Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Risma sampai ngeri ada fatwa fardlu ain dukung Khofifah

Risma sampai ngeri ada fatwa fardlu ain dukung Khofifah Tri Rismaharini. ©2018 Merdeka.com/Bruriy

Merdeka.com - Munculnya fatwa fardhu ain (wajib bagi setiap umat) memilih pasangan Calon Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan Cawagub Emil Elestianto mendapat tanggapan dari Walikota Surabaya, Tri Rismaharini.

"Saya pikir ndak bolehlah. Jangan digunakan itu, bahaya sekali," kata Risma di Surabaya, Senin (11/6).

Risma menyesalkan jika agama dibawa-bawa untuk kepentingan politik.

Orang lain juga bertanya?

"Itu bahaya sekali kalau kita pakai hukum Fardhu Ain, tidak bisalah, ya nggak bisa," tegas walikota perempuan pertama di Kota Pahlawan itu.

Walikota dengan berbagai penghargaan internasional itu juga mengimbau agar penyelenggara Pilkada menindak tegas upaya membawa isu SARA dan politisasi agama.

“Itu bahaya sekali, dampaknya itu aduh saya tidak bisa membayangkan kalau pakai nama Allah SWT untuk kepentingan sesaat. Aduh ngeri aku," kata Risma.

Ditambahkan Risma, imbauan sejumlah kiai pengasuh pesantren kepada para santri dan alumni pondoknya masing-masing untuk memilih pasangan Cagub Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Puti Guntur Soekarno, jelas berbeda dengan fatwa Fardhu Ain dari tim Khofifah.

"Jelas beda, karena kiai yang merestui Gus Ipul itu kan cuma mengimbau. Tidak dikaitkan-kaitkan dengan Fardhu Ain," ujarnya.

Seperti diketahui, sejumlah media memberitakan hasil pertemuan sejumlah pendukung Khofifah di Ponpes Amanatul Ummah, Mojokerto, 3 Juni lalu. Pertemuan itu dihadiri langsung oleh Khofifah. Pertemuan itu menghasilkan fatwa bernomor 1/SF-FA/6/2018 yang menyebut, mencoblos Khofifah-Emil Elestianto hukumnya Fardhu Ain alias wajib bagi setiap orang. Dalam Islam, jika kita tak menjalankan aktivitas fardu ain, hukumannya adalah dosa dari Allah. Fatwa itu disampaikan ke publik secara terbuka.

Pengasuh Ponpes Amanatul Ummah, KH Asep Saifuddin Chalim mengatakan, orang yang memilih Gus Ipul, padahal ada yang lebih baik menurut KH Asep, yaitu Khofifah, maka orang itu mengkhianati Allah dan Rasulullah. Fatwa yang tersebar luas di publik itu pun menuai pro dan kontra.

(mdk/paw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sisi Lain Tri Rismaharini, Pernah Nyaris Didepak dari Jabatan Walkot Surabaya hingga Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta dan Jatim
Sisi Lain Tri Rismaharini, Pernah Nyaris Didepak dari Jabatan Walkot Surabaya hingga Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta dan Jatim

Risma masuk dalam bursa calon gubernur DKI Jakarta dan Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Kericuhan Kajian Ustaz Syafiq Riza Basalamah, Kemenag Surabaya Keluarkan Edaran Larangan Pengajian Provokatif
Kericuhan Kajian Ustaz Syafiq Riza Basalamah, Kemenag Surabaya Keluarkan Edaran Larangan Pengajian Provokatif

Kemenag Surabaya akan berkoordinasi dengan Kepolisian saat di singgung apakah akan mengeluarkan larangan resmi terhadap Ustaz Syafiq berceramah di Surabaya.

Baca Selengkapnya
Mensos Risma Gunakan Hak Pilih di Kampung Halaman
Mensos Risma Gunakan Hak Pilih di Kampung Halaman

Menteri Sosial Tri Rismaharini melakukan pencoblosan di TPS 30, Perumahan Taman Pondok Indah Wiyung, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (14/2).

Baca Selengkapnya
Mengenal Zahrul Azhar Asumta Alias Gus Hans Calon Wakil Gubernur Jatim, Sosok Pengasuh Asrama Ponpes Ternama
Mengenal Zahrul Azhar Asumta Alias Gus Hans Calon Wakil Gubernur Jatim, Sosok Pengasuh Asrama Ponpes Ternama

Meski tak didukung partainya sendiri, Gus Hans mantap maju dalam Pilkada Jatim 2024 mendampingi Tri Rismaharini.

Baca Selengkapnya
Pengamat Kritisi Dukungan FPI ke AMIN, Khawatir Aksi Penolakan Konser Musik Terjadi Lagi
Pengamat Kritisi Dukungan FPI ke AMIN, Khawatir Aksi Penolakan Konser Musik Terjadi Lagi

Trubus khawatir, sikap FPI yang penuh kontroversi akan kembali muncul jika AMIN menang

Baca Selengkapnya
Ditanya Peluang Dicalonkan PDIP Maju Pilkada DKI, Risma: Enggak Berani, Enggak Punya Uang
Ditanya Peluang Dicalonkan PDIP Maju Pilkada DKI, Risma: Enggak Berani, Enggak Punya Uang

Menurut mantan Wali Kota Surabaya ini, memimpin suatu daerah memiliki tanggung jawab yang besar

Baca Selengkapnya
Perempuan Labrak Rocky Gerung di Bareskrim Ternyata Kader PDIP, Begini Kata Hasto
Perempuan Labrak Rocky Gerung di Bareskrim Ternyata Kader PDIP, Begini Kata Hasto

Pernyataan Rocky Gerung, kata Hasto, sangat tidak dipantas diucapkan. Sehingga wajar direspons oleh kader PDIP.

Baca Selengkapnya
Aktor Malaysia Ingin Pemerintah Bangun Rumah Bordil Bagi Warga Asing, Ini Alasannya
Aktor Malaysia Ingin Pemerintah Bangun Rumah Bordil Bagi Warga Asing, Ini Alasannya

Aktor Malaysia Minta Dibangun Rumah Bordil Bagi Warga Asing, Begini Alasannya

Baca Selengkapnya
Besok Menghadap Jokowi, Risma Mundur dari Mensos usai Maju Pilkada Jatim
Besok Menghadap Jokowi, Risma Mundur dari Mensos usai Maju Pilkada Jatim

Risma berencana mengundurkan diri dari kursi Menteri Sosial (Mensos) menyusul pencalonan Pilkada Jatim.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Curhat Nurul Arifin ke Jenderal TNI di DPR, Gregetan Viral Haram Salam Lintas Agama
VIDEO: Curhat Nurul Arifin ke Jenderal TNI di DPR, Gregetan Viral Haram Salam Lintas Agama

Nurul Arifin mengeluhkan terkait polemik salam lintas agama yang belakangan diharamkan Majelis Ulama Indonesia (MUI)

Baca Selengkapnya
Lebih Dekat dengan Tri Rismaharini Bakal Calon Gubernur Jatim, Perempuan Asli Kediri yang Punya Segudang Prestasi
Lebih Dekat dengan Tri Rismaharini Bakal Calon Gubernur Jatim, Perempuan Asli Kediri yang Punya Segudang Prestasi

Menteri Sosial (Mensos) RI Tri Rismaharini dipastikan maju dalam bursa Pilkada Jawa Timur 2024.

Baca Selengkapnya
4 Fakta Aksi Boikot Rocky Gerung di Jatim, Massa Ancam Geruduk Kantor Gubernur
4 Fakta Aksi Boikot Rocky Gerung di Jatim, Massa Ancam Geruduk Kantor Gubernur

Aksi tolak Rocky Gerung ramai di sejumlah daerah. Ini yang terjadi di Jawa Timur.

Baca Selengkapnya