Saat Fredrich ribut dengan saksi soal candaan minta pekerjaan ke KPK
Merdeka.com - Terdakwa perintangan penyidikan e-KTP, Fredrich Yunadi sempat bersitegang dengan saksi penyidik KPK, Riska Anung Nata, dalam persidangan di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Senin (7/5). Fredrich mengaku bergurau dengan penyidik senior, Ambarita Damanik, kala KPK mendatangi rumah Setya Novanto 15 November 2017 silam.
Dalam persidangan, Fredrich menanyakan kepada saksi apakah mengetahui meminta nomor telepon Damanik. Hal tersebut agar dirinya dapat menghubungi pihak KPK, apabila mengetahui keberadaan Novanto yang saat itu menghilang.
"Pada waktu itu apabila Pak Setya tahu keberadaanya bapak hubungi Pak Damanik," jawab Riska ketika Fredrich menayakan alasan soal permintaan nomor telepon.
-
Dimana Fredy Pratama diduga bersembunyi? Polri mengungkap bahwa Fredy Pratama diduga tengah berada di Thailand.
-
Siapa yang diperiksa oleh KPK? Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Wamenkumham) Edward Omar Sharif Hiariej alias Eddy Hiariej rampung menjalani pemeriksaan penyidik KPK, Senin (4/12).
-
Siapa yang diperiksa KPK? Mantan Ketua Ferrari Owners Club Indonesia (FOCI), Hanan Supangkat akhirnya terlihat batang hidungnya ke gedung Merah Putih, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (25/3) kemarin.
-
Di mana Fredy Pratama bersembunyi? 'Enggak (Tidak pindah-pindah) saya yakinkan dia masih Thailand. Tapi di dalam hutan,' kata Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Brigjen Mukti Juharsa, Rabu (13/3).
-
Apa yang diselidiki KPK? Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menyelidiki dugaan kasus korupsi pengadaan lahan proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).
Namun, Fredrich langsung menyanggah karena dianggap jawaban saksi kurang lengkap. Dia langsung membeberkan bahwa ketika itu juga meminta pekerjaan kepada Damanik.
"Waktu itu saya sambil bergurau bilang, kalau ada kerjaan di KPK mbok saya dikasih," imbuh Fredrich.
"Beliau bilang ya, ya, ya sering-sering saja datang ke KPK, banyak kerjaan di KPK," lanjutnya menirukan jawaban Damanik.
"Kalau gurauan itu saya enggak tau pak," jawab Riska.
"Itu bukan gurauan, pak," Fredrich menegaskan.
"Bapak yang bilang itu gurauan," kata Riska dengan suara meninggi.
"Itu ketawa sambil bergurau soal pekerjaan," timpal Fredrich dengan suara lantang.
Melihat hal ini Ketua Majelis Hakim Saifuddin Zuhri langsung menengahi keduanya. Dia meminta Fredrich menayakan pertanyaan berikutnya. "Ya ya pertanyaan berikutnya," kata dia.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
KPK memanggil Febri Diansyah hingga Donal Fariz untuk kebutuhan penyidikan.
Baca SelengkapnyaFebri terlebih dahulu berkelit dengan majelis hakim.
Baca SelengkapnyaPemanggilan Febri Diansyah Cs Usai diungkapkan saksi pada saat sidang perkara gratifikasi dan pemerasan SYL.
Baca SelengkapnyaFebri membenarkan draf pendapat hukum tersebut memang disusun oleh dirinya dan Rasamala.
Baca SelengkapnyaKusnadi memenuhi panggilan penyidik lembaga antirasuah dengan masih adanya rasa trauma.
Baca SelengkapnyaDiselisik soal penemuan dokumen saat penggeledahan kasus korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan).
Baca SelengkapnyaDiketahui Johanis sempat menjabat Direktur Tata Usaha Negara pada Jaksa Agung Muda Perdata dan Tata Usaha Negara, serta Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi.
Baca SelengkapnyaSelain itu tim jaksa KPK juga akan menghadirkan sejumlah saksi lain.
Baca SelengkapnyaSemula, Bambang bertanya kepada saksi dari Prabowo-Gibran yakni Ketua Komisi II DPR Ahmad Doli Kurnia tentang pelanggaran tahapan verifikasi faktual.
Baca SelengkapnyaFebri mengakui sejak Juni 2023 dirinya memang memiliki surat kuasa sebagai tim penasihat hukum Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.
Baca SelengkapnyaPenyidik KPK menyita ponsel Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto
Baca SelengkapnyaKPK batal periksa Hasto karena tidak menghadiri panggilan penyidik
Baca Selengkapnya