Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Selidiki kasus penggelapan tanah, Polda kembali panggil Sandiaga Uno

Selidiki kasus penggelapan tanah, Polda kembali panggil Sandiaga Uno Sandiaga diperiksa Dirkrimum Polda Metro Jaya. ©2018 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Polda Metro Jaya menjadwalkan pemeriksaan lanjutan terhadap Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, Selasa (30/1). Pemeriksaan ini terkait kasus dugaan penggelapan tanah yang menyeret rekan bisnis Sandiaga yakni Andreas Tjahjadi.

"Iya nanti ya, diagendakan pukul 14.00 WIB," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya.

Namun Argo tidak bisa menjelaskan bahan pemeriksaan yang akan ditanyakan kepada Sandiaga. Argo meminta awak media menunggu sampai Sandi selesai dimintai keterangan.

"Ya kita hadirkan untuk dimintai keterangan lanjutan terkait kasus tersebut," ujarnya.

Seperti diberitakan, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu sudah pernah diperiksa sebagai saksi pada Kamis 18 Januari 2018 lalu. Sandi mengaku sudah memberikan semua keterangan kepada penyidik. Namun, apabila polisi memang masih membutuhkan lagi keterangannya, dia mengaku tak keberatan dimintai keterangan lagi.

"Insyaallah hari ini insyaallah pemeriksaan selesai. Tapi, seandainya pertanyaan tambahan lagi, ada laporan lagi untuk kasus yang sama juga oleh orang yang sama juga kemungkinan nanti jika diperlukan, saya akan hadir lagi ke sini. Jadi kita akan terus kooperatif," ujar Sandiaga saat itu.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kombes Irwan Diperiksa Selama 7 Jam Terkait Dugaan Pimpinan KPK Peras Syahrul Yasin Limpo
Kombes Irwan Diperiksa Selama 7 Jam Terkait Dugaan Pimpinan KPK Peras Syahrul Yasin Limpo

Polisi menyebut, materi pemeriksaan Kombes Irwan sementara masih seputar peristiwa dugaan tindak pidana korupsi yang terjadi.

Baca Selengkapnya
Aiman Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi Hari Ini: Saya Bingung Kenapa Dipidanakan
Aiman Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi Hari Ini: Saya Bingung Kenapa Dipidanakan

Menurutnya, apa yang dilakukannya hanyalah sebuah pengingat akan pentingnya netralitas aparat jelang Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Tak Hadiri Sidang Praperadilan Siskaeee, Ini Penjelasan Polda Metro Jaya
Tak Hadiri Sidang Praperadilan Siskaeee, Ini Penjelasan Polda Metro Jaya

Ade Ary memastikan kalau pihaknya akan menghadapi sidang yang bakal kembali digelar Senin (29/1) pekan depan.

Baca Selengkapnya
Polda Panggil lagi Aiman untuk Klarifikasi Kasus Dugaan Polisi Tidak Netral
Polda Panggil lagi Aiman untuk Klarifikasi Kasus Dugaan Polisi Tidak Netral

Pemanggilan tersebut dijadwalkan pada Selasa (5/12) lusa pukul 09.00 WIB di Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya