Saat kecelakaan, truk membawa 50-an siswa SMKN 1 Pandeglang
merdeka.com

Merdeka.com - Kecelakaan terjadi di kawasan tanjakan Bangangah, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pandeglang. Akibat kejadian nahas tersebut, beberapa siswa dikabarkan tewas.
Menurut Kapolsek Pulosari Iptu Ayi Ashari, truk nahas tersebut membawa siswa SMKN 1 Pandeglang. Truk membawa rombongan siswa yang jumlahnya diperkirakan mencapai 50-an siswa.
"Sekitar 50-an penumpang. Banyak yang luka," ujar Iptu Ayi Ashari kepada merdeka.com, Jumat (7/2).
Namun Kapolsek belum bisa memastikan jumlah korban yang meninggal dalam insiden nahas ini. "Jumlah belum tahu, lagi didata," imbuhnya. (mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya