Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sambut Valentine, ratusan remaja menari massal di Surabaya

Sambut Valentine, ratusan remaja menari massal di Surabaya Menari massal di Surabaya. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Ratusan remaja yang tergabung dalam komunitas One Billion Rising (OBR) atau Satu Miliar Bangkit (SMB), menggelar aksi menari massal di Taman Bungku Surabaya, Jawa Timur. Mereka menolak aksi kekerasan terhadap kaum perempuan di hari kasih sayang (Valentine).

Ketua OBR Surabaya, Meilinda mengatakan, aksi tersebut sebagai bentuk keprihatinan dan kampanye penolakan kekerasan terhadap perempuan sedunia.

"Ini merupakan kampanye internasional dengan tujuan ingin menyuarakan harapan satu miliar perempuan yang harus mengalami kekerasan atau pemerkosaan dalam hidupnya," kata dia, Kamis (14/2).

Menurutnya, aksi menari massal tersebut tak hanya dilakukan di Surabaya, tapi juga dilakukan di 201 negara di dunia secara serentak.

"Mereka ingin menguatkan sesama perempuan untuk tidak takut dan mampu menghargai dirinya. Selain itu, aksi ini juga sebagai wujud merayakan kecantikan dan keindahan perempuan serta menumbuhkan kesadaran bagi masyarakat tanpa bersifat menggurui," katanya.

Berdasarkan data yang dimilikinya, kasus kekerasan terhadap perempuan di Jawa Timur di tahun 2011 lalu mencapai 24.555 kasus. Angka tersebut, menempatkan Jawa Timur sebagai provinsi kedua setelah Jawa Tengah dengan 25.628 kasus.

"Data ini kami peroleh dari catatan Komnas Perempuan," katanya.

Sementara, di urutan ketiga adalah Jawa Barat dengan 17.720 kasus. Disusul DKI Jakarta dengan angka 11.289 korban.

Melinda mengatakan, kasus kekerasan terhadap perempuan yang paling banyak terjadi adalah kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang mencapai 113.878 kasus. 110.468 kasus di antaranya dialami kaum perempuan (istri).

"Sedangkan sisanya terjadi saat hubungan pacaran," katanya.

Dia mengatakan, kekerasan terhadap perempuan tak hanya dialami secara fisik. Dari data Komnas Perempuan, kekerasan secara kejiwaan juga masih rentan terjadi.

"Angkanya mencapai 103.691 kasus, kekerasan ekonomi sebanyak 3.222 kasus, kekerasan fisik sebanyak 2.790 kasus, serta kekerasan seksual sebanyak 1.398 kasus. Komnas Perempuan juga mencatat ada 289 kasus trafficking, 105 kekerasan oleh pekerja migran, dan 43 kasus kekerasan di tempat kerja. Semoga data yang akan dimunculkan untuk 2012 pada tahun ini semakin menurun," katanya. (mdk/dan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Menari Jadi Trend untuk Tingkatkan Kecerdasan dan Kesehatan Tubuh
FOTO: Menari Jadi Trend untuk Tingkatkan Kecerdasan dan Kesehatan Tubuh

Latihan menari melibatkan gerak fisik dengan alunan musik dapat meningkatkan kecerdasan dan kesehatan serta melestarikan budaya bangsa Indonesia.

Baca Selengkapnya
Sudah Ada Sejak 200 Tahun Lalu, Tari Rayak-Rayak Gambarkan Cara Anak Muda Sukabumi Bersyukur
Sudah Ada Sejak 200 Tahun Lalu, Tari Rayak-Rayak Gambarkan Cara Anak Muda Sukabumi Bersyukur

Tari Rayak-rayak jadi salah satu kesenian tertua di Sukabumi.

Baca Selengkapnya
Viral Video Remaja Perempuan Dugem di Depan Masjid Agung Sengkang, Pengurus Buka Suara
Viral Video Remaja Perempuan Dugem di Depan Masjid Agung Sengkang, Pengurus Buka Suara

Diiring musik EDM, remaja wanita tersebut bergoyang di depan Masjid Agung.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Cewek, Dua Kelompok Remaja di Jakpus Bentrok
Gara-Gara Cewek, Dua Kelompok Remaja di Jakpus Bentrok

Hasil penyelidikan sementara bahwa kejadian tersebut melibatkan dua kelompok remaja

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengunjungi Pameran Lukisan dan Puisi pada Puncak Peringatan Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan
FOTO: Mengunjungi Pameran Lukisan dan Puisi pada Puncak Peringatan Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan

Ada 18 lukisan yang mengekspresikan kampanye antikekerasan terhadap perempuan dan puisi karya 12 penyintas kekerasan perempuan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pesona 100 Penari Ayu dari 100 Kabupaten dan Kota Warnai HUT RI di Bundaran HI
FOTO: Pesona 100 Penari Ayu dari 100 Kabupaten dan Kota Warnai HUT RI di Bundaran HI

Mereka adalah penari dari Duta Maritim Indonesia. Mereka melakukan tarian secara bersama-sama di Bundaran HI saat peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI.

Baca Selengkapnya
Mengenal Tari Gandrung, Hiburan Rakyat saat Acara Hajatan di Banyuwangi
Mengenal Tari Gandrung, Hiburan Rakyat saat Acara Hajatan di Banyuwangi

Kesenian tradisional yang satu ini telah menjadi ikon Kabupaten Banyuwangi sekaligus hiburan masyarakat ketika acara hajatan.

Baca Selengkapnya
Puluhan Ribu Kader PKK Ikuti Fun Run dan Fun Walk, Kampanyekan Indonesia Tanpa KDRT
Puluhan Ribu Kader PKK Ikuti Fun Run dan Fun Walk, Kampanyekan Indonesia Tanpa KDRT

Kegiatan yang diinisiasi TP PKK Pusat ini merupakan hasil kolaborasi dengan Kementerian Dalam Negeri.

Baca Selengkapnya
Fenomena Konvoi Remaja Bawa Bendera dan Petasan Berujung Kerusuhan yang Muncul di Jakarta
Fenomena Konvoi Remaja Bawa Bendera dan Petasan Berujung Kerusuhan yang Muncul di Jakarta

Mereka melakukan TOTR dengan maksud untuk mencari kelompok lain agar terjadi kerusuhan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Aksi Ribuan Aktivis Perempuan Unjuk Rasa Peringati Hari Perempuan Internasional
FOTO: Aksi Ribuan Aktivis Perempuan Unjuk Rasa Peringati Hari Perempuan Internasional

Dalam aksinya, para aktivis mendesak pemerintah segera mewujudkan kebijakan yang memiliki keberpihakan pada perempuan.

Baca Selengkapnya
Malam Bawa Senjata Tajam, Paginya Ditangkap Bertopeng Ultramen
Malam Bawa Senjata Tajam, Paginya Ditangkap Bertopeng Ultramen

Pemuda ini malamnya gagah perkasa. Saat ditemui anggota polri, dia langsung berubah jadi Ultramen.

Baca Selengkapnya
Viral Tawuran Remaja di Depan Mal Bassura Jatinegara Jaktim, Ini Kata Polisi
Viral Tawuran Remaja di Depan Mal Bassura Jatinegara Jaktim, Ini Kata Polisi

Video tersebut beredar di media sosial, terlihat para kelompok remaja dari dua kubu saling lempar

Baca Selengkapnya