Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sempat Mengungsi Akibat Teror KKB, 162 Warga Nogolait Nduga Kembali ke Rumah

Sempat Mengungsi Akibat Teror KKB, 162 Warga Nogolait Nduga Kembali ke Rumah Warga Nogolait Kembali ke Kampung Halaman. Richard Icahd

Merdeka.com - Aparat gabungan dan Pemerintah Daerah Kabupaten Nduga, membantu ratusan warga Nogolait kembali ke Kenyam. Aparat gabungan dan Pemda setempat memastikan keamanan bagi warga masyarakat tersebut.

Ratusan warga Nogolait, di Kampung Kenyam, Kabupaten Nduga, sebelumnya dikabarkan mengungsi di gedung Sekolah Dasar (SD) Negeri 1 Kenyam, akibat gangguan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) beberapa hari lalu. Ratusan masyarakat itu kini berangsur-angsur mereka mulai kembali ke tempat tinggal mereka masing-masing.

"Diketahui sebelumnya terdata ada 162 warga melakukan pengungsian akibat adanya gangguan dari Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) beberapa hari lalu. Sehingga membuat ketakutan dan masyarakat memilih untuk meninggalkan rumah mereka," kata Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, dalam keterangannya dikutip Minggu (4/6).

Namun kini ratusan masyarakat tersebut telah kembali ke kampung halaman. Kepulangan mereka dikawal langsung aparat gabungan, serta pemerintah daerah setempat.

"Brigjen Pol Gatot Hariwibowo selaku Danpas III Korbrimob Polri memimpin langsung bantuan kepada warga dengan menggunakan lima truk dari SD Negeri 1 Kenyam menuju Komplek Nogolait," kata Ignatius.

Aparat Jamin Keselamatan Mayarakat

Menurut dia, kepulangan masyarakat menunjukkan kepercayaan kepada aparat keamanan yang dibantu pemerintah daerah untuk menjamin keselamatan warga di Kampung Nogolait.

Sementara itu, Kapolres Nduga AKBP Rio Alexander Panelewen menambahkan, situasi dan kondisi keamanan di Distrik Kenyam hingga kini berjalan kondusif setelah kontak tembak yang terjadi beberapa waktu lalu antara aparat gabungan dan KKB.

"Dengan kembalinya para pengungsi, tentunya kami selaku aparat gabungan TNI-Polri akan lebih meningkatkan keamanan di seluruh wilayah Kabupaten Nduga guna menghindari adanya gangguan dari kelompok bersebrangan untuk membuat ketakutan di tengah-tengah masyarakat," tutur Rio.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Teror KKB Bikin Warga Mengungsi, Lima Kampung di Papua Kosong
Teror KKB Bikin Warga Mengungsi, Lima Kampung di Papua Kosong

Teror KKB membuat warga yang menghuni lima kampung di Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Tengah, mengungsi.

Baca Selengkapnya
Takut Usai KKB Tembak Brimob dan Bakar Rumah, Warga Sugapa Intan Jaya Berbondong-bondong Mengungsi ke Pos TNI
Takut Usai KKB Tembak Brimob dan Bakar Rumah, Warga Sugapa Intan Jaya Berbondong-bondong Mengungsi ke Pos TNI

KKB juga membakar bangunan pelayanan kesehatan dan tempat ibadah. Hal ini juga menambah rasa takut dan trauma warga Sugapa.

Baca Selengkapnya
Potret Ratusan Warga Kabupaten Puncak Berbondong-bondong Minta Perlindungan TNI, Resah Dihantui Teror KKB
Potret Ratusan Warga Kabupaten Puncak Berbondong-bondong Minta Perlindungan TNI, Resah Dihantui Teror KKB

Terbaru, teror KST terjadi di Puncak Ilaga, Minggu (12/11) pukul 16.30 WIT.

Baca Selengkapnya
KKB Bakar Sekolah hingga Kios di Paniai, Berikut Kronologi Lengkapnya
KKB Bakar Sekolah hingga Kios di Paniai, Berikut Kronologi Lengkapnya

KKB juga sempat terlibat kontak tembak dengan TNI-Polri.

Baca Selengkapnya
KKB Kembali Berulah, 1 Gedung SMP di Sinak Papua Dibakar
KKB Kembali Berulah, 1 Gedung SMP di Sinak Papua Dibakar

Pembakaran ini dilakukan saat sekolah tidak ada kegiatan belajar mengajar pada Jumat ini hari.

Baca Selengkapnya
TNI Tegas Tidak Rekomendasikan Pesawat Terbang ke Sugapa Papua di Tengah Teror KKB
TNI Tegas Tidak Rekomendasikan Pesawat Terbang ke Sugapa Papua di Tengah Teror KKB

Imbauan itu sebagai bentuk antisipasi penembakan yang dilakukan KKB

Baca Selengkapnya
KKB Tembak 3 Warga Sipil di Nduga Hingga Tewas, Termasuk 2 ASN
KKB Tembak 3 Warga Sipil di Nduga Hingga Tewas, Termasuk 2 ASN

Jenazah para korban kini sudah berada di Kenyam, Papua.

Baca Selengkapnya
6 Warga Dibantai KKB di Distrik Seredala Yahukimo
6 Warga Dibantai KKB di Distrik Seredala Yahukimo

Kasatgas Humas Damai Cartenz, AKBP Bayu Suseno menambahkan saat ini keenam jenazah telah dievakuasi ke RSUD Dekai Yahukimo.

Baca Selengkapnya
Pengungsian Dibongkar, Pemkot Jakut Pastikan Korban Kebakaran di Kapuk Muara Tetap Bisa Urus Dokumen Terbakar
Pengungsian Dibongkar, Pemkot Jakut Pastikan Korban Kebakaran di Kapuk Muara Tetap Bisa Urus Dokumen Terbakar

Ada 400 rumah terdampak kebakaran dan 1.109 warga terpaksa mengungsi di tenda pengungsian.

Baca Selengkapnya
KKB Bakar Hunian Baru buat Nakes di Ilaga Kabupaten Puncak, Satu Terkapar Ditembak Petugas
KKB Bakar Hunian Baru buat Nakes di Ilaga Kabupaten Puncak, Satu Terkapar Ditembak Petugas

Dua orang KKB juga sempat terlihat di lokasi kejadian namun kabur meski sudah dilepaskan tembakan.

Baca Selengkapnya
Lima Pengungsi Rohingya Ditemukan, Ternyata Ini Alasannya Kabur dari Penampungan
Lima Pengungsi Rohingya Ditemukan, Ternyata Ini Alasannya Kabur dari Penampungan

olisi mendapatkan lima Rohingya tersebut masih di kawasan Tanjung Pura dan langsung membawa ke penampungan kembali.

Baca Selengkapnya
Aparat Gabungan Diterjunkan Buru KKB Penembak Warga dan Bakar Sekolah, Begini Situasi Terkini di Homeyo Intan Jaya
Aparat Gabungan Diterjunkan Buru KKB Penembak Warga dan Bakar Sekolah, Begini Situasi Terkini di Homeyo Intan Jaya

KKB sebelumnya telah mengancam keamanan di wilayah Intan Jaya selama tiga hari berturut-turut.

Baca Selengkapnya