Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sandiaga Uno Usul Pembangunan Taman Hidroponik untuk Bantu Ekonomi Warga

Sandiaga Uno Usul Pembangunan Taman Hidroponik untuk Bantu Ekonomi Warga Sandiaga Uno. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno menggagas pembangunan taman hidroponik untuk membantu kemandirian ekonomi warga dalam menghadapi dampak pandemi Covid-19.

"Gagasan urban farming dengan konsep ekosistem terpadu budi daya Ikan yang terintegrasi dengan sistem produksi sayuran merupakan inovasi yang memberikan dampak besar bagi keberlangsungan hidup," ujar Sandiaga di Jakarta Timur, Jumat (27/11).

Karena itulah, Sandiaga membantu Kelompok Tani D'syafa yang dikelola warga Kampung Becek, Kelurahan Malaka, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur. Dia mengatakan, dengan inovasi urban farming gagasannya itu, Kelompok Tani D'syafa dapat menciptakan pasarnya sendiri.

Bantuan yang diberikan berupa 200 unit paket budikdamber, 10.000 ekor bibit lele, 2400 Pot kangkung, 4 instalasi hidroponik, dan 800 kg pakan lele.

Selain itu, dia juga memberikan pelatihan pengelolaan budidaya pangan dari pakar pertanian. Diharapkan masyarakat ke depannya memiliki keahlian untuk menjalankannya secara mandiri dan berkelanjutan.

Selain manfaat ekonomi, Sandiaga berharap kegiatan ini dapat menguatkan rasa kebersamaan dan menciptakan budaya gotong royong dalam lingkungan tempat tinggal melalui kelompok tani dan usaha UMKM. Dengan begitu, target UMKM kelompok tani tersebut bisa membuka lapangan kerja bagi warga.

"Semoga usaha kemandirian pangan hasil swadaya warga, dapat berperan dalam membangun perekonomian nasional," kata Sandiaga.

Adapun Kelompok Tani D'Syafa sudah mempraktikan urban farming sejak pandemi Covid-19 menghantam perekonomian warga Kampung Becek. Dengan memanfaatkan ruang sempit menjadi lahan hijau, mereka mencoba memenuhi kebutuhan pangannya secara mandiri.

Melalui inovasi pertanian dengan metode aquaponik budidaya ikan dalam ember, kini lahan bekas pembuangan puing dan sampah di jadi hijau dengan tanaman teleng, kelor, pokcoy, kangkung, bayam.

Bagi warga, berkebun mendekatkan mereka pada sumber makanan. Sayuran yang ditanam sendiri lebih jelas perawatannya dan harganya pun lebih murah dibandingkan harga pasaran sayur organik yang dibanderol 2-3 kali lipat dari sayur pada umumnya.

"Warga mengusulkan agar hasil tanaman tadi dijadikan tambahan lauk. Dari situ, saya berpikir caranya agar hasil tanam ini bisa mendapatkan nilai jual lebih lagi," tambahnya.

Ditumbuhi lebih dari 10 jenis tanaman, akhirnya seluruh sayuran bisa diperuntukan bagi warga serta dipasarkan ke sejumlah konsumennya.

Namun, upaya pelestarian lingkungan tidak melulu berjalan dengan lancar. keterbatasan modal dan minimnya prasarana yang dimiliki masih jauh dari cukup untuk memenuhi kebutuhan pangan kelompok dan warga.

"Proses ini semua hasil swadaya masyarakat. Semoga saja bisa berkelanjutan mengelola ini semua," ungkap anggota Kelompok Tani D'Syafa Haryati.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sekelompok Pemuda di Bandung Ciptakan Cara Healing Unik, Sulap Lahan Jadi Kebun Pangan
Sekelompok Pemuda di Bandung Ciptakan Cara Healing Unik, Sulap Lahan Jadi Kebun Pangan

Setidaknya ada tiga mimpi yang dibawa yakni lingkungan, sosial dan ekonomi.

Baca Selengkapnya
Dialog dengan Petani Jakarta, Ganjar Paparkan Program Ketahanan Pangan Manfaatkan Lahan Terbatas
Dialog dengan Petani Jakarta, Ganjar Paparkan Program Ketahanan Pangan Manfaatkan Lahan Terbatas

Ganjar memaparkan gagasan ketahanan pangan saat berdialog dengan petani Jakarta

Baca Selengkapnya
BRInita, Kelompok Dasawisma Pisang di Palembang Sulap TPS Liar Jadi Urban Farming Bernilai Ekonomis
BRInita, Kelompok Dasawisma Pisang di Palembang Sulap TPS Liar Jadi Urban Farming Bernilai Ekonomis

BRI memberikan berbagai bantuan fasilitas dan infrastruktur Urban Farming bagi Kelompok Dasawisma Pisang.

Baca Selengkapnya
Tanpa Penggunaan Obat Kimia, Pria Bantul Ini Sukses Ternak Ikan Gurami di Lahan Sempit
Tanpa Penggunaan Obat Kimia, Pria Bantul Ini Sukses Ternak Ikan Gurami di Lahan Sempit

Sudah sejak tahun 2008 Sunarto mengajak warga di kampungnya untuk mengembangkan budi daya gurami.

Baca Selengkapnya
Kampanyekan Ganjar-Mahfud, Relawan Sandiaga Bikin Terobosan Lewat Pelatihan Budidaya Ikan
Kampanyekan Ganjar-Mahfud, Relawan Sandiaga Bikin Terobosan Lewat Pelatihan Budidaya Ikan

Sahabat Sandi Uno Dulur Galuh Babarengan Ganjar membuat terobosan kampanye Ganjar-Mahfud lewat pelatihan budidaya ikan air tawar.

Baca Selengkapnya
Didukung BRINita, Kelompok Tani Ini Sulap Lahan Terbengkalai Jadi Produktif
Didukung BRINita, Kelompok Tani Ini Sulap Lahan Terbengkalai Jadi Produktif

Berbagai jenis produk pun dihasilkan, mulai dari keripik bayam brazil, minuman rosella dan kembang telang yang juga hasil tanam sendiri.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Uno Ingin Desa Wisata Indonesia Mendunia, Begini Caranya
Sandiaga Uno Ingin Desa Wisata Indonesia Mendunia, Begini Caranya

"Ini bukan hanya program pemerintah, tetapi juga catatan perjalanan spiritual bagi kita. Selama tiga tahun terakhir membangkitkan ekonomi dari desa."

Baca Selengkapnya
Dulu Kerja Kantoran, Pensiunan BUMN Ini Pilih Jalani Hari Tua Jadi Petani di Madiun
Dulu Kerja Kantoran, Pensiunan BUMN Ini Pilih Jalani Hari Tua Jadi Petani di Madiun

Sandjoko menjadi pegawai BUMN selama 33 tahun. Setelah pensiun, ia memutuskan untuk jadi petani di kampungnya.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Buka Peluang Lansia di Pancoran jadi Juragan Lele
Sandiaga Buka Peluang Lansia di Pancoran jadi Juragan Lele

Sandiaga menyasar warga dan juga sekaligus merangkul lansia untuk budidaya lele.

Baca Selengkapnya
Ombudsman Dukung Cetak Sawah dengan Penguatan Irigasi untuk Pangan Masa Depan
Ombudsman Dukung Cetak Sawah dengan Penguatan Irigasi untuk Pangan Masa Depan

Yeka menambahkan pentingnya pembuatan irigasi sebagai akses utama bagi pemenuhan air untuk lahan pertanian.

Baca Selengkapnya
Cerita Sandiaga Dicurhati Emak-Emak Pelaku UMKM di Surabaya
Cerita Sandiaga Dicurhati Emak-Emak Pelaku UMKM di Surabaya

Target Sandiaga adalah menciptakan 4,4 juta di tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Dukung Pertanian Modern Berkelanjutan, UGM Luncurkan Teknologi Smart Agri Plant Factory
Dukung Pertanian Modern Berkelanjutan, UGM Luncurkan Teknologi Smart Agri Plant Factory

Peluncuran teknologi ini merupakan langkah inovatif dalam mewujudkan penerapan pertanian modern, cerdas, dan berkelanjutan

Baca Selengkapnya