Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Siaga 1, polisi ancam tembak di tempat buat perusuh Pilkada Bekasi

Siaga 1, polisi ancam tembak di tempat buat perusuh Pilkada Bekasi Ilustrasi. ©2017 merdeka.com/iqbal s nugroho

Merdeka.com - Kepolisian Resor Metro Bekasi Kota mengancam tembak di tempat bagi perusuh Pilkada serentak di wilayah tersebut. Karena selama proses pencoblosan pada 27 Juni mendatang, ditetapkan status siaga 1.

"Jika sudah melanggar Kamtibmas, bahkan tidak mau berhenti atau melawan, langsung dilumpuhkan, ditembak kakinya," kata Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Indarto di Bekasi, Senin (25/6).

Menurut dia, polisi yang berjaga dilengkapi dengan senjata laras panjang, helm pengaman kepala, dan rompi antipeluru. Ia meminta anak buahnya selalu waspada dalam berjaga, apalagi setelah divonisnya gembong teroris Aman Abdurahman di PN Jakarta Selatan pada Jumat lalu.

"Kami full team dalam melakukan pengamanan Pilkada di Kota Bekasi," ujarnya.

Ia mengatakan, ada 2.500 personel gabungan dari Polri/TNI dan instansi lainnya. Personel itu melakukan pengamanan di 3.030 TPS, kantor KPU, sampai dengan rumah pasangan calon.

"Satu TPS ada yang dijaga satu polisi, ada juga dua TPS dijaga satu polisi, tergantung tingkat kerawanannya," kata dia.

Ini dilakukan menyusul jumlah TPS yang ada tidak sebanding dengan jumlah personel pengamanan. Sehingga proses pengamanan menggunakan sistem keliling. Letak satu TPS dengan TPS lain yang berdekatan memudahkan pengamanan.

Dandim 0507 Bekasi, Letkol Arm. Abdi Wirawan mengatakan, instansinya menerjunkan sedikitnya 265 prajurit TNI membantu kepolisian melakukan pengamanan.

"Kami juga mempunyai prosedur dalam membantu pengamanan, anggota juga dibekali senjata," ujarnya.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Polda Metro Gelar Simulasi Demo Tolak Hasil Pilkada, Ada Baku Tembak hingga Teror Bom
Polda Metro Gelar Simulasi Demo Tolak Hasil Pilkada, Ada Baku Tembak hingga Teror Bom

simulasi dilakukan untuk memberikan gambaran kesiapan personel dalam menghadapi berbagai situasi

Baca Selengkapnya
2.120 Personel Gabungan Kawal Debat Perdana Capres di KPU
2.120 Personel Gabungan Kawal Debat Perdana Capres di KPU

Sebanyak 2.120 personel gabungan akan mengamankan pelaksanaan debat perdana capres di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Selasa (12/12) .

Baca Selengkapnya
Polri Antisipasi Ancaman Teroris Saat Debat Perdana Capres Cawapres Di KPU
Polri Antisipasi Ancaman Teroris Saat Debat Perdana Capres Cawapres Di KPU

Susatyo menerangkan, pada operasi mantapbrata untuk pengamanan Capres-Cawapres akan dikerahkan oleh personel ring satu alias personel Mabes Polri.

Baca Selengkapnya
Jenderal Karyoto Ungkap Skema Pengamanan TPS-TPS Kategori Rawan di Pemilu 2024
Jenderal Karyoto Ungkap Skema Pengamanan TPS-TPS Kategori Rawan di Pemilu 2024

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto menyampaikan skema pengamanan personel gabungan di TPS-TPS rawan.

Baca Selengkapnya
Penempatan Polisi di TPS Berdasarkan Kategori, Rawan hingga Kondusif
Penempatan Polisi di TPS Berdasarkan Kategori, Rawan hingga Kondusif

Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan, sebanyak 11.385 personel dikerahkan mengawal pelaksanaan pemungutan suara.

Baca Selengkapnya
Rombongan Jenderal-Jenderal Polri Sambangi KPU saat Rekapitulasi Nasional, Ada Apa?
Rombongan Jenderal-Jenderal Polri Sambangi KPU saat Rekapitulasi Nasional, Ada Apa?

Fadil menyebut telah memproyeksikan akan adanya peningkatan eskalasi massa.

Baca Selengkapnya
Kombes Jeki Minta Personel Bersikap Humanis saat Jaga TPS Pemilu
Kombes Jeki Minta Personel Bersikap Humanis saat Jaga TPS Pemilu

Polresta Pekanbaru mengerahkan 710 personel untuk melakukan pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pemilu.

Baca Selengkapnya
TNI-Polri Sterilisasi Gedung DPR/MPR Jelang Pelantikan Prabowo dan Gibran, Tim Jibom hingga Anjing Pelacak Dikerahkan
TNI-Polri Sterilisasi Gedung DPR/MPR Jelang Pelantikan Prabowo dan Gibran, Tim Jibom hingga Anjing Pelacak Dikerahkan

224 personel Polri yang di-BKO-kan ke Paspampres untuk pengamanan di ring 1.

Baca Selengkapnya
Amankan Pendaftaran Cagub-Cawagub di KPU DKI, Polda Metro Terjunkan 1.088 Personel Gabungan
Amankan Pendaftaran Cagub-Cawagub di KPU DKI, Polda Metro Terjunkan 1.088 Personel Gabungan

Diterjukannya ribuan personel tersebut dalam rangka pengamanan Operasi Mantap Praja Jaya 2024

Baca Selengkapnya
Ada Debat Capres, Polisi Tutup Ruas Jalan Sekitar KPU Mulai Pukul 4 Sore
Ada Debat Capres, Polisi Tutup Ruas Jalan Sekitar KPU Mulai Pukul 4 Sore

Selain itu, jalan-jalan di sekitar KPU akan dilakukan sterilisasi atau rekayasa jalan sehingga arus lalu lintas di lokasi acara diharapkan lancar.

Baca Selengkapnya
Potret TNI Polri Gelar Patroli Bersama Amankan Lokasi Strategis di Pelalawan
Potret TNI Polri Gelar Patroli Bersama Amankan Lokasi Strategis di Pelalawan

Patroli skala besar dilaksanakan oleh personel Polri, TNI dan Polisi Pamong Praja Kabupaten Pelalawan.

Baca Selengkapnya
Polres Pelalawan Gelar Patroli Skala Besar Jelang Pelantikan Presiden Terpilih
Polres Pelalawan Gelar Patroli Skala Besar Jelang Pelantikan Presiden Terpilih

Patroli dilaksanakan personel Polri dan TNI dengan menggunakan kendaraan roda empat di wilayah kota Pangkalan Kerinci.

Baca Selengkapnya