Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sandiaga Optimis Sport Tourism Ciptakan Peluang Kerja saat Pandemi

Sandiaga Optimis Sport Tourism Ciptakan Peluang Kerja saat Pandemi Sandiaga Uno. Instagram/@sandiuno ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno optimistis sport tourism memiliki peluang menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat, khususnya di masa pandemi. Pernyataan Sandiaga disampaikan saat menjadi pembicara pada seminar Pengembangan Sport Tourism untuk Bangkitkan Pariwisata Pasca Pandemi, Sabtu (12/2).

“Saya sangat mengapresiasi perkembangan sport tourism di Indonesia karena berpeluang menciptakan lapangan khususnya di masa pandemi. Kami berharap dapat menjadi pendorong pertumbuhan pariwisata berbasis kegiatan olahraga atau sport event. Dan ini akan meningkatkan perekonomian, saya sangat yakin," ujar Sandiaga.

Seminar diadakan oleh Pemkot Solo di Monumen Pers Nasional. Selain Sandiaga yang hadir secara virtual, seminar juga menghadirkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Orang lain juga bertanya?

Lebih lanjut Sandiaga menyampaikan, ke depan pihaknya ingin mempromosikan destinasi wisata, khususnya yang berbasis olahraga. Karena sangat berpotensi memajukan pariwisata nusantara.

Dalam kesempatan sama, Ganjar Pranowo, mengungkapkan, sport tourism bukanlah hanya menjadi sebuah acara yang berisi makan-makan, lalu selesai. Namun juga dapat menjadi atraksi olahraga yang kemudian menjadi gaya hidup.

“Sport tourism ini bisa jadi lifestyle. Kombinasi olahraga dan piknik, tapi piknik sehat," katanya.

Beberapa contoh soft sport tourism yang dapat dikembangkan, menurut dia, di antaranya adalah lari, sepeda, dan juga hiking.

"Saya punya beberapa gambaran yang bisa diberikan. Karena saya hobi sepeda, tour de borobudur saja telah dilaksanakan sebanyak 22 kali membuat olahraga piknik sambil muter muter dengan peserta yang terbatas. Pada akhirnya dapat membuat warung-warung laku, penginapan laku, hiburan laku, dan sound system juga laku," katanya lagi.

Selain tour de Borobudur, Ganjar juga mencontohkan sport tourism paralayang di Kemuning.

"Dari atas bisa kita kenalkan beberapa destinasi seperti candi-candi, ada atraksi budaya, keindahan alam dan beberapa kekayaan yang ada di sana," tutur dia.

Pada tahun 2022 ini, Ganjar mengaku tengah menyiapkan beberapa event sport tourism di Jawa Tengah. Di antaranya ASEAN Paragames, festival olahraga tradisional, dan atraksi budaya.

"Kadang-kadang kita perlu asesment dari para atlet yang mau datang. Ada lho yang pengennya piknik, ada yang pengen diajak makan makan, ada yang pengennya belanja souvenir. Ini bisa kita kembangkan sehingga sport tourism bisa kita kembangkan yang bisa kita tampilkan dalam konteks pariwisata," tutup Ganjar.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Di Abu Dhabi, Sandiaga Uno Tawarkan Investasi Pariwisata: Bisa Ciptakan Enam Kali Lapangan Pekerjaan
Di Abu Dhabi, Sandiaga Uno Tawarkan Investasi Pariwisata: Bisa Ciptakan Enam Kali Lapangan Pekerjaan

Indonesia semakin memiliki daya tarik dan diharapkan semakin banyak investasi untuk di sektor parekraf.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Uno Optimistis Piala Dunia U-17 dan Pemilu 2024 Berdampak Positif pada Pariwisata Indonesia
Sandiaga Uno Optimistis Piala Dunia U-17 dan Pemilu 2024 Berdampak Positif pada Pariwisata Indonesia

Menparekraf Sandiaga Uno optimistis Pemilu 2024 berdampak positif pada sektor pariwisata, begitu pula dengan Piala Dunia U-17 di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Uno Ungkap Wisata Olahraga Hasilkan Multiplier Effect Luar Biasa
Sandiaga Uno Ungkap Wisata Olahraga Hasilkan Multiplier Effect Luar Biasa

Sandiaga membahas pelaksanaan Riau Bhayangkara Run 2024 sebagai event wisata olahraga.

Baca Selengkapnya
Jasa Rara 'Pawang Hujan' Tak Diperlukan Lagi saat MotoGP Mandalika 2023
Jasa Rara 'Pawang Hujan' Tak Diperlukan Lagi saat MotoGP Mandalika 2023

Wamen BUMN sebut ITDC melalui MotoGP 2023 ingin membuat Mandalika sebagai destinasi sport tourism berkelas dunia.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Dorong Gen Z Ciptakan Lapangan Kerja Baru
Sandiaga Dorong Gen Z Ciptakan Lapangan Kerja Baru

Sandiaga Uno secara lugas berbagi pengetahuan kepada para audiens terkait ekonomi kreatif.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Ungkap Belanja Turis Asing di Ajang Lari Maraton RI Minimal Rp45 Juta
Sandiaga Ungkap Belanja Turis Asing di Ajang Lari Maraton RI Minimal Rp45 Juta

Menteri Sandiaga bilang ajang lari marathon dinilai lebih banyak menghasilkan devisa negara ketimbang jalur pariwisata biasa.

Baca Selengkapnya
Strategi Menteri Sandiaga Uno Ciptakan 4,4 Juta Lapangan Kerja Baru
Strategi Menteri Sandiaga Uno Ciptakan 4,4 Juta Lapangan Kerja Baru

Menparekraf menekankan bahwa UMKM harus berada di garis depan

Baca Selengkapnya
Piala Dunia U17 Diharap Bisa Dongkrak Jumlah Wisatawan Mancanegara
Piala Dunia U17 Diharap Bisa Dongkrak Jumlah Wisatawan Mancanegara

Sandiaga mengaku akhir tahun 2023 nanti jumlah wisatawa bisa mencapai 11 juta.

Baca Selengkapnya
Memasuki Tahun Politik, Sandiaga Optimis Ada 4,4 Juta Lapangan Kerja Baru
Memasuki Tahun Politik, Sandiaga Optimis Ada 4,4 Juta Lapangan Kerja Baru

Sandiaga pun yakin seluruh targetnya bisa tercapai berkat antusiasme yang luar biasa dari para pelaku usaha UMKM.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Beri DPUP ke 5 Desa Wisata Jabar, Bantuan untuk Infrastruktur hingga Layanan Turis
Sandiaga Beri DPUP ke 5 Desa Wisata Jabar, Bantuan untuk Infrastruktur hingga Layanan Turis

Sandiaga Uno menunjukkan komitmen terhadap pengembangan sektor pariwisata di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Strategi Menparekraf Sandiaga Dorong Pariwisata di IKN
Strategi Menparekraf Sandiaga Dorong Pariwisata di IKN

Konsep penthahelix diterapkan dalam mengembangkan pariwisata IKN yang berkelanjutan

Baca Selengkapnya
Menparekraf Sandiaga Buka Opsi Diskon Harga Tiket Pesawat Jelang Akhir Tahun
Menparekraf Sandiaga Buka Opsi Diskon Harga Tiket Pesawat Jelang Akhir Tahun

Hal ini sebagai salah satu upaya mengejar target realisasi pergerakan wisatawan domestik.

Baca Selengkapnya