Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Semburan gas di Balikpapan muncul gara-gara warga gali sumur

Semburan gas di Balikpapan muncul gara-gara warga gali sumur Ilustrasi. ©2014 merdeka.com/kresna

Merdeka.com - Kodam VI/Mulawarman menambah personelnya menjadi 350 dari 85 prajurit TNI di lokasi kejadian tempat terjadinya semburan gas dan lumpur di kelurahan Manggar Baru Balikpapan. Akibat semburan gas dan lumpur itu, warga terpaksa harus mengungsi.

"Sebanyak 250 personel dari 600/Raider dan 100 personel dari Zeni Tempur," kata Kasdam VI/Mulawarman, Brigjen TNI L Pusung di lokasi kejadian, seperti dilansir Antara, Sabtu (15/11).

Kejadian semburan lumpur dengan disertai gas tersebut berawal dari warga yang menggali sumur untuk mencari air di samping Masjid Al Ikhlas.

"Warga mencari air dengan mengebor sampai kedalaman sekitar 65 meter. Kemudian menyembur gas dan lumpur, saat ini oleh Pertamina dinyatakan gas tidak beracun," kata Brigjen Pusung.

Saat ini warga sekitar lokasi sudah mengungsi di rumah keluarga dan gedung debarkasi haji Balikpapan.

"TNI bersama Pemkot Balikpapan membangun pula posko penampungan untuk warga," kata Pusung Sementara itu, di lokasi kejadian lumpur menyemburkan dengan suara yang cukup keras. Sedangkan personel TNI melakukan pembendungan luapan lumpur dengan menggunakan karung berisi pasir dan dialirkan ke arah Sungai Manggar.

Masyarakat ramai mendatangi lokasi kejadian, sehingga aparat TNI meminta warga agar menjauhi lokasi demi keselamatan dan tidak diperkenankan merokok di lokasi kejadian.

Selain mengamankan lokasi tempat keluarnya gas, anggota TNI juga terlihat membantu warga sekitar yang mengungsi ke gedung debarkasi haji Balikpapan. Serta mengamankan rumah-rumah warga yang ditinggal mengungsi.

Sementara itu, situasi pemukiman warga gelap karena sarana penerangan dipadamkan.

(mdk/dan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sumur Minyak Ilegal di Aceh Timur Terbakar, Warga Berhamburan Menyelamatkan Diri
Sumur Minyak Ilegal di Aceh Timur Terbakar, Warga Berhamburan Menyelamatkan Diri

Lokasi kebakaran sumur minyak ilegal ini masuk dalam wilayah wilayah hukum Kepolisian Resor Langsa.

Baca Selengkapnya
Mata Bor Menembus Kedalaman 130 Meter, Warga Bogor Kaget yang Keluar Bukan Cuma Air
Mata Bor Menembus Kedalaman 130 Meter, Warga Bogor Kaget yang Keluar Bukan Cuma Air

Di tengah keputusasaan, tiba-tiba sesuatu menyembur dari dalam tanah

Baca Selengkapnya
Pernah Renggut 4 Nyawa, Sumur Minyak Ilegal di Musi Banyuasin Kembali Meledak dan Tewaskan 1 Warga
Pernah Renggut 4 Nyawa, Sumur Minyak Ilegal di Musi Banyuasin Kembali Meledak dan Tewaskan 1 Warga

Sumur minyak itu sebelumnya ditutup karena terjadi ledakan yang menyebabkan empat orang tewas dan empat lainnya mengalami luka bakar pada 21 Juni 2024.

Baca Selengkapnya
Pertamina Eksplorasi Sumber Minyak Baru di Bekasi, Ini Harapan Warga Sekitar
Pertamina Eksplorasi Sumber Minyak Baru di Bekasi, Ini Harapan Warga Sekitar

Keberadaan sumber minyak baru di Desa Sukawijaya, Kecamatan Tambelang, Kabupaten Bekasi direspons positif warga sekitar.

Baca Selengkapnya
Geger Air Sumur Warga Gunungsindur Bogor Berwarna Biru Seperti BBM, Terbakar saat Disulut Api
Geger Air Sumur Warga Gunungsindur Bogor Berwarna Biru Seperti BBM, Terbakar saat Disulut Api

Air sumur warga diduga tercemar BBM itu sudah berlangsung selama 7 tahun.

Baca Selengkapnya
Tak Perlu Beli Elpiji, Warga di Banjarnegara Manfaatkan Gas Alam Gratis untuk Memasak
Tak Perlu Beli Elpiji, Warga di Banjarnegara Manfaatkan Gas Alam Gratis untuk Memasak

Gas alam ini ditemukan oleh seseorang yang hendak membuat sumur bor pada tahun 2020.

Baca Selengkapnya
Sumur Milik Pertamina Bocor Sebabkan Bau Menyengat, Warga Prabumulih Alami Sesak Napas
Sumur Milik Pertamina Bocor Sebabkan Bau Menyengat, Warga Prabumulih Alami Sesak Napas

Kebocoran sumur migas itu terjadi pada Senin (18/3) sekitar pukul 14.30 WIB.

Baca Selengkapnya
Air Bersih Diduga Tercemar Minyak di Gunung Sindur, Warga Ramai Buktikan Disulut Api Langsung Menyala
Air Bersih Diduga Tercemar Minyak di Gunung Sindur, Warga Ramai Buktikan Disulut Api Langsung Menyala

Air yang mengalir di dalam rumah tersebut dapat dengan mudah tersulut api.

Baca Selengkapnya
Kebocoran Pipa Gas Pertamina di Setiabudi Jaksel Diduga Imbas Galian Saluran Air
Kebocoran Pipa Gas Pertamina di Setiabudi Jaksel Diduga Imbas Galian Saluran Air

Kasudin Gulkarmat Kota Jakarta Selatan, Syamsul Huda menyebut saat ini petugas damkar sudah datang ke lokasi untuk membantu pengamanan area sekitar.

Baca Selengkapnya
Geger! Pabrik Batu Es Bocor Gas, Ratusan Warga Karawaci Sesak Napas
Geger! Pabrik Batu Es Bocor Gas, Ratusan Warga Karawaci Sesak Napas

warga di lokasi kejadian menyebutkan bau gas beracun yang menyebar ke area pemukiman warga

Baca Selengkapnya
Sumur Minyak Mentah Ilegal Meledak di Jambi, Polisi Investigasi Pemilik
Sumur Minyak Mentah Ilegal Meledak di Jambi, Polisi Investigasi Pemilik

Polda Jambi akan terus mengawal sudah sejauh mana pemeriksaan yang dilakukan oleh Polres Batanghari.

Baca Selengkapnya
Sumur Minyak Ilegal di Batanghari Jambi Meledak, Satu Orang Tewas
Sumur Minyak Ilegal di Batanghari Jambi Meledak, Satu Orang Tewas

Korban telah dievakuasi dari Puskesmas Jangga Baru ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Hamba Muara Bulian.

Baca Selengkapnya