Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sampah Menggunung di Tengah Kota Tangerang, Hampir Setinggi Rumah

Sampah Menggunung di Tengah Kota Tangerang, Hampir Setinggi Rumah Sampah menggunung di Kota Tangerang. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Peristiwa tumpukan sampah yang menggunung di tempat pembuangan sementara (TPS) Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, sempat viral di media sosial. Tinggi tumpukan sampah tersebut diperkirakan hampir serumah.

Petugas masih terus melakukan pembersihan dengan cara mengangkut menggunakan armada truk sampah yang dipinjam dari wilayah lain.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang, Tihar, yang memantau pembersihan TPS tersebut mengakui adanya sejumlah kendala yang dialami petugas dalam membersihkan sampah-sampah yang berasal dari 13 wilayah RW se-Kelurahan Petir.

"Memang pelayanan di TPS Petir ini banyak. 13 RW hanya satu titik ini, akhirnya overload," kata Tihar ditemui di TPS Petir, Jumat (9/6).

Tihar melanjutkan, armada truk sampah yang mengangkut dari TPS Petir ke TPS Rawa Kucing, hanya satu saja yaitu milik kelurahan Petir.

"Kapasitas 13 RW itu 60 kubik dari 40 gerobak sampah, 8 bentor, dua losbak yang mengangkut dari RW masing-masing ke sini. Mungkin aktivitas masyarakat banyak. Kita di sini melayani kewalahan me-manage," ungkapnya.

Dari pantauan di TPS Petir, terdapat satu alat berat yang melakukan pengangkatan sampah dari TPS untuk dipindah ke armada truk. Selain alat berat, sejumlah petugas kebersihan juga membantu pengangkatan sampah di dalam area TPS.

"Kita itu satu armada truk dengan lima personel. Satu sopir dan empat petugas. Kan mereka juga perlu istirahat, jadi diatur semaksimal untuk pengangkutan," ujar kepala UPT wilayah timur DLH kota Tangerang Armiga.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Penampakan Terkini Gunung Sampah di TPST Bantar Gebang, Setinggi Gedung 16 Lantai
FOTO: Penampakan Terkini Gunung Sampah di TPST Bantar Gebang, Setinggi Gedung 16 Lantai

TPST Bantar Gebang menjadi sorotan lantaran tinggi gunungan sampahnya telah mencapai 40 meter.

Baca Selengkapnya
Sampah Menumpuk di Pasar Kutabumi Bikin Warga Jengkel, Tak Diangkut Karena Dinas Kebersihan Diperiksa Polisi
Sampah Menumpuk di Pasar Kutabumi Bikin Warga Jengkel, Tak Diangkut Karena Dinas Kebersihan Diperiksa Polisi

Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Tangerang berjanji sasmpah segera diangkut besok.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Gunung Sampah di TPA Cipayung yang Overload hingga Nyaris Tutup Aliran Sungai
FOTO: Penampakan Gunung Sampah di TPA Cipayung yang Overload hingga Nyaris Tutup Aliran Sungai

Ribuan ton sampah yang berdatangan setiap hari telah membuat kapasitas TPA Cipayung tak mampu lagi membendung sampah.

Baca Selengkapnya
Viral Tumpukan Sampah Sepanjang 50 Meter di Kota Baru Jogja, Begini Kondisinya Sekarang
Viral Tumpukan Sampah Sepanjang 50 Meter di Kota Baru Jogja, Begini Kondisinya Sekarang

Penanganan sampah yang lambat dari pihak terkait mendapat kritikan dari warganet

Baca Selengkapnya
FOTO: Gunung Sampah TPA Cipayung Longsor ke Kali Pesanggrahan, Jalan dan Pemukiman Warga 4 Bulan Kebanjiran
FOTO: Gunung Sampah TPA Cipayung Longsor ke Kali Pesanggrahan, Jalan dan Pemukiman Warga 4 Bulan Kebanjiran

Sudah lebih dari satu tahun, sampah di TPA Cipayung yang overload longsor dan menimbun sebagian badan Kali Pesanggrahan.

Baca Selengkapnya
Ngeri! Penampakan 'Lautan Sampah' di Simpang Ciawi yang Bikin Bupati Bogor Ditegur Pj Gubernur
Ngeri! Penampakan 'Lautan Sampah' di Simpang Ciawi yang Bikin Bupati Bogor Ditegur Pj Gubernur

Lokasi tumpukan sampah tersebut milik Kementerian PUPR yang dikelola oleh PT Jasa Marga.

Baca Selengkapnya
FOTO: Viral di Medsos, Ini Penampakan Tumpukan Sampah di Pantai Mangrove Muara Angke yang Bikin Miris
FOTO: Viral di Medsos, Ini Penampakan Tumpukan Sampah di Pantai Mangrove Muara Angke yang Bikin Miris

Daratan sampah terbentuk di kawasan Hutan Mangrove Muara Angke, Jakarta. Potret memprihatinkan ini sebelumnya viral di media sosial. Simak potret lengkapnya!

Baca Selengkapnya
Musim Kemarau, Terungkap Ini Para 'Penghuni' Dasar Sungai Ciliwung
Musim Kemarau, Terungkap Ini Para 'Penghuni' Dasar Sungai Ciliwung

Saat musim kemarau tinggi muka air di bagian Pintu Air Manggarai, mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya
Saking Tingginya Gunungan Sampah, Api di TPA Pemalang Belum juga Padam Padahal Sudah 2 Pekan
Saking Tingginya Gunungan Sampah, Api di TPA Pemalang Belum juga Padam Padahal Sudah 2 Pekan

Api berkobar sejak 1 September 2023 lalu hingga kini upaya pemadaman masih dilakukan.

Baca Selengkapnya
Banjir Melanda Depok, 200 Rumah di Pondok Tirta Mandala Terendam hingga Satu Meter
Banjir Melanda Depok, 200 Rumah di Pondok Tirta Mandala Terendam hingga Satu Meter

Banjir melanda kota Depok sejak sore hingga menjelang malam.

Baca Selengkapnya