Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Saat ledakan, rumah penjual soto di radius 2 KM ikut bergetar

Saat ledakan, rumah penjual soto di radius 2 KM ikut bergetar Ledakan di Tanjung Priok. ©2014 Merdeka.com/ @hadiawanto/Twitter

Merdeka.com - Kerasnya ledakan gudang amunisi di markas Komando Pasukan Katak (Kopaska) TNI AL di Pondok Dayung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (5/3) pagi, terdengar oleh warga yang berada di wilayah radius 2 kilometer.

Seperti dirasakan Hadi Muttaqien (51), warga Rt 6 Rw 16 Pos 8 kecamatan Tanjung Priok, Jalan Enggano Raya, nomor 10, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Hadi menuturkan, saat kejadian dirinya sedang menyiapkan keperluan usahanya. Tetapi tiba-tiba dia dikagetkan dengan kerasnya suara ledakan tersebut.

"Suara ledakan sampai terdengar di sini, tembok bergetar seperti ban kontainer meledak, saya pikir di depan sini (depan warung), enggak tahunya di pos 3 ledakan itu," ujar Hadi saat ditemui merdeka.com di warungnya.

Pria yang kesehariannya berdagang soto ini menuturkan, jarak antara lokasi kejadian dengan tempat tinggalnya sekitar 2 kilometer. Namun setelah mendengar kejadian tersebut warga di sekitar rumahnya berhamburan saking kagetnya mendengar dentuman gedung amunisi itu.

"Saya tinggal di pos 8 kira-kira 2 km lah dari lokasi meledak di Pondok Dayung, deket stasiun (terminal) kesana dikit kalau pos 3," tuturnya. (mdk/mtf)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ledakan di Bangkalan Mengakibatkan Sejumlah Rumah Rusak, Gegana Turun Tangan
Ledakan di Bangkalan Mengakibatkan Sejumlah Rumah Rusak, Gegana Turun Tangan

Ledakan di bangunan barang rongsokan itu terjadi sekitar pukul 09.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Gudang Peluru Yon Armed Meledak saat Berbuka Puasa, 40 KK Warga Cikiwul Bekasi Mengungsi
Gudang Peluru Yon Armed Meledak saat Berbuka Puasa, 40 KK Warga Cikiwul Bekasi Mengungsi

Apet memastikan tidak ada warga yang menjadi korban dari peristiwa ini.

Baca Selengkapnya
Ledakan di Markas Gegana Terasa hingga Radius 100 Meter
Ledakan di Markas Gegana Terasa hingga Radius 100 Meter

Warga juga sempat melihat ada benda yang meluncur ke atas seperti mercon namun tidak meledak di atas.

Baca Selengkapnya
Cerita Kepanikan Warga saat Gudang Amunisi Kodam Jaya Meledak: Sudah Kayak Perang
Cerita Kepanikan Warga saat Gudang Amunisi Kodam Jaya Meledak: Sudah Kayak Perang

Kebakaran Gudang Munisi Daerah (Gudmurah) Kodam Jaya di Desa Ciangsana, Kabupaten Bogor, Jawa Barat berdampak pada pemukiman warga sekitar.

Baca Selengkapnya
Ledakan Mercon, Rumah Warga di Bantul Rusak dan Empat Orang Tergeletak Luka-Luka
Ledakan Mercon, Rumah Warga di Bantul Rusak dan Empat Orang Tergeletak Luka-Luka

Sebuah ledakan yang diduga berasal dari mercon terjadi di Dusun Gedongsari, Desa Wijirejo, Kecamatan Pandak, Kabupaten Bantul, DIY.

Baca Selengkapnya
Tabung Gas di Klender Meledak, 1 Orang Mengalami Luka Bakar
Tabung Gas di Klender Meledak, 1 Orang Mengalami Luka Bakar

Warga bernama Solihin (35) mengalami luka bakar di tangan dan badan.

Baca Selengkapnya