Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rumah Terduga Teroris di Denpasar Digeledah, Ini Kesaksian Kepala Dusun dan Tetangga

Rumah Terduga Teroris di Denpasar Digeledah, Ini Kesaksian Kepala Dusun dan Tetangga Tempat tinggal FSI di Denpasar. ©2022 Merdeka.com/Moh. Kadafi

Merdeka.com - Terduga teroris FSI (28) yang ditangkap Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror di Lumajang, Jawa Timur, rupanya tercatat sebagai warga Kota Denpasar, Bali. Tempat tinggalnya di Jalan Satelit, Dusun Bumi Asri, Kecamatan Denpasar Barat, pun sudah digeledah aparat keamanan.

Kepala Dusun Bumi Asri Dewa Ayu Wirayanti menyaksikan langsung penggeledahan tempat tinggal berupa kamar indekos itu. "Di sana, cuma ditemukan buku-buku dan anak panah berikut busurnya," kata Wijayanti saat ditemui di rumahnya, Jumat (9/9).

Sebelum penggeledahan, Selasa (6/9), dirinya ditelepon orang yang mengaku dari kepolisian dan pihaknya langsung menuju lokasi sekitar pukul 13:00 Wita. "Saya dihubungi lewat telepon beliaunya bilang dari aparat kepolisian. Iya saya meluncur, saya tengok iya anggota dari aparat," imbuhnya.

Orang lain juga bertanya?

Namun, pihak petugas yang mengaku dari kepolisian itu tidak mengenakan seragam dan senjata laras panjang. "Memang orang dari kepolisian. Saya nggak tahu itu Densus atau apa. Penampilannya biasa-biasa saja," jelasnya.

Tiga Jam Digeledah

Ia juga menyampaikan, bahwa penggeledahan dilakukan hampir tiga jam. Saat penggeledahan, tetangga juga diminta untuk menjadi saksi. "Di sana juga ada satu tetangga diminta dampingi," ungkapnya.

Pihaknya juga menyebutkan bahwa ibu kandung FSI merupakan kader posyandu di dusun itu. Namun, sosok FSI tidak banyak diketahui.

"Kader posyandu ibu kandungnya, dia termasuk orang lama (tinggal di sini) dan interaksi biasa. Kalau yang bersangkutan (FSI) lahir dan besar di sini," ujarnya.

Jarang Berinteraksi

Ketua pengurus Musala Al-Ikhlas Banjar Bumi Asri bernama Iswanto yang sekaligus tetangga orang tua FSI, mengatakan bahwa FSI lahir di Denpasar dan setahu dia jarang berinteraksi dengan tetangga sekitar.

"Kurang interaksi, maksudnya kayak kita ngobrol seminggu sekali ketemu di musala, dia tidak pernah begitu. Kalau, kita setiap malam Jumat ada pertemuan, dia tidak pernah ikut," ujarnya.

Lokasi tempat tinggal FSI berada di gang buntu Dusun Bumi Asri. Dia menyewa kos bulanan dan sudah lama tinggal di sana.

Selain itu, FSI diketahui menikah dengan seorang perempuan berinisial DYA. Mereka dikaruniai dua orang anak.

Kendati demikian, tak banyak tetangganya yang tahu kondisi sebenarnya pasangan suami istri (pasutri) tersebut. Mereka hanya mengetahui dari orang tua FSI bahwa putranya bekerja di bagian pipa (konstruksi).

"Mungkin terlalu sibuk, kami tidak tahu. Mungkin kesibukan di luar. Jadi semua tetangganya tidak tahu, tahunya kerja di Lumajang, di Lombok, dan tahunya pas ketangkap ini," ujarnya.

Sekadar diketahui, Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap seorang terduga teroris berinisial FSI di Desa Sumbermujur, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Selasa (6/9).

Namun, Kepala Kepolisian Resor Lumajang Ajun Komisaris Besar Polisi Dewa Putu Eka Darmawan enggan mengungkapkan detail ketika dikonfirmasi mengenai hal itu. Ia hanya membenarkan mengenai pergerakan tim dari Mabes Polri.

"Memang benar ada tim Mabes Polri yang bergerak ke sana. Hanya informasi itu yang saya dapat dan keterangan lain-lain mungkin bisa langsung konfirmasi ke Mabes Polri," ujarnya.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Geledah Rumah Terduga Teroris di Kabupaten Bandung, Densus 88 Sita Sejumlah Barang Bukti
Geledah Rumah Terduga Teroris di Kabupaten Bandung, Densus 88 Sita Sejumlah Barang Bukti

Pria berinisial DE ditangkap Densus 88 di Bekasi, karena diduga terafiliasi jaringan teroris ISIS. Rumahnya di Baleendah, Kabupaten Bandung pun digeledah.

Baca Selengkapnya
Sebelum Digerebek, Rumah Tersangka Teroris di Bekasi Diintai Densus 88 Sepekan
Sebelum Digerebek, Rumah Tersangka Teroris di Bekasi Diintai Densus 88 Sepekan

Anggota Densus 88 sempat menemui Ketua RT sebelum menggerebek kontrakan tersangka teroris di Bekasi.

Baca Selengkapnya
Pulang Antar Anak Sekolah, Pria di Ngawi Ditangkap Densus 88 Terkait Terorisme
Pulang Antar Anak Sekolah, Pria di Ngawi Ditangkap Densus 88 Terkait Terorisme

SL adalah warga Tangerang. Tetapi dua tahun terakhir tinggal di rumah meretuanya.

Baca Selengkapnya
Potret Penggeledahan Rumah Terduga Teroris di Boyolali, Barang Ini Sampai Diangkut
Potret Penggeledahan Rumah Terduga Teroris di Boyolali, Barang Ini Sampai Diangkut

Berdasakan informasi di lapangan, warga berinisial S tersebut diamankan Tim Densus 88 Jumat pekan lalu.

Baca Selengkapnya
Terungkap Identitas 3 Terduga Teroris di Batu: Satu Keluarga Dikenal Tertutup, Tak Pernah Terima Tamu
Terungkap Identitas 3 Terduga Teroris di Batu: Satu Keluarga Dikenal Tertutup, Tak Pernah Terima Tamu

Tiga terduga teroris yang ditangkap Densus 88 menempati rumah di Dusun Jeding, Desa Junrejo, Kota Batu selama 1,5 tahun.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Sita Buku dan Belerang dari Kontrakan Terduga Teroris di Cikampek
Densus 88 Sita Buku dan Belerang dari Kontrakan Terduga Teroris di Cikampek

Penghuni kontrakan dikenal sebagai pedagang bubur sumsum.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Geledah Kontrakan Terduga Teroris di Tangerang
Densus 88 Geledah Kontrakan Terduga Teroris di Tangerang

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sigit Dany Setiyono membenarkan adanya penggeledahan yang dilakukan oleh tim Densus 88 Polri.

Baca Selengkapnya
Tersangka Teroris S Racik Bom Bunuh Diri Polsek Astananyar di Boyolali
Tersangka Teroris S Racik Bom Bunuh Diri Polsek Astananyar di Boyolali

Barang-barang milik S yang ada kaitan dengan tindakan dilakukannya disita polisi

Baca Selengkapnya
Densus 88 Antiteror Total Tangkap 3 Terduga Teroris di Kota Batu
Densus 88 Antiteror Total Tangkap 3 Terduga Teroris di Kota Batu

Tiga pria diamankan dalam sebuah rumah kontrakan di Kota Batu

Baca Selengkapnya
Densus 88 Geledah Satu Rumah & Tangkap Empat Terduga Teroris di Sukoharjo
Densus 88 Geledah Satu Rumah & Tangkap Empat Terduga Teroris di Sukoharjo

Gawai, busur panah dan anak panah disita Densus dari sebuah rumah di Sukoharjo

Baca Selengkapnya
Tersangka Teroris di Bekasi Karyawan BUMN, Dikenal Ramah dan Sering Ikut Rapat RT
Tersangka Teroris di Bekasi Karyawan BUMN, Dikenal Ramah dan Sering Ikut Rapat RT

Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap DE (28) di Bekasi, Senin (14/8). Tersangka tindak pidana terorisme ini merupakan karyawan BUMN.

Baca Selengkapnya
Tangkap Terduga Teroris di Sukoharjo, Densus 88 Amankan HP hingga Panci
Tangkap Terduga Teroris di Sukoharjo, Densus 88 Amankan HP hingga Panci

Penangkapan terduga teroris dilakukan pada hari Rabu (2/8) di rumahnya.

Baca Selengkapnya