Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sekolah Tatap Muka di NTT Digelar Mei Mendatang

Sekolah Tatap Muka di NTT Digelar Mei Mendatang Persiapan uji coba sekolah tatap muka di SDN Kenari 08. ©Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), memutuskan untuk menggelar kegiatan belajar mengajar (KBM) tatap muka secara terbatas, pada bulan Mei mendatang. Pembelajaran tatap muka tersebut direncanakan untuk diberlakukan pada semua sekolah di NTT, namun masih mempertimbangkan sekolah yang berada di sejumlah kota besar.

"Idealnya untuk semua sekolah di NTT. Tetapi bagi sekolah-sekolah di kota besar masih di pertimbangkan," kata kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan NTT, Linus Lusi, Jumat (30/4).

Sementara bagi sekolah yang lokasinya jauh dari kota, maka tetap melaksanakan kegiatan belajar mengajar, dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Karena Prokes merupakan pintu masuk untuk keamanan bersama.

"Saya kira sekolah yang jauh dari kota tidak jadi masalah. Mereka bisa sekolah tatap muka sehingga bisa bersama-sama melakukan evaluasi dan prakondisi, sesuai arahan menteri Nadiem Makarim," kata Linus.

Dia menjelaskan, peristiwa yang terjadi di Maumere, Kabupaten Sikka merupakan salah satu perhatian serius bahwa asas kehati-hatian menjadi salah satu perhatian utama.

"Sehingga saya sarankan para guru dan siswa untuk melakukan vaksinasi di laboratorium Undana, karena dinas P dan K sudah bekerja sama dengan pihak Undana," ungkap Linus.

Menurut Linus, pascakejadian pihaknya langsung melakukan koordinasi dengan pihak sekolah, sehingga kepala sekolah bisa mencermati dan mengambil keputusan yang tepat.

"Persoalan ini menjadi sebuah refleksi. Dan dinas P dan K telah bekerja sama dengan Undana, sehingga masalah itu kita sudah laporkan ke Rektor untuk penanganan lebih lanjut," tukas dia.

Proses vaksinasi di Kota Kupang sudah berjalan sejak kemarin di beberapa sekolah. "Semuanya sudah berjalan kemarin di SMA V Kupang dan besok ada dilaksanakan di SMAK Geovani Kupang," kata Linus Lusi.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
DKI Terapkan Sekolah PJJ 50 Persen saat KTT ASEAN 4-7 September 2023
DKI Terapkan Sekolah PJJ 50 Persen saat KTT ASEAN 4-7 September 2023

Nantinya, venue KTT ASEAN difokuskan di Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
KTT ASEAN Jakarta, 1.108 Sekolah di Sembilan Kecamatan Terapkan PJJ 100%
KTT ASEAN Jakarta, 1.108 Sekolah di Sembilan Kecamatan Terapkan PJJ 100%

Tanggal 4-7 wilayah-wilayah yang yang bersinggungan ke tempat untuk venue dan penginapan KTT ASEAN itu PJJ total 100 persen di 9 kecamatan.

Baca Selengkapnya
Jelang Pengumuman Hasil Pemilu 2024, DisdiK DKI Terapkan PJJ di Sebagian Sekolah
Jelang Pengumuman Hasil Pemilu 2024, DisdiK DKI Terapkan PJJ di Sebagian Sekolah

Jelang pengumuman hasil Pemilu 2024 oleh KPU, pembelajaran jarak jauh diterapkan di sebagian sekolah di Jakarta

Baca Selengkapnya
30% PNS Pemkot Depok WFH Buntut Polusi, Guru Kesulitan Jika Kalau Harus PJJ Lagi
30% PNS Pemkot Depok WFH Buntut Polusi, Guru Kesulitan Jika Kalau Harus PJJ Lagi

Kadisdik mengatakan berdasarkan Surat Edaran Kemendikbud masih diutamakan menggelar pembelajaran tatap muka.

Baca Selengkapnya
Heboh Puluhan Siswa SMP di Tangsel Tertular Cacar dan Gondongan, Begini Awal Mula Temuannya
Heboh Puluhan Siswa SMP di Tangsel Tertular Cacar dan Gondongan, Begini Awal Mula Temuannya

Akibat kondisi itu, pemkot menerapkan kebijakan belajar jarak jauh.

Baca Selengkapnya
Ada Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK, 200-an Sekolah Diminta Belajar Jarak Jauh
Ada Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK, 200-an Sekolah Diminta Belajar Jarak Jauh

Disdik DKI Jakarta mengimbau 208 sekolah yang berada di kawasan GBK, lokasi Misa Akbar Paus Fransiskus menerapkan pembelajaran jarak jauh.

Baca Selengkapnya
Seluruh Siswa di Kuta Selatan Belajar dari Rumah Saat Perhelatan WWF
Seluruh Siswa di Kuta Selatan Belajar dari Rumah Saat Perhelatan WWF

Pembelajaran daring tersebut, bertujuan agar mengurai kepadatan lalu lintas

Baca Selengkapnya
Kemenkes Buka Suara soal Wabah Cacar Air dan Gondongan di Tangsel
Kemenkes Buka Suara soal Wabah Cacar Air dan Gondongan di Tangsel

Akibat wabah tersebut, sekolah meliburkan sementara.

Baca Selengkapnya
MPLS Sekolah Angkasa Dibuka, Danlanud Husein Sastranegara Serukan Utamakan Keamanan
MPLS Sekolah Angkasa Dibuka, Danlanud Husein Sastranegara Serukan Utamakan Keamanan

Hadir pada pembukaan MPLS, para Kepala Dinas, Ka intel, Dansathalan, serta guru dan orang tua

Baca Selengkapnya
Tidak Semua PNS DKI Jakarta Boleh WFH Jelang KTT ASEAN, Ini Detailnya
Tidak Semua PNS DKI Jakarta Boleh WFH Jelang KTT ASEAN, Ini Detailnya

Pelaksanaan uji coba WFH dilakukan dengan persentase kehadiran 50 persen

Baca Selengkapnya
Sejumlah Sekolah di Jateng Ini Terdampak PPDB Sistem Zonasi, Rumah Warga Sampai Disulap Jadi Ruang Kelas
Sejumlah Sekolah di Jateng Ini Terdampak PPDB Sistem Zonasi, Rumah Warga Sampai Disulap Jadi Ruang Kelas

Beberapa sekolah kekurangan siswa. Namun kegiatan belajar mengajar tetap berjalan.

Baca Selengkapnya
DPRD NTT Dukung Aturan Masuk Sekolah 05.30 Dicabut: Kebijakan Viktor Laiskodat Tidak Mendasar!
DPRD NTT Dukung Aturan Masuk Sekolah 05.30 Dicabut: Kebijakan Viktor Laiskodat Tidak Mendasar!

PJ Gubernur NTT Ayodhia Kalake akan mencabut sejumlah kebijakan sekolah masuk jam 05.30 WITA

Baca Selengkapnya