Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sebelum Ditangkap Densus, Terduga Teroris di Bali Pamit Pulang Kampung

Sebelum Ditangkap Densus, Terduga Teroris di Bali Pamit Pulang Kampung Indekos terduga teroris di Bali. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Polda Bali membenarkan bahwa terduga teroris berinisial AT merupakan jaringan SA, penusuk Menkopolhukam Wiranto. AT tinggal di indekos Jalan Sedap Malam, Nomor 132, Denpasar Timur, Bali.

"Iya," ujar singkat Kabid Humas Polda Bali Kombes Hengky Widjaja saat dikonfirmasi, Sabtu (12/10).

AT diduga menyewa dua indekos untuk istri dan anaknya. Saat merdeka.com mendatangi indekos, di teras rumah terlihat berantakan dan banyak potongan besi untuk dibuat kerajinan kerangka lampu. Indekos tersebut memiliki lima kamar dan AT menempati kamar di paling barat.

Orang lain juga bertanya?

Ketut Juliani yang merupakan tetangga AT di indekos tersebut menyampaikan, bahwa AT lebih dulu menempati indekos tersebut.

"Kalau mengakunya (AT) aslinya Banyuwangi (Jawa Timur). Iya kerjanya sehari-hari bikin las kerajinan kerangka lampu," ujar Juliani.

Juliani melanjutkan, bahwa selama bertetangga dengan AT tidak ada yang aneh. Namun, pada Kamis (10/10) malam hari, keluarga AT pamit pulang kampung dan bilang pamannya meninggal dunia sehingga seluruh keluarga pulang ke Banyuwangi.

"Dia pulang kampung kemarin dan menitip rumah, dan bilang pulang kampung, bawa motor berempat. Katanya jengguk pamannya meninggal," ujar Juliani.

Yoga, warga yang tinggal tidak jauh dari Indekos mengaku AT pindah ke sana sekitar 1,6 tahun lalu.

"Orangnya tertutup sekali, dia (kerja) tukang las sampai malam biasanya kerja. Kadang sampai jam 11 malam. Saya tidak curiga malah kaget saya ini," kata Yoga saat ditemui di lokasi, Sabtu (12/10).

Yoga juga menjelaskan, bahwa dia jarang bertemu dengan AT. Yang dia tahu AT tinggal bersama istri dan tiga anaknya.

"Saya jarang ketemu, anak saya yang (sering) main sama anaknya (AT). Yang saya tahu anaknya cowok dua. Kalau orangnya biasa-biasa saja, orangnya kurus," ujarnya.

Yoga juga menjelaskan, bahwa AT kadang juga sering menerbangkan drone di atas indekos. "Dia sering nerbangin drone. kadang-kadang (waktu) sore," ujar Yoga.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tersangka Teroris S Racik Bom Bunuh Diri Polsek Astananyar di Boyolali
Tersangka Teroris S Racik Bom Bunuh Diri Polsek Astananyar di Boyolali

Barang-barang milik S yang ada kaitan dengan tindakan dilakukannya disita polisi

Baca Selengkapnya
Pulang Antar Anak Sekolah, Pria di Ngawi Ditangkap Densus 88 Terkait Terorisme
Pulang Antar Anak Sekolah, Pria di Ngawi Ditangkap Densus 88 Terkait Terorisme

SL adalah warga Tangerang. Tetapi dua tahun terakhir tinggal di rumah meretuanya.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Tangkap Tiga Terduga Teroris di Palu dan Ampana Diduga Terlibat Jaringan Mujahidin Indonesia Timur
Densus 88 Tangkap Tiga Terduga Teroris di Palu dan Ampana Diduga Terlibat Jaringan Mujahidin Indonesia Timur

Densus 88 mengamankan barang bukti berupa tas, telepon genggam dan kartu identitas.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Geledah Kontrakan Terduga Teroris di Tangerang
Densus 88 Geledah Kontrakan Terduga Teroris di Tangerang

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sigit Dany Setiyono membenarkan adanya penggeledahan yang dilakukan oleh tim Densus 88 Polri.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Geledah Rumah Terduga Teroris di Garut, Angkut 3 Kantong Plastik Diduga Berisi Barang Bukti
Densus 88 Geledah Rumah Terduga Teroris di Garut, Angkut 3 Kantong Plastik Diduga Berisi Barang Bukti

Tim Densus 88 melakukan penggeledahan sekitar 1 jam.

Baca Selengkapnya
Potret Penggeledahan Rumah Terduga Teroris di Boyolali, Barang Ini Sampai Diangkut
Potret Penggeledahan Rumah Terduga Teroris di Boyolali, Barang Ini Sampai Diangkut

Berdasakan informasi di lapangan, warga berinisial S tersebut diamankan Tim Densus 88 Jumat pekan lalu.

Baca Selengkapnya
Jenderal Bintang Satu Beberkan Detik-Detik Penangkapan Dito Mahendra Saat Liburan di Bali
Jenderal Bintang Satu Beberkan Detik-Detik Penangkapan Dito Mahendra Saat Liburan di Bali

Dengan ditangkapnya Dito, per hari ini ia telah resmi ditahan di Rutan Bareskrim Polri.

Baca Selengkapnya
Terduga Teroris yang Ditangkap di Karawang Inisial AAR, Jaringan ISIS dan Residivis
Terduga Teroris yang Ditangkap di Karawang Inisial AAR, Jaringan ISIS dan Residivis

Densus 88 mengamankan beberapa komponen elektronik dan bahan peledak

Baca Selengkapnya
Geledah Rumah Terduga Teroris di Kabupaten Bandung, Densus 88 Sita Sejumlah Barang Bukti
Geledah Rumah Terduga Teroris di Kabupaten Bandung, Densus 88 Sita Sejumlah Barang Bukti

Pria berinisial DE ditangkap Densus 88 di Bekasi, karena diduga terafiliasi jaringan teroris ISIS. Rumahnya di Baleendah, Kabupaten Bandung pun digeledah.

Baca Selengkapnya
Tangkap Terduga Teroris di Sukoharjo, Densus 88 Amankan HP hingga Panci
Tangkap Terduga Teroris di Sukoharjo, Densus 88 Amankan HP hingga Panci

Penangkapan terduga teroris dilakukan pada hari Rabu (2/8) di rumahnya.

Baca Selengkapnya
Polisi di Surabaya Jadi Pengendali Peredaran Narkoba, Rumah Digeledah BNN
Polisi di Surabaya Jadi Pengendali Peredaran Narkoba, Rumah Digeledah BNN

Aiptu AS diduga merupakan bagian dari jaringan pengedar narkoba antarpulau.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Tangkap Teknisi Ponsel Terduga Teroris di Samarinda
Densus 88 Tangkap Teknisi Ponsel Terduga Teroris di Samarinda

Pria berperawakan tinggi, berambut ikal panjang dan berjenggot itu diketahui warga pendatang dari Sulawesi.

Baca Selengkapnya