Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ritual pasang susuk jaringan pengedar narkoba 'jeruk'

Ritual pasang susuk jaringan pengedar narkoba 'jeruk' polisi tangkap tersangka ganja modus jeruk. ©2017 Merdeka.com/Nur Habibie

Merdeka.com - Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya menangkap kurir ganja dalam keranjang jeruk Nando alias AEL di pos pintu irjgasu Desa Cirajeg, Karawang, Jawa Barat. AEL kabur ketika anggota Patwal Ditlantas menghentikan mobil pikap dikendarai Agus Suwandi (42) di Jalan Gatot Subroto, Senin (25/9).

Polisi menyetop pikap bernopol B 9450 CAZ itu karena melintasi kawasan ganjil-genap. Petugas curiga karena mencium bau busuk. Setelah diperiksa ternyata dalam keranjang jeruk terdapat 252 kilogram ganja.

Agus diamankan. AEL yang menumpang mobil Daihatsu Xenia bersama dua orang lainnya kabur ke arah Bendungan Hilir, Jakarta Pusat. Mobil itu berada di belakang mobil pikap. Rencananya barang haram tersebut akan dikirim ke Karawang.

Hasil pemeriksaan Agus ternyata tak terlibat. Dia dipulangkan. Agus menerima orderan antar barang di Pasar Tanah Tinggi, Kota Tangerang pada Senin (25/9) lalu dengan bayaran Rp 700 ribu. Dua orang kuli memberinya kerjaan dari orang misterius. Total ada 20 keranjang jeruk. Salahnya dia enggak sempat cek isi barang itu.

Dalam pelariannya ternyata AEL memakai jasa paranormal. Para tersangka ini sengaja meminta perlindungan agar tidak mudah ditangkap oleh aparat kepolisian. Tiga orang sekarang buron, yaitu A, R dan pak tua. Pak tua merupakan orang yang mengantar Agus dari Pasar Induk Tangerang sampai ke TVRI, Jakarta Pusat.

Sebelumnya, AEL, A, R pernah berhasil kabur dari pengejaran polisi. Pada tahun 2016 lalu, mereka terlibat perkelahian di wilayah Cikampek. Dicari selama 3 minggu para pelaku terus berpindah tempat.

"Terus lari ketempat si bapak tua (paranormal) selama 2 hari, lalu pindah-pindah tempat lain selama 3 minggu. Yang bersangkutan belum pernah ditahan sebelumnya," ujar Kasubdit I Dit Resnarkoba Polda Metro Jaya, AKBP Jean Calvijn Simanjuntak, kemarin.

Selain itu, Calvijn menerangkan, ritual yang dimaksudkannya itu adalah dengan memasang susuk. Hal itu agar mereka tak tertangkap oleh aparat kepolisian saat ketahuan melakukan aksi kejahatan.

"Ritualnya itu pasang susuk biar enggak ketemu. Agak unik sih, mereka tiga hari di sana (rumah paranormal). Ke rumah paranormal ya itu aja (pasang susuk). Karena apa mereka ke situ itu? Dulu, mereka kan pelaku juga (perkelahian) dan dulu mereka berhasil," jelasnya.

Lebih lanjut, Calvijn menerangkan, awalnya AEL bersama dengan dua tersangka lainnya yaitu A dan juga R yang ingin melakukan ritual. Saat ingin ditangkap, ketiganya itu kabur dan hanya satu orang yang berhasil ditangkap.

"Kekuatan doa polisi akhirnya bisa melawan kekuatan dukun. Meski yang dua itu berhasil kabur, tapi kita sudah tahu keberadaannya di mana. Makanya kita minta agar mereka segera menyerahkan diri," tandasnya.

Terhadap tersangka AEL disangkakan Pasal 114 ayat (2) Subsider Pasal 115 ayat (2) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. (mdk/did)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Jalur Penyelundupan 45 Kg Sabu dari Kurir yang Ditangkap di RS Fatmawati
Ini Jalur Penyelundupan 45 Kg Sabu dari Kurir yang Ditangkap di RS Fatmawati

Polisi mengungkap jalur penyelundupan 45 Kg sabu dari kurir yang ditangkap di RS Fatmawati

Baca Selengkapnya
Konsumsi dan Edarkan Ganja, Staf Satpol PP Brebes Ditangkap BNNP Jateng
Konsumsi dan Edarkan Ganja, Staf Satpol PP Brebes Ditangkap BNNP Jateng

Seorang staf Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Brebes, AN kedapatan memakai dan mengedarkan ganja. Dia diringkus BNNP Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Polisi Bongkar Peredaran Narkoba di Tanjung Priok, 30 Kilogram Ganja Disita
Polisi Bongkar Peredaran Narkoba di Tanjung Priok, 30 Kilogram Ganja Disita

Dalam kasus ini, ada dua orang diamankan terkait peredaran narkoba ini.

Baca Selengkapnya
Polisi Ungkap Transaksi Narkoba di Tanah Abang, 12 Kg Ganja Disita
Polisi Ungkap Transaksi Narkoba di Tanah Abang, 12 Kg Ganja Disita

Dalam penangkapan itu, ditemukan 12 kilogram ganja dibungkus dengan menggunakan lakban.

Baca Selengkapnya
73 Kilogram Ganja Diselundupkan Kurir di Depok, Modus Dibungkus Tumpukan Ikan Asin
73 Kilogram Ganja Diselundupkan Kurir di Depok, Modus Dibungkus Tumpukan Ikan Asin

Adapun barang bukti puluhan kilogram ganja ini diketahui dikirim dari Aceh dengan tujuan Jabodetabek.

Baca Selengkapnya
Ini Modus Kurir Narkoba Jemput Bola Sabu 45 Kg, Nekat Masuk Parkiran RS Fatmawati
Ini Modus Kurir Narkoba Jemput Bola Sabu 45 Kg, Nekat Masuk Parkiran RS Fatmawati

Donald mengungkap narkoba sabu seberat 45 kilogram dengan nilai sebesar Rp45 miliar

Baca Selengkapnya
Kurir Bawa 13 Karung Goni Berisi 132 Bal Ganja Seberat 300 Kg Siap Edar Diringkus Polisi
Kurir Bawa 13 Karung Goni Berisi 132 Bal Ganja Seberat 300 Kg Siap Edar Diringkus Polisi

Polisi mengamankan seorang terduga pelaku berinisial AM (35)

Baca Selengkapnya
Kronologi Terbongkarnya Penyelundupan Narkoba Internasional Afganistan - Jakarta, Sabu 389 Kg Disita
Kronologi Terbongkarnya Penyelundupan Narkoba Internasional Afganistan - Jakarta, Sabu 389 Kg Disita

Penyelundupan narkoba tersebut masuk melalui jalur laut Aceh

Baca Selengkapnya
Polda Metro Gagalkan Transaksi 45 Kg Sabu Senilai Rp45 M di Halaman Parkir RS Fatmawati
Polda Metro Gagalkan Transaksi 45 Kg Sabu Senilai Rp45 M di Halaman Parkir RS Fatmawati

Petugas berhasil mengamankan sebanyak 45 kilogram barang bukti narkotika jenis sabu

Baca Selengkapnya
Kurir Narkoba Menyamar Jadi Pemudik, Polisi Diminta Terus Update Modus Terbaru
Kurir Narkoba Menyamar Jadi Pemudik, Polisi Diminta Terus Update Modus Terbaru

Pelaku memanfaatkan momen lebaran karena berupaya menyamar sebagai pemudik untuk mengelabui polisi.

Baca Selengkapnya
Akal Bulus Tahanan Selundupkan Sabu ke Lapas, Dimasukkan Bola Tenis hingga Jagung Rebus
Akal Bulus Tahanan Selundupkan Sabu ke Lapas, Dimasukkan Bola Tenis hingga Jagung Rebus

Pelbagai cara dilakukan tahanan menyelundupkan narkotika ke dalam lapas.

Baca Selengkapnya
Puluhan Kilogram Ganja Kering Asal Aceh Gagal untuk Pesta Tahun Baru
Puluhan Kilogram Ganja Kering Asal Aceh Gagal untuk Pesta Tahun Baru

Ketiga tersangka kini terancam hukuman penjara 20 tahun akibat perbuatannya.

Baca Selengkapnya