SBY: HAM adalah kodrat semua manusia, tapi ada batasannya
Merdeka.com - Pada peringatan Nuzulul Quran, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menceritakan kebesaran Alquran bagi umat muslim. Salah satunya, kitab suci umat muslim di dunia ini memberikan perhatian yang sangat tinggi terhadap perlindungan hak asasi manusia.
Jauh sebelum dikukuhkannya Universal Declaration of Human Rights oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada tahun 1948, pada abad ketujuh masehi Alquran telah menempatkan manusia sebagai makhluk yang terhormat dan mulia. Kitab suci ini juga mengajarkan semua umatnya untuk saling mengasihi dan menyayangi.
"Hak asasi manusia yang merupakan hak kodrati yang dianugerahkan Tuhan kepada setiap manusia, tidak dapat dicabut atau dikurangi oleh siapapun. Hak asasi manusia bersifat permanen, kekal, dan tidak boleh diubah atau dimodifikasi. Hak asasi manusia dalam Islam mengandung prinsip dasar tentang persamaan, kebebasan, dan penghormatan terhadap sesama," kata SBY pada peringatan Nuzulul Quran di Istana Negara, Jumat (26/7) malam.
-
Siapa yang berhak memilih pemimpin dalam Islam? Proses pemilihan pemimpin harus melibatkan konsultasi dengan anggota masyarakat.
-
Apa pengertian akhlak dalam Islam? Secara singkat, pengertian akhlak dalam Islam adalah tingkah laku yang dilakukan berulang kali.
-
Bagaimana etika saat menyindir? Pilih waktu dan tempat yang tepat untuk menyindir. Jangan menyindir di depan umum atau di media sosial, karena bisa membuat orang yang disindir merasa malu dan tersinggung.
-
Apa yang Gus Baha tegaskan tentang Islam di Jawa? 'Wali Songo memang memulai penyebaran Islam yang meluas, tetapi secara keseluruhan, Islam sudah ada sebelumnya,' jelasnya.
-
Apa yang dimaksud dengan pemimpin yang baik menurut Islam? Pemimpin harus memiliki akhlak yang baik dan takwa kepada Allah. Ini termasuk kejujuran, integritas, dan komitmen untuk menjalankan tugas-tugasnya sesuai dengan ajaran Islam.
-
Apa saja adab berdebat dalam Islam? Berikut beberapa adab berdebat dalam Islam:1. Niat yang baik: Niatkan berdebat untuk mencari kebenaran dan untuk meningkatkan pemahaman, bukan untuk menang atau membuktikan keunggulan pribadi.2. Mulailah dengan Bismillah: Sebelum memulai perdebatan, ucapkanlah 'Bismillah' (dengan menyebut nama Allah) untuk meminta pertolongan dan bimbingan-Nya. 3. Gunakan Bahasa yang Baik: Hindari penggunaan kata-kata kasar, merendahkan, atau menyakitkan hati. Gunakan bahasa yang sopan dan menghormati.4. Dengarkan dengan Saksama: Dengarkan argumen lawan debat dengan penuh perhatian. Hal ini menunjukkan rasa hormat terhadap pendapat orang lain.5. Jangan Memotong Pembicaraan: Tunggu hingga lawan bicara selesai berbicara sebelum Anda memberikan tanggapan. Jangan memotong pembicaraan atau menginterupsi dengan kasar. 6. Hindari Emosi Berlebihan: Jaga kontrol emosi Anda. Hindari kemarahan atau kebencian yang dapat merusak atmosfer perdebatan.7. Gunakan Dalil dan Hujjah: Dalam berdebat, gunakan dalil dan hujjah (bukti) atau data yang kuat sesuai dengan ajaran Islam. Hindari menggunakan argumen yang tidak jelas atau tidak jelas sumbernya.8. Tunjukkan Keterbukaan: Jika Anda salah atau menerima argumen yang lebih baik, tunjukkan keterbukaan untuk mengakui kebenaran. Kesalahan bukanlah kekalahan, tetapi kesempatan untuk belajar. 9. Tinggalkan Perdebatan Ketika Diperlukan: Jika perdebatan berubah menjadi pertengkaran yang tidak produktif atau merugikan, lebih baik meninggalkan perdebatan untuk menghindari pertikaian yang tidak perlu.10. Doakan dan Berdamai: Setelah berdebat, berdoalah agar Allah memberikan petunjuk kepada kedua belah pihak. Jangan ada rasa benci atau dendam setelah perdebatan selesai.
Masuknya hak asasi manusia di dalam Alquran, menunjukkan Islam juga mengakui kebebasan menyampaikan pendapat. Namun, kebebasan dalam Islam bukan berarti tanpa batas, ada beberapa hal yang wajib ditaati seluruh umatnya.
"Kebebasan berpendapat dalam Islam bukanlah kebebasan tanpa batas, tetapi kebebasan yang memiliki etika, tanggung jawab, dan aturan yang jelas. Islam menganjurkan umatnya untuk menyuarakan kebenaran dan keadilan. Di sinilah konsep kebebasan memiliki pertautan dengan hukum dan moralitas," papar SBY. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Setiap manusia yang lahir di dunia ini memiliki hak yang melekat pada diri mereka.
Baca Selengkapnya