Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sebelum diresmikan, Pasar Klewer akan ditinjau Presiden Jokowi

Sebelum diresmikan, Pasar Klewer akan ditinjau Presiden Jokowi Jokowi blusukan ke Pasar Klewer. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) direncanakan meninjau pelaksanaan pembangunan Pasar Klewer, Minggu (29/1). Revitalisasi yang sempat molor tersebut sesuai perpanjangan kontrak, akan selesai pada akhir Januari 2017. Menurut rencana, Jokowi akan meresmikan pasar tekstil terbesar Jawa Tengah tersebut pada Maret mendatang.

Terkait rencana kedatangan mantan Wali Kota Solo itu, saat ini pembangunan yang sudah mencapai 99 persen terus dikebut. PT Adhi Karya selaku kontraktor pelaksana proyek masih menyelesaikan delapan kios yang terletak di lokasi crane di lantai basement dan lantai satu. Ditargetkan kios-kios tersebut bisa rampung dalam dua hari ke depan.

Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Subagiyo mengatakan, pihaknya bersama Inspektorat sudah meninjau lokasi dan mengecek seluruh bagian. Meski demikian sesuai jadwal yang telah ditetapkan, PT Adhi Karya selaku kontraktor pelaksana proyek pembangunan Pasar Klewer masih memiliki waktu sampai 30 Januari. Untuk penyerahan dari kontraktor kepada pemkot dilakukan tanggal 31 Januari dan masa perawatan berlangsung selama enam bulan sejak tanggal penyerahan.

Orang lain juga bertanya?

"Kemarin saya dan Inspektorat sudah meninjau lokasi, ini terkait kedatangan beliau (Presiden Jokowi) besok Minggu," ujar Subagiyo, Jumat (27/1).

Wali Kota FX Hadi Rudyatmo membenarkan rencana Presiden Jokowi akan meninjau Pasar Klewer. Namun dia belum bisa memastikan kapan peninjauan dilakukan.

Dia menegaskan, proyek pembangunan Pasar Klewer harus selesai sebelum Minggu (29/1). Rudyatmo menambahkan, sebelum kedatangan presiden, Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita juga dijadwalkan meninjau pembangunan Pasar Klewer, hari ini.

"Ini mau ditinjau Mendag dulu, kalau sebelum hari Minggu sudah selesai, ya lebih baik. Kami siap-siap saja kalau mau ditinjau pak Presiden," katanya.

(mdk/dan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Jokowi Pasang Bilah Pertama Garuda di Kantor Presiden IKN
Momen Jokowi Pasang Bilah Pertama Garuda di Kantor Presiden IKN

Jokowi menyebut, progres pembangunan kantor presiden cukup baik dan sudah mencapai 38 persen.

Baca Selengkapnya
Potret Jokowi Cek Pembangunan Istana Negara IKN Usai Pergantian Kepala Otorita
Potret Jokowi Cek Pembangunan Istana Negara IKN Usai Pergantian Kepala Otorita

Presiden Jokowi bersama para menteri mengecek progres pembangunan IKN.

Baca Selengkapnya
Pembangunan Kantor Presiden di IKN Sudah 38 Persen
Pembangunan Kantor Presiden di IKN Sudah 38 Persen

Khususnya pada tahun depan, IKN bisa dipergunakan sebagai tempat berlangsungnya upacara 17-an.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Tinjau Kantor Presiden Ibu Kota Nusantara, Jokowi Pasangkan Baut Emas Sampai Gemetar
VIDEO: Tinjau Kantor Presiden Ibu Kota Nusantara, Jokowi Pasangkan Baut Emas Sampai Gemetar

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau progres pembangunan dan memasang bilah pertama Garuda di Kantor Presiden, Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya
FOTO: Kondisi Terkini Pembangunan Istana Presiden di IKN Nusantara, Siapkah Digunakan Upacara HUT RI?
FOTO: Kondisi Terkini Pembangunan Istana Presiden di IKN Nusantara, Siapkah Digunakan Upacara HUT RI?

IKN Nusantara rencananya digunakan untuk penyelenggaraan upacara bendera HUT ke-79 Kemerdekaan RI. Lantas seperti apa kesiapannya?

Baca Selengkapnya
Jokowi Ingin Upacara Kemerdekaan di IKN, Begini Update Pembangunan Lapangan Upacaranya
Jokowi Ingin Upacara Kemerdekaan di IKN, Begini Update Pembangunan Lapangan Upacaranya

Upacara kemerdekaan siap dilakukan di IKN, segini kapasitas yang bisa ditampung.

Baca Selengkapnya
Menteri Basuki: Istana Negara dan Kantor Presiden di IKN Nusantara Selesai Juli 2024
Menteri Basuki: Istana Negara dan Kantor Presiden di IKN Nusantara Selesai Juli 2024

Progres konstruksi infrastruktur dasar IKN Tahap 1 telah mencapai 36 persen dan seluruh kegiatan masih terjaga dari sisi jadwal pelaksanaan (on schedule).

Baca Selengkapnya
Pembangunan IKN Capai 15 Persen Dalam 2 Tahun, Grace Natalie: Ini Proyek Besar
Pembangunan IKN Capai 15 Persen Dalam 2 Tahun, Grace Natalie: Ini Proyek Besar

Pembangunan IKN merupakan program jangka panjang. Dan pada tahun ini merupakan fase pertama.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Batal Pindah Kantor Ke IKN per September
VIDEO: Jokowi Batal Pindah Kantor Ke IKN per September "Tunggu Bandara, Kalau Belum Jadi Gimana?"

Kepala negara menyebut, masih banyak pembangunan yang belum selesai seperti bandara

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Investor IKN: Satu Masuk, yang Lain Pasti Berbondong-Bondong Ikutan
Jokowi soal Investor IKN: Satu Masuk, yang Lain Pasti Berbondong-Bondong Ikutan

Melihat adanya investor asli Kalimantan Timur yang turut serta dalam pembangunan IKN, Jokowi pun menilai hal tersebut sangat baik.

Baca Selengkapnya
Kabar Terbaru, Pembangunan IKN Baru 45,11 Persen
Kabar Terbaru, Pembangunan IKN Baru 45,11 Persen

KemenPUPR nyatakan persiapan upacara di IKN sudah 90 persen.

Baca Selengkapnya
Jokowi Targetkan Revitalisasi Pasar Purwodadi Bengkulu Selesai Awal 2024
Jokowi Targetkan Revitalisasi Pasar Purwodadi Bengkulu Selesai Awal 2024

Jokowi menyebut, saat ini rencana revitalisasi pasar masih dalam proses lelang.

Baca Selengkapnya