiman dilaporkan ke Polda Metro sejumlah orang terkait dugaan menyebarkan hoaks lantaran menuding aparat tidak netral pada Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Polisi Larang Konvoi Kendaraan, Main Petasan hingga Berkumpul Jelang Buka dan Sahur di Jakarta
Polisi Larang Konvoi Kendaraan, Main Petasan hingga Berkumpul Jelang Buka dan Sahur di Jakarta

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto telah mengeluarkan maklumat melarang sejumlah kegiatan masyarakat.

Baca Selengkapnya
Atap Venue Ambruk, Cabor Menembak PON Aceh-Sumut Disetop Sementara
Atap Venue Ambruk, Cabor Menembak PON Aceh-Sumut Disetop Sementara

Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, Marciano Norman, menegaskan bahwa keselamatan atlet menjadi prioritas utama.

Baca Selengkapnya
Polda Metro Minta Pemprov DKI Cabut Fasilitas KJP Pelajar Tawuran!
Polda Metro Minta Pemprov DKI Cabut Fasilitas KJP Pelajar Tawuran!

Kapolda Metro mengeluarkan maklumat melarang sejumlah kegiatan masyarakat yang bisa berdampak negatif, selama Ramadhan 1445.

Baca Selengkapnya
Waspadai Potensi Peningkatan Covid-19 di Indonesia
Waspadai Potensi Peningkatan Covid-19 di Indonesia

Masyarakat juga diminta segera melengkapi vaksinasi Covid-19, khususnya pada kelompok berisiko.

Baca Selengkapnya
Kapolres Rohul Pastikan Keamanan Jelang Pengundian Nomor Urut Pilkada 2024
Kapolres Rohul Pastikan Keamanan Jelang Pengundian Nomor Urut Pilkada 2024

Kapolres AKBP Budi Setiyono menegaskan bahwa Rakor ini bertujuan untuk memastikan seluruh rangkaian tahapan pengundian nomor urut berjalan aman dan kondusif.

Baca Selengkapnya
772 Personel Gabungan Amankan Pertandingan Timnas Indonesia U-20 vs Thailand di GBK Malam Ini
772 Personel Gabungan Amankan Pertandingan Timnas Indonesia U-20 vs Thailand di GBK Malam Ini

772 personel gabungan yang akan diterjunkan, terdiri dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, hingga pemadam kebakaran

Baca Selengkapnya
Tegas! Kapolda Sulsel Copot Dua Kasat dan Kapolsek Kahu Bone Terlibat Judi
Tegas! Kapolda Sulsel Copot Dua Kasat dan Kapolsek Kahu Bone Terlibat Judi

Kapolda Sulsel mengaku sudah mengeluarkan Surat Keputusan (SK) pencopotan

Baca Selengkapnya